cover
Contact Name
Diah Eka Sari
Contact Email
diaheka@unimed.ac.id
Phone
+6285261529917
Journal Mail Official
ekasarium@yahoo.com
Editorial Address
Jl. Willem Iskandar / Pasar V, Medan, Sumatera Utara – Indonesia Kotak Pos 1589, Kode Pos 20221
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
Kode : Jurnal Bahasa
ISSN : 23015411     EISSN : 25797957     DOI : https://doi.org/10.24114/kjb.v9i3.19972
Core Subject : Education,
Jurnal Kode adalah jurnal yang dikelola oleh Prodi Pendidikan Bahasa dan sastra Indonesia, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Medan. Jurnal ini terbit empat kali dalam setahun pada bulan Maret, Juni, September, dan Desember. Aspek kajian jurnal ini berisi tentang hasil penelitian dan konseptual dalam bidang pembelajaran, penilaian, linguistik, dan sastra Indonesia. Jurnal ini juga dihadirkan untuk mendukung pengembangan akademika di Jurusan Bahasa dan sastra Indonesia.
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 1, No 3 (2012): KODE" : 7 Documents clear
PENERAPAN METODE PANGALIRAN IMAJI (IMAGE STREAMING) DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENULIS KARANGAN NARASI SISWAKELAS X SMA NEGERI 7 MEDAN TAHUN PEMBELAJARAN 2013/2014 MARYAM SIREGAR
Kode : Jurnal Bahasa Vol 1, No 3 (2012): KODE
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/kjb.v1i3.991

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pengaruh metode imaji (image streaming) dalam meningkatkan kemampuan menulis karangan narasi oleh siswa kelas X SMA Negeri 7 Medan Tahun Pembelajaran 2013/2014. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X SMA Negeri 7 Medan yang berjumlah 280 orang yang terbagi ke dalam tujuh kelas. Sampel dalam penelitian berjumlah 40 orang. Metode yang digunakan adalah metode eksperimen dan instrumen yang digunakan adalah tes menulis karangan narasi dalam bentuk penugasan.Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai rata-rata kemampuan siswamenulis karangan narasi dengan menggunakan metode imaji (image streaming) adalah 75,25 dalam kategori baik, sedangkan nilai rata-rata kemampuan siswa menulis karangan narasi sebelum menggunakan metode imaji adalah 63,87 dalam kategori cukup. Perhitungan uji hipotesis diperoleh to = 2,02 yang dikonsultasikan dengantabel t pada taraf signifikan 5% atau 1% dengan df = (N-1) = (40-1) = 39; pada tabel t dengan dk = 39 diperoleh taraf signifikan 5% = 2,02 dan taraf signifikan 1% = 2,02. Artinya to yang diperoleh lebih besar daripada ttabel, yaitu 7,29>2,02. Dengan demikian, Ha diterima. Artinya metode imaji (image streaming) berpengaruh terhadap kemampuan menulis karangan narasi siswa kelas X SMA Negeri 7 Medan Tahun Pembelajaran 2013/2014.Kata Kunci: metode pengaliran imaji(image Streaming),kemampuan menulis karangan narasi
PENGARUH PENGGUNAAN STRATEGI PEMBELAJARAN IMAJINASI TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS PARAGRAF NARASI SUGESTIF SISWA KELAS X SMA NEGERI 5 BINJAI TAHUN PEMBELAJARAN 2012/2013 MEIRINI WULANDARI
Kode : Jurnal Bahasa Vol 1, No 3 (2012): KODE
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/kjb.v1i3.992

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui lebih jelas pengaruh strategi pembelajaran imajinasi dan model konvensional dalam meningkatkan kemampuan menulis paragraf narasi sugestif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X SMAN 5 Binjai dengan jumlah 294 siswa. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 80 siswa yang diambil secara homogen dengan random control-group design. Instrumen yang digunakan untuk menjaring data adalah penugasan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen, tepatnya Quasi eksperimenKata Kunci: Pengaruh –Strategi Pembelajaran Imajinasi -Menulis Paragraf Narasi Sugestif
PENGARUH TEKNIK PEMBELAJARAN KELOMPOK(BUZZ) TERHADAP KEMAMPUAN MENGIDENTIFIKASI UNSUR INTRINSIK FILM “I’M NOT STUPID TOO” SISWA KELAS X SMA NEGERI 1 TEBINGTINGGI TAHUN PEMBELAJARAN 2012/2013 Heny Roulina Sitepu
Kode : Jurnal Bahasa Vol 1, No 3 (2012): KODE
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/kjb.v1i3.964

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh teknik pembelajaran kelompok buzz dan teknik pembelajaran tradisional dalam meningkatkan kemampuan mengidentifikasi unsur intrinsik. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kelas X SMA Negeri 1 Tebing Tinggi dengan jumlah 338 siswa. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 75 siswa yang diambil secara homogen dengan random control group design. Instrumen yang digunakan untuk menjaring data adalah penugasan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen.Kata kunci : Pengaruh-Teknik Pembelajaran Kelompok Buzz-MengidentifikasiUnsur Intrinsik
PENGARUH PEMANFAATAN MEDIA BLOG TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS CERPEN OLEH SISWA KELAS X SMA NEGERI 4 PEMATANGSIANTAR TAHUN PEMBELAJARAN 2012/2013 PRENGKY MANIHURUK
Kode : Jurnal Bahasa Vol 1, No 3 (2012): KODE
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/kjb.v1i3.993

Abstract

Agar siswa dapat belajar dengan baik, maka media dalammengajar harus diusahakan yang setepat, seefektif, dan seefisienmungkin. Waktu guru mengajar bila hanya menggunakan satumedia maka akan membosankan. Siswa tidak akan tertarik padapelajaran. Dengan bervariasinya media dalam mengajar dapatmeningkatkan kegiatan belajar siswa. Oleh karena itu, pemilihandan penggunaan media dalam mengajar sangat penting karenamenyangkut kelancarab proses pembelajaran.Kata kunci : Media Blog, Menulis Cerita Pendek
PENGGUNAAN TEKNIK PETA PIKIRAN (MIND MAPPING) DALAM KEMAMPUAN MENULIS KARYA ILMIAH OLEH SISWA KELAS XI SMA NEGERI 4 TEBING TINGGI TAHUN PEMBELAJARAN 2012/2013 Jenny Desliana Br Situmorang
Kode : Jurnal Bahasa Vol 1, No 3 (2012): KODE
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/kjb.v1i3.965

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui lebih jelas perubahanyang signifikan dari penggunaan teknik peta pikiran (mind mapping)dalam kemampuan menulis karya ilmiah. Populasi dalam penelitian iniadalah seluruh siswa kelas XI SMA Negeri 4 Tebing Tinggi denganjumlah 240 siswa. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 30 siswa yangdiambil dengan cara menentukan satu kelas yang dijadikan wakilpopulasi untuk diteliti. Metode yang digunakan dalam penelitian iniadalah metode eksperimen dengan model desain penelitian one grouppre-test post-test yang hanya dilaksanakan pada satu kelas (kelompok).Dalam desain ini pengukuran dilakukan sebanyak dua kali, yaitusebelum eksperimen dan sesudah eksperimen.Kata Kunci: -Peta Pikiran (Mind Mapping) -Menulis Karya Ilmiah
Hubungan Kemampuan Menyimak Lagu, Kemampuan Menulis Cerpen, hubungan antara kemampuan menyimak lagu dengan kemampuan menulis cerpen oleh siswa kelas X MAS As-Syarif Desa Kuala Beringin Tahun Pembelajaran 2013/2014. RAMA WADI
Kode : Jurnal Bahasa Vol 1, No 3 (2012): KODE
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/kjb.v1i3.994

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan menyimaklagu, kemampuan menulis cerpen, hubungan antara kemampuam menyimak lagu dengan kemampuan menulis cerpen oleh siswa X MAS As-Syarif Desa Kuala Beringin Tahun Pembelajaran 2013/2014.Populasi dari penelitian ini adalah seluruh siswa X MAS As-Syarif DesaKuala Beringin Tahun Pembelajaran 2013/2014 yang berjumlah 157 orang siswa. Sampel penelitian ini sebanyak 31 siswa yang mewakili dari jumlah seluruh populasi yang ada. Metode penelitian ini bersifat kolerasi.Dari pengolahan data diperoleh variabel X dengan rata-rata = 75.80standar deviasi 8.76 dan termasuk kategori sangat baik 16.12 , kategori baik 48.38 , kategori cukup 22.58 dan kategori kurang 12.90 . Hasil Variabel Y dengan rata-rata 77.09, standar deviasi 8.60, dan termasuk kategori sangat baik 29.03 , kategori baik 38.70 , dan kategori cukup 32.25 . Dari uji data hasil variabel X dan Y didapat kedua hasil berdistribusi normal. Dari homogenitas didapat bahwa sampel penelitian ini berasal dari populasi yang homogen. Setelah uji normalitas, uji homogenitas dan selanjutnya iju hipotesis atau rxy = 0.17 setelahrxy diketahui, kemudian dikonsultasikan dengan rtabel pada taraf signifikan 5 dan 1 dengan df = N-1 = 31-1= 30, dari df = 30 diperoleh taraf signifikan 5 = 0.355 dan 1 r= 0.456 ternyata rxy lebih besar rtabel yaitu 0.355 0.17 0.456 maka hipotesis nihil (Ho) ditolak dan hipotesis alternatif (Ha) diterima.Akhirnya dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara menyimaklagu dengan menulis cerpen siswa kelas X MAS As-Syarif Desa Kuala Beringin Tahun Pembelajaran 2013/2014.Keyword: Menyimak Lagu, Menulis Cerpen.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE KALIMAT KONSEP TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS KARANGAN DESKRIPSI OLEH SISWA KELAS X SMA SWASTA JOSUA MEDAN TAHUN PEMBELAJARAN 2012/2013 MARLINA PANGAPOI
Kode : Jurnal Bahasa Vol 1, No 3 (2012): KODE
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/kjb.v1i3.966

Abstract

Marlina Pangapoi, NIM 208111057. Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif TipeKalimat Konsep terhadap Kemampuan Menulis Karangan Deskripsi oleh Siswa KelasX SMA Swasta Josua Tahun pembelajaran 2012/2013. Skripsi. Medan. Jurusan Bahasadan Sastra Indonesia, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Medan.Penelitian ini bertujuan mengetahui bagaimana pengaruh penggunaan modelpembelajaran kooperatif tipe kalimat konsep terhadap kemampuan menulis karangandeskripsi oleh siswa kelas X SMA Swasta Josua Tahun Pembelajaran 2012/2013. Sampelpenelitian berjumlah 60 orang dari 160 populasi yang ada. Ampel diambil dari populasi yangterdiri dari empat kelas. Pengambilan data diambil dari instrumen tes dalam bentukpenugasan yaitu menulis karangan deskripsi. Metode yang digunakan dalam penelitian iniadalah metode eksperimen dengan desain penelitian two group only post test design.Pengolahan data diperoleh dengan nilai rata-rata kelompok eksperimen adalah 72,16,standar deviasi = 8,54 dan termasuk kategori sangat baik sebanyak 18 orang atau 60%,kategori cukup sebanyak 25% sebanyak 10 orang. Nilai rata-rata kelompok kontrol adalah59,33, standar deviasi 7,83 dan termasuk kategori baik sebanyak 3 orang atau 10%. Kategoricukup sebanyak 20 orang atau 67%.Dengan demikian kemampuan kelompok eksperimenlebih tinggi daripada kelompok kontrol dalam menulis karangan deskripsi.Berdasarkan hasil uji analisis data dengan menggunakan uji “t” diperoleh thitung = 5,940 pada taraf signifikan 5% dari daftar distribusi N = 60 maka diperoleh ttabel = 1,6710. Jadi,thitung>ttabel , 5, 940 > 1,6710 maka hipotesis nihil (H0) ditolak dan hipotesis alternatif (Ha)diterima. Artinya, terdapat pengaruh penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe kalimatkosep dalam menulis karangan deskripsi.Berdasarkan data di atas, maka dapat disimpulkan bahwa pembelajaran kooperatif tipekalimat konsep berpengaruh signifikan dalam meningkatkan kemampuan menulis karangandeskripsi siswa kelas X SMA Swasta Josua Medan Tahun Pembelajaran 2012/2013.Kata Kunci : model pembelajaran kooperatif tipe kalimat konsep, menulis karangan deskripsi

Page 1 of 1 | Total Record : 7


Filter by Year

2013 2013


Filter By Issues
All Issue Vol. 14 No. 3 (2025): Kode: Edisi September 2025 Vol. 14 No. 2 (2025): Kode: Edisi Juni 2025 Vol. 14 No. 1 (2025): Kode: Edisi Maret 2025 Vol. 13 No. 4 (2024): Kode: Edisi Desember 2024 Vol 13, No 3 (2024): Kode: Edisi September 2024 Vol. 13 No. 3 (2024): Kode: Edisi September 2024 Vol 13, No 2 (2024): Kode: Edisi Juni 2024 Vol. 13 No. 2 (2024): Kode: Edisi Juni 2024 Vol. 13 No. 1 (2024): Kode: Edisi Maret 2024 Vol 13, No 1 (2024): Kode: Edisi Maret 2024 Vol 12, No 4 (2023): Kode: Edisi Desember 2023 Vol 12, No 3 (2023): Kode: Edisi September 2023 Vol 12, No 2 (2023): Kode: Edisi Juni 2023 Vol 12, No 1 (2023): Kode: Edisi Maret 2023 Vol 11, No 4 (2022): Kode: Edisi Desember 2022 Vol 11, No 3 (2022): Kode: Edisi September 2022 Vol 11, No 2 (2022): Kode: Edisi Juni 2022 Vol 11, No 1 (2022): Kode: Edisi Maret 2022 Vol 10, No 4 (2021): Kode: Edisi Desember 2021 Vol 10, No 3 (2021): Kode: Edisi September 2021 Vol 10, No 2 (2021): Kode: Edisi Juni 2021 Vol 10, No 1 (2021): Kode: Edisi Maret 2021 Vol 9, No 4 (2020): KODE Vol 9, No 3 (2020): KODE Vol 9, No 2 (2020): KODE Vol 9, No 1 (2020): Edisi Januari Vol 8, No 4 (2019): KODE Vol 8, No 3 (2019): KODE Vol 8, No 2 (2019): KODE Vol 8, No 1 (2019): KODE Vol 7, No 4 (2018): KODE Vol 7, No 3 (2018): KODE Vol 7, No 2 (2018): KODE Vol 7, No 1 (2018): KODE Vol 6, No 3 (2017): KODE Vol 6, No 1 (2017): KODE Vol 5, No 3 (2016): KODE Vol 6, No 4 (2017): KODE Vol 6, No 2 (2017): KODE Vol 5, No 2 (2016): KODE Vol 5, No 1 (2016): KODE Vol 4, No 4 (2015): KODE Vol 4, No 3 (2015): KODE Vol 4, No 2 (2015): KODE Vol 4, No 1 (2015): kode Vol 3, No 4 (2014): KODE Vol 3, No 3 (2014): KODE Vol 3, No 2 (2014): KODE Vol 3, No 1 (2014): KODE Vol 2, No 4 (2013): KODE Vol 2, No 3 (2013): KODE Vol 2, No 2 (2013): KODE Vol 2, No 1 (2013): KODE Vol 1, No 3 (2012): KODE Vol 1, No 2 (2012): KODE Vol 1, No 1 (2012): KODE More Issue