cover
Contact Name
Tin budi Utami
Contact Email
Tinbudiutami@mercubuana.ac.id
Phone
+628151860196
Journal Mail Official
Tinbudiutami@mercubuana.ac.id
Editorial Address
Pusat Penelitian Universitas Mercu Buana Jakarta, Gedung D Lantai 1, Jalan Meruya Selatan No. 01, Kembangan, Jakarta Barat 11650
Location
Kota adm. jakarta barat,
Dki jakarta
INDONESIA
Jurnal Ilmu Teknik dan Komputer
ISSN : 2548740X     EISSN : 26211491     DOI : https://dx.doi.org/10.22441/jitkom
Ilmu Teknik Ilmu komputer komputasi mekanik control dan system engineering industrial dan manufacturing engineer civil engineer, building, construction dan architecture electrical dan electronics engineering
Articles 10 Documents
Search results for , issue "Vol 4, No 1 (2020)" : 10 Documents clear
ANALISA DAN PERANCANGAN APLIKASI GRAPHSAPP UNTUK MANAJEMEN ORDER JASA FOTOGRAFI (STUDI KASUS: ARIES PANGESTU PHOTOGRPAHY) Afhiv Aris
Jurnal Ilmu Teknik dan Komputer Vol 4, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Mercu Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (593.925 KB) | DOI: 10.22441/jitkom.2020.v4.i1.009

Abstract

Aries Pangestu Photography merupakan suatu usaha yang bergerak dibidang jasa fotografi, wedding dan prewedding sejak 2008. Seiring berjalannya waktu, pesanan jasa yang diterima Aries Pangestu Photography semakin meningkat, sehingga terjadinya antrian daftar editing yang banyak dan kurangnya kontrol kepala editor dalam membagikan pekerjaan kepada tim editor. Dalam pembagian jadwal tim lapangan (fotografer, videografer dan kru) masih diinput secara manual yaitu jadwal ditulis diatas kertas dan disimpan dalam lemari arsip sehingga tim marketing yang sedang meeting diluar dengan pelanggan untuk menentukan tanggal harus menghubungi pihak kantor. Dari permasalahan tersebut dibutuhkannya sistem informasi manajemen order yang berkaitan dengan penjadwalan, status order, pembagian pekerjaan serta laporan yang berhubungan dengan proses bisnis, maka akan dilakukannya analisa dan perancangan sistem informasi manajemen order berbasis web dengan metode prototype untuk pengembangan sistem dan Unifield Modeling Language (UML) untuk menggambarkan rancangan sistemnya.
Sistem Informasi Mobile Kosan Berbasis Android Amirudin Wibowo
Jurnal Ilmu Teknik dan Komputer Vol 4, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Mercu Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22441/jitkom.2020.v4.i1.002

Abstract

The increasing number of residents coming from outside Jabodetabek has resulted in increased activity in the Jabodetabek area. Generally newcomers are reluctant to have permanent housing but prefer semi-permanent buildings such as boarding houses, so that newcomers make boarding houses a flexible place to live. What must be considered in the selection of boarding houses in addition to the available prices and facilities is also because if newcomers want to find a boarding house must see the distance so they can estimate how much time the boarding house goes to the intended place such as campus or office harmed as well as environmental conditions so as to create a comfortable and peaceful atmosphere. Newcomers must be able to socialize with local residents so that harmony can be maintained, for example following a mutual cooperation activity held once a month to strengthen the relationship. One that makes it easier for newcomers to find a boarding house is to make a mobile android based application considering that it is quite fast in this modern era, the access can easily be done anywhere and whenever needed. The information needed is the name of the owner of the boarding house, room data. facilities, location and price..
PERANCANGAN APLIKASI PEMESANAN RUANG MEETING BERBASIS WEB MENGGUNAKAN ALGORITMA GRAPH COLORING PADA PT. JAC Sekarini, Dyah Ayu
Jurnal Ilmu Teknik dan Komputer Vol 4, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Mercu Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22441/jitkom.2020.v4.i1.007

Abstract

Pada masa perkembangan teknologi yang pesat saat ini , berbagai bidang perusahaan mulai memanfaatkan teknologi yang ada untuk mengembangkan perusahaanya, pertemuan dengan clientpun dapat di atur dengan dengan memanfaatkan aplikasi pemesanan ruang meeting, sehingga perusahaan dapat mengatur jadwal meeting dengan kesepakatan yang sudah di setujui bersama client. Pada PT. JAC  untuk memesan ruang meeting masih menggunakan formulir yang di tulis menggunakan bolpoin , dan tidak ada pengaturan jadwal yang rutin bagi setiap divisi yang ada, dimana permasalahan ini muncul ketika ruang meeting penuh dan tidak adanya penjadwalan tetap bagi divisi yang akan meeting setiap minggunya, dalam mengatasi masalah diatas dengan mengatur pemesanan dan penjadwalan ruang meeting menggunakan sebuah aplikasi di harapkan penggunaan ruang meeting menjadi  efisien bagi setiap divisi dan staff di PT. JAC, Algoritma yang di gunakan untuk mengatur penjadwalan meeting rutin pada setiap divisi menggunakan algoritma color graph untuk menghindari terjadinya pemakaian yang bersamaan. Hasil dari aplikasi ini adalah untuk mengurangi waktu untuk memesan dan menentukan jadwal ruang meeting yang tersedia dan juga terbatas.
SISTEM MONITORING SKENARIO TESTING PADA SISTEM IFINANCING STUDY KASUS PT. IMS Amirudin Wibowo
Jurnal Ilmu Teknik dan Komputer Vol 4, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Mercu Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22441/jitkom.2020.v4.i1.001

Abstract

Berkembangnya teknologi membuat perusahaan membutuhkan aplikasi untuk membantu bisnis yang dijalankan. Meningkatnya kebutuhan tersebut membuat munculnya konsultan IT yang menawarkan jasa mereka untuk mengembangkan sistem di perusahaan yang membutuhkan sistem. Dalam pengembangan suatu sistem tentu saja harus dilakukan pengujian untuk memastikan sistem yang dibuat sudah sesuai dengan proses yang berjalan saat ini. Pengujian sistem dilakukan untuk mengetahui kualitas sistem yang nantinya akan digunakan oleh penggunanya. Setiap sistem yang diimplementasikan di perusahaan tertentu memiliki perbedaan cara pengujian sehingga dibuatlah skenario testing untuk melakukan pengujian tersebut. Skenario testing ini tentu saja untuk melihat apakah sistem yang dibuat sudah sesuai dengan kasus - kasus yang mungkin terjadi di lapangan. PT IMS menjalankan skenario testing tanpa adanya monitoring sehingga sulit untuk memonitor proses pengujian yang dijalankan. Penelitian ini dilakukan agar proses yang berjalan saat ini dapat termonitor dengan baik sehingga dibuatkan aplikasi skenario testing. Aplikasi skenario testing dapat memonitor melalui report dan grafik pengerjaan yang dilakukan.
Sistem Informasi Perkembangan Anak Pada Tk Al-Ikhlas Haurgelis dengan Metode AHP Felinda, Amelia
Jurnal Ilmu Teknik dan Komputer Vol 4, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Mercu Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22441/jitkom.2020.v4.i1.005

Abstract

Pendidikan anak usia dini dapat memberikan pengalaman bagi anak dalam dunia akademik. Anak dapat berinteraksi dengan orang baru, belajar, mengasah kreatifitas otaknya dengan berbagai kegiatan yang dilakukan seperti menggambar, membaca, menulis, mewarnai, bernyanyi, serta hal lainnya.TK Al-Ikhlas merupakan lembaga pendidikan taman kanak-kanak berusia antara empat tahun sampai dengan enam tahun yang memberikan penilaian terhadap anak didik melalui raport. Penilaian dari segi motorik, bahasa, bermain dan menggambar sangat diperlukan untuk mengetahui tumbuh kembang anak. Informasi tumbuh kembang anak secara komprehensif haruslah disampaikan kepada orang tua dan data perkembangan anak sangatlah diperlukan untuk memantau serta mengukur suatu kemampuan anak. Penyampaian informasi perkembangan anak sangat dibutuhkan bagi orang tua dan pihak sekolah, untuk memudahkan dalam penyampaian informasi tersebut. pada penelitian ini akan dibangun sistem untuk memberikan informasi tentang perkembangan anak di TK Al-Ikhlas. Sistem informasi perkembangan anak yang dibangun menggunakan sistem database. Penggunaan metode AHP dalam sistem dapat membantu guru dalam mengambil keputusan terhadap perkembangan anak didik dari segi motorik, bahasa, bermain maupun menggambar. Hasil pengujian yang dilakukan pada sistem informasi perkembangan anak ini juga berjalan sesuai yang diharapkan. Pada penelitian ini juga kedepannya dapat memberikan informasi lain, tidak hanya dari sisi perkembangan anak, tetapi juga memberikan informasi lain yang lebih berguna.
ANALISA & PERANCANGAN APLIKASI E-COMMERCE JASA TITIP OLEH-OLEH PRODUK TRADISIONAL Rio Aditia
Jurnal Ilmu Teknik dan Komputer Vol 4, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Mercu Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22441/jitkom.2020.v4.i1.004

Abstract

E-Commerce merupakan sebuah solusi sistem informasi yang diimplementasikan dalam memecahkan berbagai permasalahan transaksi jual-beli. Sampai saat ini perkembangan E-Commerce terus berkembang secara jumlah, bersaing antara satu dengan yang lainnya dalam harga & jaminan kualitas barang. UMKM sebagai salah satu aktor jual beli sangat berperan, khususnya UMKM produk tradisional yang saat ini sangat minim peminatnya. Berdasarkan hasil observasi dan tinjauan pustaka yang dianalisa menggunakan metode analisa fishbone dan melibatkan masyarakat dalam wawancara kebutuhan, rancangan sistem informasi menggunakan metode UML menyajikan sebuah solusi terhadap permasalahan UMKM produk tradisional dengan melibatkan pelanggan yang berperan sebagai jastiper yang dimediasi oleh sebuah sistem informasi berbasis GIS
Pendeteksi Lokasi Pengguna Sosial Media Twitter Menggunakan Android Sekarini, Dyah Ayu
Jurnal Ilmu Teknik dan Komputer Vol 4, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Mercu Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22441/jitkom.2020.v4.i1.008

Abstract

Secara kasat mata, twitter sebagai sosial media yang sering banyak digunakan oleh pengguna, khususnya di Indonesia. Teknik yang dipakai menggunakan location based service. Proses yang dilakukan adalah pengguna mencari kata yang kemungkinan menjadi trending topic, kemudian akan tampil lokasi pengguna yang mempublikasikan kata tersebut melalui sosial media twitter. Target pencapaian jangka panjang riset ini adalah terciptanya sebuah aplikasi pendeteksi pergerakan pergerakan manusia menjadi integrasi ke dalam pusat data.
APLIKASI E-RECRUITMENT MENGGUNAKAN SISTEM PENUNJANG KEPUTUSAN SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING (STUDI KASUS PT. TELKOM AKSES) Rio Aditia
Jurnal Ilmu Teknik dan Komputer Vol 4, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Mercu Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22441/jitkom.2020.v4.i1.003

Abstract

Aplikasi rekrutmen online (e-recruitment) berbasis web pada PT Telkom Akses merupakan aplikasi yang dirancang untuk mempermudah proses perekrutan karyawan baru di PT Telkom Akses. Aplikasi ini dirancang untuk memberikan solusi terhadap permasalahan yang muncul pada proses rekrutmen yang saat ini belum terpusat datanya dan belum tersedia fitur proses pengolahan data pelamar yang menyababkan perusahaan kesulitan dalam menyaring calon pelamar kerja yang sesuai dengan kebutuhan. Aplikasi ini dikembangkan dengan pendekatan metode prototype dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP dengan framework Code Igniter dan database MySQL. Aplikasi ini juga dilengkapi dengan sistem penunjang keputusan dengan metode Simple Additive Weighting (SAW). Beberapa fitur yang tersedia di aplikasi ini antara lain pengajuan lowongan pekerjaan dari tiap unit, approval lowongan pekerjaan oleh Human Capital (HC) pusat, input soal test online, input biodata pelamar, apply lowongan pekerjaan, test online, menentukan jadwal  pelamar, input nilai hasil interview, pemberitahuan kepada pelamar melalui email resmi dari PT Telkom Akses, laporan, rekomendasi pekerjaan bagi pelamar berdasarkan kriteria kesesuaikan umur, pendidikan terkakhir, nilai IPK,pengalaman kerja dan kesesuaian gaji serta memberikan rekomendasi daftar pelamar terbaik bagi perusahaan berdasarkan kriteria yang lolos tahap interview dan kriteria seleksi akhir.
Perancangan Aplikasi Helpdesk Ticketing Dengan Penerapan Algoritma Forward Chaining (Stusi Kasus: PT Idemas Solusindo Sentosa) Afhiv Aris
Jurnal Ilmu Teknik dan Komputer Vol 4, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Mercu Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22441/jitkom.2020.v4.i1.010

Abstract

PT Idemas Solusindo Sentosa adalah perusahaan yang bergerak di bidang jasa teknologi informasi. Perusahaan ini menyediakan jasa pelayanan menyeluruh mencakup konsultasi, perencanaan, pengembangan terkait masalah teknologi informasi pada sebuah perusahaan serta menyediakan sebuah aplikasi khusus untuk perpajakan. Semakin bertambahnya customer yang dimiliki oleh perusahaan maka meningkat pula keluhan atau komplain yang diterima oleh perusahaan. Saat ini keluhan atau komplain biasanya diterima melalui e-mail atau telepon, namun dengan cara seperti ini dianggap kurang efesien dan efektif dalam perihal penanganannya. Tim helpdesk kesulitan dalam melakukan tracking  process  pengerjaan komplain atau request ticket yang dilakukan oleh setiap engineer, kesulitan dalam mengetahui status ticket yang telah dikerjakan, verifikasi ticket dan dokumentasi ticket yang berakibat pada kualitas pelayaanan terhadap customer. Tujuan dari penelitian ini ialah merancang sebuah aplikasi helpdesk ticketing yang dapat menjadi sebuah solusi untuk membantu perusahaan dalam mengelola dan mengontrol keluhan atau ticket dengan baik yang lebih sistematis dan terstruktur serta dapat membantu pihak managerial memantau dan mengevaluasi kinerja teamnya. Dalam penelitian ini metode yang digunakan dalam analisis masalah adalah PIECES, metode yang digunakan dalam perancangan adalah SLDC (Sistem Development Live Cyle) dengan model prototype dan desain sistem menggunakan tools UML (Unified Modeling Language) serta dengan penerapan algoritma Forward Chaining.
Implementasi Algoritma Analitycal Hierarchy Process (AHP) pada Aplikasi Pengambilan Keputusan Penilaian Karyawan Berbasis Web pada PT XYZ Amelia Felinda
Jurnal Ilmu Teknik dan Komputer Vol 4, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Mercu Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22441/jitkom.2020.v4.i1.006

Abstract

Perkembangan teknologi informasi di masa sekarang ini berkembang dengan cepat . Sistem yang dijalankan dengan konvensional sudah tidak efektif lagi diterapkan . Pemanfaatan teknologi informasi  merupakan suatu kebutuhan yang harus diterapkan oleh suatu organisasi untuk menghasilkan sistem yang efektif dan efisien . PT xyz merupakan perusahaan yang bergerak di bidang otomotif dimana pada setiap akhir tahun , perusahaan melakukan penilaian terhadap kinerja karyawannya . Penilaian dilakukan sebagai dasar perusahaan dalam memberikan apresiasi . Selain itu, penilaian juga dipakai sebagai nilai acuan untuk kenaikan golongan dan kenaikan jabatan karyawan . Pada prakteknya, penilaian dilakukan dengan kurang transparan, dimana yang terjadi atasan memberikan nilai tidak berdasarkan kriteria maupun data , tetapi yang dilakukan hanya berdasarkan pengamatan yang dilakukan pada menjelang akhir tahun saja tanpa adanya data keseluruhan sesuai kriteria penilaian . Berdasarkan masalah tersebut , maka dirancanglah suatu aplikasi berbasis web menggunakan algoritma Analitycal Hierarchy Process (AHP) sebagai metode pengambilan keputusan dalam penilaian karyawan . Metode pengembangan sistem menggunakan software development life cycle ( SDLC ) . Aplikasi ini dikembangkan dengan php dan data base my sql .

Page 1 of 1 | Total Record : 10