cover
Contact Name
Ina Sholihah Widiati
Contact Email
itcida@amikomsolo.ac.id
Phone
+6285728639647
Journal Mail Official
itcida@amikomsolo.ac.id
Editorial Address
LPPM STMIK Amikom Surakarta Jl Veteran Notosuman Singopuran Kartasura Sukoharjo 57164 Telp./Fax 0271-7851507
Location
Kab. sukoharjo,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Ilmiah IT CIDA : Diseminasi Teknologi Informasi
Published by STMIK Amikom Surakarta
ISSN : 24778133     EISSN : 24778125     DOI : http://doi.org/10.55635/jic.v7i2
Core Subject : Science,
Jurnal IT CIDA adalah terbitan berkala ilmiah yang terbit 2 nomor per volume yang fokus pada bidang teknologi informasi, komunikasi dan komputer dalam bentuk akumulasi pengetahuan baru, pengamatan empiris atau hasil penelitian, dan pengembangan gagasan baru.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 5, No 1: Juni 2019" : 5 Documents clear
Aplikasi Mobile Smart Birth Untuk Monitoring Ibu Hamil Gunawan Wicahyono; Arief Setyanto; Suwanto Raharjo
Jurnal Ilmiah IT CIDA Vol 5, No 1: Juni 2019
Publisher : STMIK Amikom Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (541.065 KB) | DOI: 10.55635/jic.v5i1.90

Abstract

Kehamilan menjadi suatu perhatian besar dunia dalam isu kesehatan saat ini.Angka kematian ibu (AKI) yang masih cukup besar di hampir seluruh negara di dunia menjadi kecemasan tersendiri yang menjadikan seluruh negara berusaha untuk menurunkan presentasenya di tiap tahun. Kematian ibu hamil secara garis besar disebabkan oleh beberapa faktor seperti minimnya pendataan ibu hamil, penanganan selama masa kehamilan, keterlambatan pengambilan keputusan untuk mencari pertolongan, keterlambatan mendapatkan transportasi untuk membawa ke fasilitas kesehatan, dan keterlambatan mendapatkan pertolongan dari petugas kesehatan. Salah satu unsur penting untuk mendukung tujuan tersebut adalah ketersediaan informasi yang akurat, tepat waktu dan up to date.Untuk menyediakan informasi berkualitas perlu sistem monitoring serta pemetaan kesehatan ibu hamil.Smart health menggunakan teknologi komputasi dan memanfaatkan infrastruktur smart city untuk memberikan pelayanan medis yang lebih komprehensif untuk warga. Berdasarkan hal diatas untuk mempermudah monitoring dan pemetaan ibu hamil, maka peneliti tertarik untuk membuat sebuah konsep baru monitoring dan pemetaan kesehatan ibu hamil yang kami beri nama Smart Birth. Sebuah aplikasi terpadu yang memberikan fasilitas untuk membantu ibu hamil dan terhubung dengan sistem pemetaan kesehatan ibu hamil pada suatu wilayah untuk membantu petugas kesehatan dalam meningkatkan kualitas layanannya. Kata Kunci: Android application, mobile application, monitoring kehamilan
Implementasi DISC Pada Sistem Psikotest Seleksi Peserta KKL STMIK Amikom Purwokerto Irfan Santiko; Agung Prasetyo; Pradita Novianthy
Jurnal Ilmiah IT CIDA Vol 5, No 1: Juni 2019
Publisher : STMIK Amikom Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (660.175 KB) | DOI: 10.55635/jic.v5i1.86

Abstract

Kuliah Kerja Lapangan sebagai salah satu mata kuliah pilihan yang ada di STMIK Amikom Purwokerto, dimana mata kuliah ini dapat diambil setelah menempuh 5 semester. Ada beberapa tahapan seleksi yang petama yaitu pendaftaran kemudian psikotes untuk menentukan tipe kepribadian guna membentuk suatu kelompok, alat yang digunakan untuk mengukur tipe kepribadian menggunakan teori DISC (Dominance – Influence -  Steadiness - Compliance). Setiap karakter DISC memiliki respon yang berbeda-beda terhadap tekanan yang dialaminya di dalam lingkungan, karna sifatnya yang terjun langsung ke masyarakat maka diperlukan sistem untuk membantu pembentukan kelompok berdasarkan hasil psikotes. Peneliti membuat aplikasi psikotes berbasis web untuk memudahkan calon peserta kuliah kerja lapangan dalam mengerjakan ujian dan membantu penyelenggara kuliah kerja lapangan dalam menentukan kelompok berdasarkan hasil psikotes. Peneliti dalam pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, kuesioner, dan studi pustaka. Metode pengembangan sistem yang digunakan adalah metode waterfall. Kata Kunci : Kuliah Kerja Lapangan, Psikotes, DISC.
Implementasi Gamification pada Aplikasi Perkuliahan Mahasiswa dengan Metode Feature Driven Development (Studi Kasus: AMIK Cipta Darma Surakarta) Muhammad Setiyawan; Wing Wahyu Winarno; Andi Sunyoto
Jurnal Ilmiah IT CIDA Vol 5, No 1: Juni 2019
Publisher : STMIK Amikom Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (840.491 KB) | DOI: 10.55635/jic.v5i1.87

Abstract

Penelitian ini membahas tentang penerapan gamifikasi dalam aplikasi perkuliahan dengan metode Feature Driven Development. Hal ini didasarkan pada meningkatnya ketertarikan mahasiswa terhadap game online pada saat ini, sehingga hal ini bisa diterapkan dalam sebuah aplikasi yang nantinya diharapkan dapat lebih membuat mahasiswa lebih berpartisipasi dalam perkuliahan dan dapat membuat perkuliahan lebih menyenangkan.Tahapan yang harus dilakukan dalam pembuatan aplikasi ini adalah menentukan kebutuhan sistem yang akan dibuat, serta menentukan fitur-fitur dalam sistem sesuai dengan tahap yang digunakan dalam metode Feature Driven Development. Untuk pengujian sistemnya dipergunakan pengujian blackbox dan pengujian beta yang dilakukan dengan metode sampling dan pengisian angket kuesioner yang digunakan untuk mengetahui tingkat kelayakan aplikasi tersebut diterapkan.Dari hasil pengujian yang dilakukan, didapatkan bahwa aplikasi perkuliahan dengan gamifikasi yang dibuat layak untuk dipergunakan, sesuai dengan hasil 100% pada pengujian blackbox dan hasil lebih dari 70% pada pengujian beta. Kata kunci: gamifikasi, perkuliahan, feature driven development.
Sistem Informasi Distributor Beras dengan Menerapkan Analisis SWOT Intan Oktaviani; Agus Suyatno; Dwi Nurani Prasetyawati
Jurnal Ilmiah IT CIDA Vol 5, No 1: Juni 2019
Publisher : STMIK Amikom Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (827.959 KB) | DOI: 10.55635/jic.v5i1.88

Abstract

Sistem distribusi beras pada penggilingan padi Sido Maju yaitu pembelian padi dari supplier, kemudian pihak penggilingan mengolah sehingga menjadi beras layak jual kemudian menjualnya pada agen dan pembeli umum. Pengolahan data distribusi barang meliputi transaksi pembelian bahan baku pembuatan beras, pembelian beras yang nantinya akan dijual kembali oleh agen dan perekrutan agen serta supplier. Waktu yang diperlukan untuk menulis data cukup lama, sering mengalami kesalahan laporan dan penyusunan, kesalahan perhitungan hasil transaksi, penyimpanan berkas tidak terkendali.Pada penelitian ini penulis menggunakan metode PIECES (Performance, Information, Economy, Control, Efficiency, Service) untuk menganalisis sistem. Analisis proses bisnis menggunakan metode SWOT (Strenghts, Weakness, Opportunities, Threats). Perancangan yang digunakan adalah perancangan antar muka, perancangan basis data dan perancangan proses.Hasil penelitian adalah sebuah aplikasi pengolahan data distribusi berbasis WEB. Sehingga pengolahan data distribusi telah terkomputerisasi sehingga dapat meminimalisir kesalahan pendataan proses transaksi akan lebih lancar tepat dan akurat.  Kata Kunci  : Sistem, Distribusi, SWOT
Manfaat Etika Profesi Konsultan IT Terhadap Kepercayaan Perusahaan Candra Kurniawan
Jurnal Ilmiah IT CIDA Vol 5, No 1: Juni 2019
Publisher : STMIK Amikom Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (628.769 KB) | DOI: 10.55635/jic.v5i1.89

Abstract

Ketika mengacu pada kontraktor dan konsultan IT kita berbicara tentang individu yang disewa oleh sebuah perusahaan untuk melakukan peran spesifik untuk pesan tertentu dalam periode waktu. Judul"kontraktor" berasal dari kenyataan bahwa Anda berada di bawah hukum kontrak dengan suatu perusahaan. Misalnya, Anda seorang konsultan analis bisnis disewa oleh sebuah perusahaan untuk menentukan spesifikasi untuk sistem akuntansi baru mereka. Kontraktor biasanya ahli di daerah khusus Informasi Teknologi (IT) atau bisnis. Mereka dibayar pada tingkat signifikan lebih tinggi daripada full time karyawan karena pengetahuan mereka yang berharga. Selain jenis kontraktor independen disebutkan di sini, ada jenis lain, para "konsultan enam besar," yang merupakan karyawan internal yang keluar sebagai konsultan untuk sebuah organisasi atas dasar kontrak. Masalah etika dalam kontrak dan konsultasi kerja bervariasi dari pelanggan penagihan atas, kontraktor yang berada di bawah kualifikasi, dan bekerja di sekitar kontrak hukum itu sendiri. Bab ini dimulai dengan isu-isu etis yang pertama dalam mendapatkan kontrak atau mempertahankan status kontrak Anda melalui jaringan. Kata Kunci: Profesi IT, Konsultan IT

Page 1 of 1 | Total Record : 5