cover
Contact Name
Nanis Hairunisya
Contact Email
nanis.hairunisya@stkippgritulungagung.ac.id
Phone
+6282143247279
Journal Mail Official
inspirasi@stkippgritulungagung.ac.id
Editorial Address
STKIP PGRI Tulungagung Jalan Major Sujadi Timur 7, Plosokandang, Kedungwaru Tulungagung, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur 66229 Telepon : (0335) 32142
Location
Kab. tulungagung,
Jawa timur
INDONESIA
INSPIRASI (JURNAL ILMU-ILMU SOSIAL)
Published by STKIP PGRI Tulungagung
ISSN : 19072015     EISSN : 26863456     DOI : http://dx.doi.org/10.29100/insp
The management team received scientific papers both in the form of research results and thought results in IPS education Âand social science.
Articles 8 Documents
Search results for , issue "Vol 15, No 1 (2018)" : 8 Documents clear
HUBUNGAN KINERJA MENGAJAR DOSEN DAN LINGKUNGAN BELAJAR DENGAN MOTIVASI BELAJAR MAHASISWA TEKNIK ELEKTRO FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS PANCA MARGA PROBOLINGGO Linda Kurnia Supraptiningsih
INSPIRASI : JURNAL ILMU-ILMU SOSIAL Vol 15, No 1 (2018)
Publisher : STKIP PGRI TULUNGAGUNG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/insp.v15i1.674

Abstract

This study aimed to analyze  correlation of teachers’ teaching  performance and learning environment with students’ learning motivation. The population was 114 students of Electrical Engineering Major Faculty of Engineering Panca Marga University Probolinggo. The respondents were 89 students was choosen by purposive random sampling. The method used in this research is descriptive and inferential analysis method with multiple regression. The results showed a positive and significant correlation (0,716) of teachers' teaching performance and learning environment simultanousely to students' motivation.
PENGARUH GAYA MENGAJAR, MODEL PEMBELAJARAN STAD DAN MOTIVASI BELAJAR SISWA TERHADAP PRESTASI BELAJAR IPS Anis Junaidah
INSPIRASI : JURNAL ILMU-ILMU SOSIAL Vol 15, No 1 (2018)
Publisher : STKIP PGRI TULUNGAGUNG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/insp.v15i1.408

Abstract

Untuk memperoleh prestasi yang akan dicapai secara optimal maka dibutuhkan pendekatan pembelajaran  maupun gaya mengajar yang tepat. Rumusan masalah penelitian ini adalah (1) adakah pengaruh gaya mengajar guru terhadap  prestasi belajar IPS?, (2) adakah pengaruh  model pembelajaran STAD terhadap  prestasi belajar IPS?, (3) adakah pengaruh  motivasi  belajar siswa terhadap  prestasi belajar IPS?, dan (4) adakah  pengaruh  secara bersama-sama gaya mengajar, model pembela-jaran  STAD  dan motivasi  belajar siswa terhadap  prestasi belajar IPS?. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif  yang bersifat korelatif. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V SD se-gugus VIII Kecamatan Ngunut Kabupaten Tulungagung tahun pelajaran 2016/2017 sebanyak 145 siswa.  Sampel 35% dari jumlah populasi yang ada yaitu 51 siswa. Pengumpulan data menggunakan teknik quesionar atau angket dan data prestasi belajar dengan menggunakan rerata hasil dari 2 kali ulangan formatif  pelajaran IPS. Dapat disimpulkan ada pengaruh gaya mengajar guru  terhadap  Prestasi Belajar IPS, dibuktikan dengan hasil analisis rhitung (0,894) rtabel (0,271). Secara parsial  gaya mengajar guru  berpengaruh  secara positif dan signifikan dengan prestasi belajar IPS siswa, ada pengaruh penerapan pembelajaran model STAD terhadap  Prestasi Belajar IPS dibuktikan dengan  analisis  rhitung (0,887) rtabel (0,271). Hal ini menunjukkan secara parsial metode pembelajaran STAD berpengaruh  signifikan dengan prestasi belajar IPS siswa.
PEMBELAJARAN IPS DALAM MEMBENTUK KARAKTER GOTONG ROYONG, TOLERANSI DAN SIKAP CINTA TANAH AIR SISWA hendri budiono
INSPIRASI : JURNAL ILMU-ILMU SOSIAL Vol 15, No 1 (2018)
Publisher : STKIP PGRI TULUNGAGUNG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/insp.v15i1.414

Abstract

Pembelajaran IPS menjadi fondasi penting bagi pengembangan intelektual, emosional, kultural, dan sosial peserta didik,. Banyaknya masalah sosial tersebut boleh jadi disebabkan dianggap remehnya pendidikan IPS. Dengan penelitian kualitatif metode studi kasus dengan melakukan wawancara, observasi dan dokumentasi untuk menjawab pentanyaan fokus yaitu : Bagaimana pembelajaran, membentuk karakter gotong royong, toleransi, sikap cinta tanah air dalam pembelajaran IPS siswa di SDN 03 Rejoangung. Hasil wawancara yang diperoleh dalam mengimplementasikan pendidikan karakter didalam kelas VI SDN 3 Rejoagung. Proses mengintegrasikan pendidikan karakter gotong royong, toleransi dan cinta tanah air dengan mata pelajaran pelajaran IPS sehingga nantinya guru lebih mudah dalam mengintegrasikan kedalam materi yang akan diajarkandan juga dalam mengimplementasikannya kepeserta didik yang ada didalam kelas, memasukkan nilai-nilai pendidikan karakter ke dalam RPP sehingga menjadi satu kesatuan yang nantinya peserta didik bisa membentuk sikap sosial dalam proses pembelajaran IPS yang berlangsung didalam kelas VI SDN 3 Rejoagung.
Pengaruh Kecerdasan Sosial, Kegemaran Membaca dan Keaktifan Siswa dalam Kegiatan Organisasi Siswa Intra Sekolah terhadap Kemampuan Memecahkan Masalah Sosial Siswa Kelas 8 SMPN 1 Gondang Tulungagung Tahun Pelajaran 2016/2017 djumali mali
INSPIRASI : JURNAL ILMU-ILMU SOSIAL Vol 15, No 1 (2018)
Publisher : STKIP PGRI TULUNGAGUNG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/insp.v15i1.402

Abstract

ABSTRAK Djumali. 2017. Pengaruh Kecerdasan Sosial, Kegemaran Membaca dan Keaktifan Siswa dalam Kegiatan Organisasi Siswa Intra Sekolah terhadap Kemampuan Memecahkan Masalah Sosial  Siswa Kelas 8 SMPN 1 Gondang Tulungagung Tahun Pelajaran 2016/2017. Tesis. Program Pascasarjana Magister Pendidikan IPS STKIP PGRI Tulungagung. Pembimbing I : Dr. Nanis Hairunisya, M.M. Pembimbing II : Dr. Sunjoto, SH, M. Si. Kata Kunci : Kecerdasan Sosial, Kegemaran Membaca, Keaktifan Siswa dalam Kegiatan OSIS, dan Kemampuan Memecahkan Masalah. Kemampuan memecahkan masalah sosial merupakan salah satu kemampuan yang wajib dimiliki oleh setiap manusia. Manusia adalah makhluk sosial sehingga semua kehidupannya tidak pernah lepas dari masalah sosial. Oleh karena itu, seorang siswa perlu menyiapkan dirinya untuk mengatasi masalah-masalah sosial itu. Kemampuan memecahkan masalah sosial yang dimiliki oleh setiap manusia dipengaruhi oleh banyak faktor, internal maupun eksternal. Kecerdasan sosial, kegemaran membaca, dan keaktifan siswa dalam mengikuti kegiatan OSIS diperkirakan merupakan sebagian dari banyak faktor yang mempengaruhi kemampuan siswa dalam memecahkan masalah sosial.Tujuan dari penelitian ini adalah (1) Untuk diketahuinya pengaruh kecerdasan sosial terhadap kemampuan memecahkan masalah sosial pada siswa kelas 8 SMPN I Gondang Tulungagung Tahun Pelajaran 2016/2017, (2) Untuk diketahuinya pengaruh kegemaran membaca terhadap kemampuan memecahkan masalah sosial pada siswa kelas 8 SMPN I Gondang Tulungagung Tahun Pelajaran 2016/2017, (3) Untuk diketahuinya pengaruh keaktifan siswa dalam kegiatan organisasi siswa intra sekolah terhadap kemampuan memecahkan masalah sosial pada siswa kelas 8 SMPN I Gondang Tulungagung Tahun Pelajaran 2016/2017, dan (4) Untuk diketahuinya pengaruh kecerdasan sosial, kegemaran membaca, dan keaktifan siswa dalam organisasi siswa intra sekolah terhadap kemampuan memecahkan masalah sosial pada siswa kelas 8 SMPN I Gondang Tulungagung Tahun Pelajaran 2016/2017.Pengumpulan data dilakukan dengan metode angket atau kuesioner. Angket diberikan kepada sample sejumlah 90 orang siswa yang terdiri dari 15 pertanyaan untuk variable X1, 10 pertanyaan untuk variable X2, 10 pertanyaan untuk variable X3, dan 10 pertanyaan untuk variable Y. Hasil pengumpulan data kemudian diskoring dan diolah berdasarkan rumus dan aturan statitik dengan menggunakan bantuan program SPSS 19.Berdasarkan pengolahan data yang dilakukan diperoleh kesimpulan sebagai berikut: (1) Ada pengaruh yang signifikan antara kecerdasan sosial terhadap kemampuan memecahkan masalah sosial pada siswa kelas 8 SMPN I Gondang Tulungagung Tahun Pelajaran 2016/2017, (2) Ada pengaruh yang signifikan antara kegemaran membaca terhadap kemampuan memecahkan masalah sosial pada siswa kelas 8 SMPN I Gondang Tulungagung Tahun Pelajaran 2016/2017, (3) Ada pengaruh yang signifikan antara keaktifan siswa dalam kegiatan organisasi siswa intra sekolah terhadap kemampuan memecahkan masalah sosial pada siswa kelas 8 SMPN I Gondang Tulungagung Tahun Pelajaran 2016/2017, dan (4) Ada pengaruh yang signifikan antara kecerdasan sosial, kegemaran membaca, dan keaktifan siswa dalam organisasi siswa intra sekolah terhadap kemampuan memecahkan masalah sosial pada siswa kelas 8 SMPN I Gondang Tulungagung Tahun Pelajaran 2016/2017.Berdasarkan kesimpulan di atas, peneliti menyarankan kepada pihak-pihak berikut ini: (1) Bagi Kepala Sekolah, Agar membuat perencanaan secara makro dan mikro, terkait dengan peningkatan kemampuan siswa dalam menyelesaikan masalah, yang melibatkan semua pihak seperti guru dan orang tua, sehingga kemampuan siswa dalam menyelesaikan masalah dapat lebih ditingkatkan, (2) Bagi Siswa, agar meningkatkan kemampuan bersosialisasinya, kegemaran membacanya, dan keaktifan dalam berbagai organisasi di sekolah khususnya OSIS agar kemampuannya untuk menyelesaikan masalah dapat ditingkatkan, mengingat kemampuan menyelesaikan masalah merupakan salah satu hal yang penting untuk dikuasai dalam kehidupan sehari-hari, dan (3) Bagi Peneliti Lainnya, agar melakukan penelitian yang lebih luas dan berkembang berkaitan dengan kecerdasan sosial, kegemaran membaca, keaktifan dalam organisasi, dan kemampuan menyelesaikan masalah sehingga diperoleh hasil penelitian yang lebih mendetail dan luas.
PENGARUH PENDEKATAN PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL, KREATIVITAS GURU DAN KEDISIPLINAN BELAJAR SISWA TERHADAP PRESTASI BELAJAR IPS sudarmiati sudarmiati
INSPIRASI : JURNAL ILMU-ILMU SOSIAL Vol 15, No 1 (2018)
Publisher : STKIP PGRI TULUNGAGUNG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/insp.v15i1.409

Abstract

Dalam kegiatan belajar mengajar, pengukuran hasil prestasi belajar dimaksudkan untuk mengetahui seberapa jauh perubahan tingkah laku siswa setelah menghayati proses belajar. Rumusan masalah dalam penelitian adalah  Apakah  ada pengaruh  Pendekatan Pembelajaran Kontekstual ,kreativitas Guru kedisiplinan Belajar Siswa terhadap  Prestasi Belajar IPS Kelas V SD  Se Gugus VI Kabupaten Tulungagung? Apakah  ada  pengaruh  secara bersama-sama Pendekatan Pembelajaran Kontekstual,  Kreativitas Guru dan Kedisiplinan Belajar Siswa Terhadap  Prestasi Belajar IPS Kelas V SD  Se Gugus VI Kabupaten Tulungagung? Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif  korelatif. Populasi penelitian siswa kelas V SD se-gugus VI sebanyak 190 siswa.  Sampel 30% dari jumlah populasi yang ada yaitu 58 siswa. Beberapa tahapan analisis yang dilakukan adalah  (1) Analisis Frekuensi, (2) uji persyaratan analisis, terdiri dari uji normalitas, uji linieritas, uji multikolinieritas, dan (3) uji hipotesis yang terdiri dari uji simultan dan uji partial. Berdasarkan analisis diperoleh hasil rhitung (0,923) rtabel (0,254). Hal ini menunjukkan bahwa secara parsial  pembelajaran kontekstual  berpengaruh  secara positif dan signifikan dengan prestasi belajar IPS siswa dan  hasil rhitung (0,947) rtabel (0,254). Berdasarkan analisis yang telah dilakukan diperoleh hasil rhitung (0,908) rtabel (0,254). Hal ini menunjukkan bahwa secara parsial  kedisiplinan belajar siswa   berpengaruh  secara positif dan signifikan dengan prestasi belajar IPS siswa.
DESAIN EVALUASI KURIKULUM PENDIDIKAN DAN PELATIHAN (DIKLAT) (Studi kasus di Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Balai Latihan Kerja Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kota Probolinggo) Rofika Nuriyanti
INSPIRASI : JURNAL ILMU-ILMU SOSIAL Vol 15, No 1 (2018)
Publisher : STKIP PGRI TULUNGAGUNG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/insp.v15i1.670

Abstract

The purpose of this research is to describe and know the design evaluation of education and training curriculum at UPTD Balai Latihan Kerja Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kota Probolinggo. This research method uses descriptive qualitative research  with case study design. This research uses snow ball sampling technique. The result of this  is found three evaluation design that is 1) evaluation of training participant, 2) evaluation of instructor, and 3) evaluation of training organizer. The thing has to be attended in the training curriculum are; type of evaluation, tool / instrument of evaluation, time of evaluation implementation, who conducts evaluation. Evaluation is a important thing to do starting from the early stages of the implementation of the training until the end of the training program activities.KeyWords: Design,  evaluation, curriculum, education and training.
PENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL , KEPERCAYAAN DIRI DAN INTERAKSI SOSIAL TERHADAP PRESTASI BELAJAR IPS SISWA SMPN 2 NGUNUT Rina Prabandari
INSPIRASI : JURNAL ILMU-ILMU SOSIAL Vol 15, No 1 (2018)
Publisher : STKIP PGRI TULUNGAGUNG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/insp.v15i1.411

Abstract

Kecerdasan emosional merupakan keberhasilan siswa dalam mencapai prestasi dalam belajar.  Kecerdasan emosional sangat penting dimiliki oleh siswa, karena dengan kecerdasan emosional siswa dapat mengelola emosi dan perasaannya sendiri maupun orang lain. Kepercayaan diri merupakan salah satu faktor yang perlu dikembangkan apabila anak ingin melakukan interaksi dengan lingkungan sosialnya. Berdasarkan uraian di atas, maka dapat dirumuskan suatu permasalahan adalah adakah pengaruh kecerdasan emosional (EQ), kepercayaan diri dan interaksi sosial terhadap prestasi belajar siswa ke­las VIII SMPN 2 Ngunut Tulungagung tahun pelajaran 2016/2017?. Tujuan mengadakan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kecerdasan emosional (EQ), kepercayaan diri dan interaksi sosial terhadap prestasi belajar siswa ke­las VIII SMPN 2 Ngunut Tulungagung tahun pelajaran 2016/2017. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode penelitian kuantitatif. Pengambilan sampel menggunakan teknik propotional random sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode angket dan metode dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda, uji t dan uji F dengan menggunakan bantuan program SPSS 16.00 for windows. Hasil penelitian adalah ada pengaruh positif yang signifikan kecerdasan emosional (EQ), kepercayaan diri dan interaksi sosial terhadap prestasi belajar IPS siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Ngunut Tulungagung tahun pelajaran 2016/2017. Hal ini dibuktikan dengan F-hitung (66,750) F-tabel (3,44) dan tingkat signifikansi 0,000 0,05. Berdasarkan kesimpulan di atas, disarankan agar siswa mampu mengendalikan emosinya dengan baik, mempunyai kepercayaan diri yang tinggi dan mampu menjalin hubungan baik dengan orang lain, agar prestasi belajarnya dapat meningkat. 
IMPLEMENTASI KURIKULUM SINKRONISASI DALAM MENINGKATKAN KOMPETENSI SISWA ALFAMART CLASS Krisdianto, Andri
INSPIRASI : JURNAL ILMU-ILMU SOSIAL Vol 15, No 1 (2018)
Publisher : STKIP PGRI TULUNGAGUNG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/insp.v15i1.403

Abstract

Efforts to produce vocational education graduates (SMK) in accordance with the demands of the world of work, need to be supported with a curriculum developed by taking into account the needs of the world of work. It is necessary to synchronize SMK curriculum with industries through the preparation of curriculum sonkronisasi, to fulfill its role as a producer of middle and high-quality workers, and the absorption of SMK graduates in the industry. The focus of this research are: How to plan, strategy, evaluation and learning implication on synchronization curriculum in improving student competence of Alfamart Class SMKN 1 Boyolangu. This research is descriptive qualitative with single case study design with aim to get answer to focus problem question. subject of research is Principal of SMKN 1 with snawball sampling technique. The synchronization curriculum as a support for student learning success in preparing for the actual DU / DI. Required planning, strategy and evaluation of learning based on student findings which is an effective approach to teach the process of scientific thinking, help students process information owned, and students build their own knowledge about DU / DI. To measure the process of teaching and learning result required knowledge and attitude test. The results showed that the planning, strategy and evaluation of learning have a significant contribution to the competence of Alfamart Class students.Upaya menghasilkan lulusan pendidikan kejuruan  (SMK) yang sesuai dengan tuntutan dunia kerja, perlu didukung dengan kurikulum yang dikembangkan dengan memperhatikan kebutuhan dunia kerja. Untuk itu diperlukan sinkronisasi kurikulum SMK dengan industry melalui penyusunan kurikulum sonkronisasi, untuk memenuhi perannya sebagai penghasil tenaga kerja menengah dan berkualitas, serta daya serap lulusan SMK di industri. Fokus penelitian ini, yaitu :  Bagaimana Perencanaan,strategi,evaluasi dan implikasi pembelajaran pada kurikulum sinkronisasi dalam meningkatkan kompetensi siswa Alfamart Class SMKN 1 Boyolangu.Penelitian inideskriptif kualitatif dengan rancangan studi kasus tunggal dengan tujuan memperoleh jawaban atas pertanyaan focus masalah.subyek penelitiahadalah Kepala sekolah SMKN 1 dengan teknik snawball sampling. Kurikulum sinkronisasi sebagai menunjanng keberhasilan belajar siswa dalam mempersiapkan diri pada DU/DI yang sebenarnya. Diperlukan perencanaan, strategi dan evaluasi pembelajaran berlandaskan temuan siswa yang merupakan pendekatan yang efektif untuk mengajarkan proses berpikir ilmiah, membantu siswa memproses informasi yang dimilikinya, dan siswa membangun sendiri pengetahuannya tentang DU/DI. Untuk mengukur proses hasil belajar mengajar diperlukan tes pengetahuan dan sikap. Hasil penelitian menunjukkan perencanaan, strategi dan evaluasi pembelajaran mempunyai kontribusisignifikan terhadap kompetensi siswaAlfamart Class.

Page 1 of 1 | Total Record : 8