cover
Contact Name
Mushab Al Umairi
Contact Email
jieec@umg.ac.id
Phone
+6285370102265
Journal Mail Official
jieec@umg.ac.id
Editorial Address
Jl. Sumatera No. 101. Gn. Malang, Randuagung, Kec. Kebomas, Kab. Gresik, Jawa Timur, 61121, Indonesia
Location
Kab. gresik,
Jawa timur
INDONESIA
Journal of Islamic Education for Early Childhood
ISSN : 2615160x     EISSN : 29875501     DOI : http://dx.doi.org/10.30587/jieec
Core Subject : Education,
Journal of Islamic Education for Early Childhood (JIEE) memfasilitasi para peneliti, praktisi, serta seluruh masyarakat luas untuk menyebarluaskan artikel hasil penelitian ataupun kajian yang berakaitan mengenai pendidikan Islam anak usia dini, pendidikan anak usia dini, perkembangan anak serta perihal yang berikaitan dengan anak usia dini secara umum. Journal of Islamic Education for Early Childhood (JIEEC) merupakan hasil dari penelitian dan kajian ilmu dalam bidang pendidikan Islam anak usia dini, implementasi agama Islam pada anak, pendidikan anak usia dini, perkembangan anak usia dini meliputi motorik, kognitif, bahasa, seni, nilai agama moral, dan sosial emosional, pola asuh orang tua, kesehatan dan nutrisi anak, media pembelajaran anak, serta psikologi anak.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 1 No 1 (2018)" : 6 Documents clear
IMPLEMENTASI MEDIA FLASHCARD DALAM MENGENAL HURUF HIJAIYAH DI TK AZ ZAHRO BENDIL KEPATIHAN MENGANTI GRESIK Mu’arofah Mu’arofah
JIEEC (Journal of Islamic Education for Early Childhood) Vol 1 No 1 (2018)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (302.068 KB) | DOI: 10.30587/jieec.v1i1.278

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh pengembangan potensi yang dimiliki anak TK dalam kamapuan dasar bahasa arab sebagai bahasa Al-Quran. Implementasi media flashcard dalam pembelajaran mengenal huruf hijaiyah di TK Az Zahro Kepatihan Menganti Gresik dilakukan setiap hari mulai hari Senin sampai Sabtu. Dalam penerapan media flashcard dibutuhkan kemampuan seorang guru yang dapat memainkan flashcard dengan baik dan benar saat proses pembelajaran. Sehingga, dalam proses pembelajaran tidak ada kesulitan baik dari pihak guru maupun pihak siswa dalam menerima pembelajaran. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui seberapa besar dampak peggunaan media flashcard dalam pembelajaran mengenal huruf hijaiyah pada siswa TK. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode deskriptif kualitatif. Sumber data yang digunakan untuk penelitian ini yaitu terdiri dari dua data yaitu data primer yang diperoleh dari informan yaitu kepala sekolah dan guru di TK Az Zahro Kepatihan Menganti Gresik sedangkan data sekunder dapat diperoleh dari data lainnya yang mendukung penelitian ini. Teknik pengambilan data pada penelitian ini berupa observasi, wawancara dan dokumentasi. Dari hasil penelitian ini telah ditemukan bahwa penerapan media flashcard dalam pembelajaran mengenal huruf hijaiyah di TK Az Zahro Kepatihan Menganti Gresik, siswa dapat menerima materi dengan mudah dan lebih semangat selama proses pembelajaran berlangsung. Hasil penelitian ini adalah 1) Tahapan media flashcard dalam pembelajaran mengenal huruf hijaiyah yang diawali dari seorang guru membacakan simbol yang ada pada flashcard yang kemudian diikuti oleh semua siswa secara klasikal, setelah itu guru memberikan pertanyaan mengenai simbol yang terdapat diflashcard yang harus dijawab oleh siswa secara individu. 2) Faktor pendukung media flashcard dalam pembelajaran mengenal huruf hijaiyah dapat disimpulkan melalui kemampuan seorang guru dalam memainkan flashcard. Sedangkan faktor penghambat media flashcard dalam pembelajaran mengenal huruf hijaiyah terdiri dari dua faktor yakni faktor dari dalam dan luar. Faktor dalam terjadi karena siswa itu sendiri sedangkan faktor luar dapat terjadi karena guru dan orang tua. Kata kunci : media flashcard, huruf hijaiyah
PENGEMBANGAN MEDIA PAPAN KARTU TEKA-TEKI UNTUK MENINGKATKAN PERKEMBANGAN KOGNITIF DAN BAHASA ANAK KELOMPOK B DI TAMAN KANAK-KANAK Dina Fitriana
JIEEC (Journal of Islamic Education for Early Childhood) Vol 1 No 1 (2018)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (236.825 KB) | DOI: 10.30587/jieec.v1i1.279

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk: (1) menghasilkan produk berupa media papan kartu teka-teki untuk meningkatkan perkembangan kognitif dan bahasa anak pada kelompok B di Taman Kanak-kanak (2) mengetahui kelayakan media papan parktu teka-teki untuk meningkatkan perkembangan kognitif dan bahasa pada anak kelompok B di Taman Kanak-kanak (3) mengetahui keefektifan media papan kartu teka-teki untuk meningkatkan perkembangan kognitif dan bahasa pada kelompok B di Taman Kanak-kanak. Penelitian ini adalah penelitian pengembangan dengan menggunakan model ADDIE yang terdiri dari lima tahap pengembangan yaitu Analize, Design, Development, Implementation, dan Evaluation. Pengujian produk menggunakan desain eksperimen One Group pretest-postest. Penentuan tingkat kelayakan media papan kartu teka-teki berdasarkan uji validasi para ahli, uji coba perorangan, dan uji coba kelompok. Penentuan tingkat keefektifan media papan kartu teka-teki berdasarkan uji coba lapangan. Subyek uji lapangan dilakukan pada 30 anak kelompok B di TK Al-Mu’minin Surabaya. Hasil validasi produk menunjukkan bahwa media papan kartu teka-teki layak untuk meningkatkan perkembangan kognitif dan bahasa pada anak kelompok B di Taman Kanak-kanak. Untuk mengetahui keefektifan media tersebut dalam perkembangan kognitif, hasil uji perkembangan kognitif dianalisis dengan mengunakan uji-t. Berdasarkan hasil uji-t, diketahui signifikansi yang diperoleh sebesar 0,00 yang berarti lebih kecil dari signifikansi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu 0,05. maka H0 di tolak dan Ha diterima. Sedangkan untuk mengetahui keefektifan media dalam perkembangan bahasa, hasil uji perkembangan bahasa dianalisis dengan menggunakan uji Wilcoxon diketahui signifikansi yang diperoleh sebesar 0,00 yang berarti lebih kecil dari pada signifikansi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu 0,05, maka H0 di tolak dan Ha diterima. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa media papan kartu teka-teki yang telah dikembangkan layak dan efektif dalam meningkatkan perkembangan kognitif dan bahasa pada anak kelompok B TK Al-Mu’minin Surabaya.
Peningkatan Kemampuan Mengenal Lambang Bilangan Dan Motorik Kasar Dengan Permainan Dadu Berpetak Bilangan Pada Anak Kelompok B Di Tk Aisyiyah Bustanul Athfal Konang Glagah Lamongan Fitri Ayu Fatmawati
JIEEC (Journal of Islamic Education for Early Childhood) Vol 1 No 1 (2018)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (618.77 KB) | DOI: 10.30587/jieec.v1i1.274

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan mengenal lambang bilangan dan kemampuan motorik kasar dengan permainan dadu berpetak bilangan pada anak kelompok B di TK Aisyiyah Bustanul Athfal Konang Glagah Lamongan.Jenis Penelitian yang digunakan adalah PTK yang terdiri dari dua siklus dengan empat tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, refleksi. Pada setiap siklus dilaksanakan pembelajaran sesuai Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Harian (RPPH) terdiri atas kegiatan pembukaan, inti, dan penutup. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan : pada siklus I perkembangan mengenal lambang bilangan diperoleh rata-rata sebesar 63% dan pada pertemuan siklus II diperoleh rata-rata 87%. Sedangkan pada kemampuan motorik kasar pada siklus I diperoleh rata-rata sebesar 70% dan pada pertemuan siklus II diperoleh rata-rata sebesar 87%. Hasil aktivitas anak pada siklus I diperoleh rata-rata 61% dan pada siklus II diperoleh rata-rata 85%.Berdasarkan hasil analisis data, dapat disimpulkan bahwa permainan dadu berpetak bilangan efektif untuk meningkatkan kemampuan mengenal lambang bilangan dan kemampuan motorik kasar anak.
PENGARUH METODE BERMAIN KELOMPOK DALAM MENINGKATKAN KEMANDIRIAN ANAK PADA SISWA KELOMPOK BERMAIN MUSLIMAT NU 102 NURUL HUDA DI DESA SAMIRPLAPAN DUDUK-GRESIK Dewi syahiddah
JIEEC (Journal of Islamic Education for Early Childhood) Vol 1 No 1 (2018)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (362.416 KB) | DOI: 10.30587/jieec.v1i1.280

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah bahwasanya seorang anak ketika sudah memasuki jenjang pendidikan prasekolah idealnya sudah bisa belajar hidup mandiri, tidak manja, tidak cenngeng dan berani belajar sendiri tanpa harus didampingi orangtua disampingnya. Namun kenyataannya masih terdapat hampir separuh dari siswa yang belum mandiri masih penakut,pemalu dan tidak mau ditinggal orang tuanya. Hal tersebut akan terbawa amak sampai dewasa apabila dibiarkan tidak dilatih dan dibiasakan untuk hidup mandiri sejak dini.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh keberhasilan metode bermain kelompok dalam meningkatkan kemandirian anak pada siswa KBM Muslimat NU 102 Nurul Huda. Jenis penelitian ini termasuk jenis penelitian kuantitatif dimana metode yang digunakan dalam teknik pengumpulan data penelitian ini adalah metode observasi, angket, dan dokumentasi untuk mendapatkan data yang berhubungan dengan Kelompok Bermain Muslimat NU 102 Nurul Huda dan uji statistik menggunakan rumus analisis korelasi product moment untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh keberhasilan metode bermain kelompok dalam meingkatkan kemandirian anak. Sampel dalam penelitian ini sendiri berjumlah 30 anak dimana pengambilan sampel penelitian ini berdasarkan pendapat Suharsimi Arikunto, yaitu: “Apabila subyeknya kurang dari 100, lebih baik diambil semua sehingga penelitiannya merupakan penelitian populasi. Selanjutnya jika jumlah subyeknya lebih besar, dapat diambil 10-15%, atau 20-25%, atau lebih”.Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari analisis korelasi tersebut dapat diketahui pengaruh keberhasilan metode bermain kelompok dalam meningkatkan kemandirian anak sebesar 0,490 yang artinya terdapat korelasi positif antara variabel X terhadap variabel Y yang berkisar 0,20 – 0,40 yang tergolong cukup.
PENGARUH MEDIA LOTO WARNA DAN BENTUK TERHADAP KEMAMPUAN KOGNTITIF ANAK KELOMPOK A DI RA AL-ISLAM JETIS DAGANGAN MADIUN Muslimawati Suryaningrum
JIEEC (Journal of Islamic Education for Early Childhood) Vol 1 No 1 (2018)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (286.573 KB) | DOI: 10.30587/jieec.v1i1.276

Abstract

Penelitian pada anak kelompok A dilatarbelakangi oleh kemampuan kognitif anak dalam mengenal warna dan bentuk yang masih rendah di RA Al-Islam Jetis Dagangan Madiun. Sebagian besar anak di desa Jetis tidak mengenyam sekolah play group sehingga kemampuan kognitif dalam mengenal warna dan bentuknya masih rendah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui adakah pengaruh media loto warna dan bentuk terhadap kemampuan kognitif anak di RA Al-IslamJetis Dagangan Madiun.Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kuantitatif dengan jenis quasi eksperimen dan desain penelitian Nonequivalen Control Group Design. Populasi dalam penelitian ini adalah anak kelompok A di RA Al-Islam Jetis Dagangan Madiun. Sampel yang digunakan adalah jumlah populasi yang berjumlah 34 anak yang dibagi menjadi dua kelompok yaitu kelompok eksperimen dan kelompok kontrol yang dipilih secara random berdasarkan urut absen kelas. Teknik analisis data menggunakan statistik non parametrik uji beda Mann-Whitney U-Test. Berdasarkan hasil analisis data antara kelompok eksperimen dan kelompok kontrol dalam mengenal warna dan bentuk maka diperoleh harga nilai U1 dari kelompok eksperimen lebih kecil daripada kelompok kontrol yaitu U2. Dengan tingkat kesalahan 0,05 dengan jumlah n1= 17 dan n= 17 diperoleh tabel 77 maka harga U hitung lebih kecil daripada U tabel sehingga Ho ditolak dan Ha diterima
PENGEMBANGAN MEDIA BONEKA TONGKAT DALAM KEGIATAN BERCERITA UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENYIMAK DAN PERKEMBANGAN EMOSIONAL ANAK USIA DINI Ayunda Sayyidatul Ifadah
JIEEC (Journal of Islamic Education for Early Childhood) Vol 1 No 1 (2018)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (303.054 KB) | DOI: 10.30587/jieec.v1i1.277

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah menghasilkan media boneka tongkat yang layak dan efektifdalam kegiatan bercerita untuk meningkatkan kemampuan menyimak dan perkembanganemosional berdasarkan masalah pada anak Taman Kanak - kanak Negeri PembinaKabupaten Gresik. Model penelitian ini menggunakan model pengembangan Dick andCarey yang terdiri dari 9 tahapan yakni (1) mengidentifikasi tujuan pembelajaran umum(2) menganalisis pembelajaran (3) mengidentifikasi karakteristik dan perilaku anak (4)merumuskan tujuan pembelajaran khusus (5) pengembangan instrumen penilaian (6)pengembangan strategi pembelajaran (7) mengembangkan strategi pembelajaran (8)merancang dan melaksanakan evaluasi formatif (9) melakukan revisi pembelajaran.Pengukuran kelayakan media boneka tongkat ini berdasarkan uji ahli, uji cobaperorangan, dan uji coba kelompok kecil. Pengukuran keefektifan produk menggunakanmodel Quasi Eksperimen dengan tipe Nonequivalent Control Group Design. Hasil yangdiperoleh adalah kelayakan media boneka tongkat setelah melalui uji ahli, uji perorangan,dan uji kelompok kecil dinyatakan layak digunakan setelah melalui tahap revisi.Sedangkan efektifitas media boneka tongkat ini diperoleh 91,6% kemampuan menyimakanak meningkat dan 92,8% perkembangan emosional anak meningkat. Berdasarkan hasilanalisis data, dapat disimpulkan bahwa media boneka tongkat dalam kegiatan berceritalayak dan efektif untuk meningkatkan kemampuan menyimak dan perkembanganemosional anak.

Page 1 of 1 | Total Record : 6