cover
Contact Name
Alfiana Laili
Contact Email
alfiana.laili@undikma.ac.id
Phone
+6285330983989
Journal Mail Official
m.veterinary@undikma.ac.id
Editorial Address
Jl. Pemuda No.59A, Dasan Agung Baru, Kec. Mataram, Kota Mataram, Nusa Tenggara Bar. 83125
Location
Kota mataram,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
MANDALIKA VETERINARY JOURNAL
ISSN : 27988732     EISSN : 27988732     DOI : https://doi.org10.33394/mvj.v2i2.6224
Mandalika Veterinery Journal (mvj) menerbitkan makalah berkualitas tinggi dan kebaruan yang berfokus pada Kedokteran Hewan dan Ilmu Peternakan. Bidang studi tersebut adalah anatomi, patologi, kedokteran dasar, kesehatan masyarakat veteriner, mikrobiologi, reproduksi veteriner, parasitologi, peternakan, dan kesejahteraan hewan. Makanan hewan, hewan pendamping, obat kuda, hewan air, hewan liar, jamu, akupunktur, epidemiologi, biomolekuler, forensik, hewan laboratorium dan model hewan dari infeksi manusia dipertimbangkan.
Articles 72 Documents
Pemberian Minyak Buah Merah Pada Luka Insisi Mencit (Mus musculus) Yang Berpengaruh Terhadap Lama Penutupan Luka Ningtyas, Novarina Sulsia Ista'In; Reza, Reno Rangga
Mandalika Veterinary Journal Vol. 5 No. 1 (2025): APRIL
Publisher : Universitas Pendidikan Mandalika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33394/mvj.v5i1.15366

Abstract

Penanganan luka terutama luka insisi, umumnya dilakukan menggunakan obat kimiawi. Namun dapat menimbulkan efek samping seperti iritasi kulit dan alergi sehingga menghambat proses penyembuhan. Oleh karena itu, banyak masyarakat yang lebih memilih menggunakan obat tradisional karena memiliki efek samping yang sedikit dan mudah didapat. Salah satunya penggunaan minyak Buah Merah (Pandanus conoideus Lam) yang mengandung antioksidan tinggi. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh pemberian minyak buah merah terhadap lama waktu penutupan luka insisi pada mencit. Rancangan yang digunakan yaitu adalah Rancangan Acak Lengkap 4 perlakuan dengan 5 ulangan. K1 (Kontrol Negatif), K2 (Povidon Iodine), K3 (Minyak Buah Merah 0,1 ml/Hari), K4 (Minyak Buah Merah 0,2 ml/Hari) selanjutnya dilakukan pengamatan dengan menghitung jumlah hari sampai luka insisi tertutup. Hasil penelitian yang didapatkan yaitu penggunaan minyak buah merah 0,1 ml pada K3 lebih cepat menutup disbanding kelompok perlakuan yang lain dengan rata-rata hari 10,20.
Prevalensi Thelaziasis pada Ternak Sapi Bali (Bos sondaicus) Di Desa Karang Baru Kecamatan Wanasaba Lombok Timur Hayat, Umarul; Supriadi, Supriadi; Rahmati, seftyana Eka
Mandalika Veterinary Journal Vol. 5 No. 1 (2025): APRIL
Publisher : Universitas Pendidikan Mandalika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33394/mvj.v5i1.15403

Abstract

Thelaziasis merupakan penyakit cacing mata yang disebabkan oleh cacing golongan nematode dari genus Thelazia dan ditularkan melalui perantara lalat. Thelazia sp. merupakan salah satu cacing nematoda yang memiliki predileksi diorgan mata khususnya dikantung air mata. Thelaziasis telah banyak dilaporkan di Indonesia, infeksi Thelazia pada ternak dapat menimbulkan kerugian bagi peternak. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui prevalensi Thelaziasis pada ternak sapi Bali (Bos sondaicus) di Desa Karang Baru Kecamatan Wanasaba Kabupaten Lombok Timur. Rancangan penelitian ini menggunakan studi Cross Sectional Study (potong lintang). Sebanyak 90 sampel telah dikoleksi dari ternak sapi Bali yang dipelihara di Desa Karang Baru Kecamatan Wanasaba. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode random sampling. Hasil penelitian menunjukan bahwa nilai prevalensi Thelaziasis pada sapi bali di Desa Karang Baru sebanyak 2,22% atau 2 sampel positif dari 90 sampel yang diperiksa, dengan persentase kelompok Ternak Cinta Damai 0%, kelompok Ternak Bentilang Jaya 0%. Kelompok Ternak Hidup Maju 0% dan beberapa Kandang Pribadi sebessar 2,22%. Penelitian ini menyimpulkan bahwa di Desa Karang Baru Kecamatan Wanasaba terdapat prevalensi Thelaziasis.