cover
Contact Name
Aminuddin Anwar
Contact Email
061002218@uii.ac.id
Phone
+628112952515
Journal Mail Official
aminuddin.anwar@uii.ac.id
Editorial Address
Department of Economics, Faculty of Business and Economics, Universitas Islam Indonesia Jl. Prawiro Kuat, Gedung Ace Partadiredja, Ringroad Utara, Condongcatur, Depok, Sleman, Yogyakarta, Indonesia, 55283
Location
Kab. sleman,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
Jurnal Kebijakan Ekonomi dan Keuangan
ISSN : -     EISSN : 29617022     DOI : https://doi.org/10.20885/JKEK
Core Subject : Economy, Social,
Jurnal Kebijakan Ekonomi dan Keuangan aims to publish scientific articles that examine and analyze policies in the field of Economics and Finance. This journal publishes the results of theoretical and empirical research that has contributed to policy development in the field of Economics and Finance. This journal covers policy studies in Development Economics, Regional Economics, International Economics, Public Economics, Monetary Economics, Islamic Economics, Employment Economics, and Financial Policy covering the fields of Finance and Banking.
Articles 14 Documents
Search results for , issue "Volume 3 Issue 2, Desember 2024" : 14 Documents clear
Pengaruh revitalisasi pasar tradisional di Pasar Prawirotaman Yogyakarta terhadap kesejahteraan penjual dan pembeli Atmadji, Eko; Putri, Wardah Mumtaz Ditya
Jurnal Kebijakan Ekonomi dan Keuangan Volume 3 Issue 2, Desember 2024
Publisher : Jurusan Ilmu Ekonomi, Fakultas Bisnis dan Ekonomika, Universitas Islam Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20885/JKEK.vol3.iss2.art8

Abstract

Purpose – Analyzing the impact of the revitalization of the Prawirotaman traditional market on the welfare of buyers and sellers.Methods – A qualitative method is applied to determine the impact of welfare on buyers and sellers after the revitalization of traditional markets. Phenomenological methods are applied to understand the phenomenon of changes in the welfare of both buyers and sellers. Welfare evaluation applied the concept of consumer surplus as a measure of buyer welfare and producer surplus as a measure of seller welfare. In-depth interviews with informants, both buyers and sellers, were conducted.Findings – The welfare of buyers increases after the revitalization of traditional markets. However, the welfare of sellers does not change after the revitalization of traditional markets.Implications – To ensure increased welfare for both buyers and sellers due to the revitalization of traditional markets, careful planning is needed so that this welfare truly increases.Originality – This study contributes to qualitative research by applying consumer surplus and producer surplus. AbstrakTujuan – Menganalisis dampak dari revitalisasi pasar tradisional Prawirotaman pada kesejahteraan pembeli dan penjual.Metode – Metode kualitatif diaplikasikan untuk mengetahui dampak kesejahteraan pada pembeli dan penjual setelah revitalisasi pasar tradisional. Metode fenomenologi diterapkan untuk memahami fenomena perubahan kesejahteraan baik pembeli dan penjual. Evaluasi kesejahteraan mengaplikasikan konsep surplus konsumen sebagai ukuran kesejahteraan pembeli dan surplus produsen sebagai ukran kesejahteraan pennjual, Wawancara mendalam dengan informan baik yang pembeli dan penjual dilakukan.Temuan – Kesejahteraan dari pembeli naik setelah ada revitalisasi pasar tradisional. Namun, kesejahteraan dari penjual tidak berubah setelah ada revitalisasi pasar tradisional.Implikasi – Untuk menjamin peningkatan kesejahteraan baik pembeli maupun penjual akibat revitalisasi pasar tradisional, diperlukan perencanaan yang matang agar kesejahteraan tersebut benar-benar meningkat.Orisinalitas – Studi ini berkontribusi pada penelitian kualitatif dengan penerapan surplus konsumen dan surplus produsen.
Determinan stabilitas bank Islam: Analisis lintas negara Hidayah, Ikhdah Muharimatul; Nugrohowati, Rindang Nuri Isnaini
Jurnal Kebijakan Ekonomi dan Keuangan Volume 3 Issue 2, Desember 2024
Publisher : Jurusan Ilmu Ekonomi, Fakultas Bisnis dan Ekonomika, Universitas Islam Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20885/JKEK.vol3.iss2.art9

Abstract

Purpose – This study aims to analyze the factors that influence the stability of Islamic banks.Methods – The research method in this study is panel data regression using Islamic bank data in 12 countries during the period of the fourth quarter of 2016 to the first quarter of 2022. This study includes the COVID 19 variable to see its impact on bank stability.Findings – The results of the study indicate that the bank’s internal variables, namely CAR and ROA, have a positive effect on bank stability. The inflation variable, which describes macroeconomic conditions and the COVID 19 pandemic period, has a negative impact on stability. Meanwhile, the test results show that GDP does not significantly affect bank stability.Implications – Central banks and regulators need to improve supervision and regulation to ensure bank’s health. In addition, the government also needs to maintain macroeconomic conditions and take steps for post-pandemic economic recovery.Originality – This study contributes to banking policy in expanding bank resilience and stability. AbstrakTujuan – Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi stabilitas bank Islam.Metode – Metode analisis dalam penelitian ini adalah regresi data panel dengan menggunakan data bank Islam di 12 negara selama periode kuartal 4 tahun 2016 sampai dengan kuartal satu 2022. Penelitian ini memasukan variable COVID 19 untuk melihat dampaknya bagi stabilitas bank.Temuan – Hasil penelitian menunjukkan bahwa variable internal bank yaitu CAR dan ROA memiliki pengaruh positif terhadap stabilitas bank. Variabel inflasi yang menggambarkan kondisi makroekonomi serta periode pandemi COVID 19 memiliki dampak negatif terhadap stabilitas. Sementara itu, hasil pengujian menunjukkan bahwa GDP tidak berpengaruh signifikan terhadap stabilitas bank.Implikasi – Bank sentral dan regulator perlu meningkatkan pengawasan dan regulasi bagi perbankan untuk memastikan tingkat kesehatan bank. Disamping itu pemerintah juga perlu menjaga kondisi makroekonomi dan mengambil langkah untuk pemulihan ekonomi pasca pandemi.Orisinalitas – Penelitian ini berkontribusi terhadap kebijakan perbankan dalam memperkuat ketahanan dan stabilitas bank.
Analisis sektor unggulan sebelum, selama, dan pasca pandemi Covid-19 dalam pertumbuhan perekonomian di Kabupaten Purworejo Sito, Bagus Nur; Ruchba, Sarastri Mumpuni
Jurnal Kebijakan Ekonomi dan Keuangan Volume 3 Issue 2, Desember 2024
Publisher : Jurusan Ilmu Ekonomi, Fakultas Bisnis dan Ekonomika, Universitas Islam Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20885/JKEK.vol3.iss2.art11

Abstract

Purpose – This study aims to analyze the development of contributions and identify sectors that have advantages in the economic growth of Purworejo Regency in the pre-pandemic to post-Covid-19 pandemic period.Methods – The research methods used are Location Quotient (LQ), Klassen Typology, and Shift Share (SS). The three theories have similarities in determining which sectors have advantages. The difference is that the LQ method identifies the base sector, Klassen Typology classifies each economic sector, and SS finds out the contribution of each sector.Findings – The study's results found a phenomenon from the three methods used: stagnant growth in each economic sector in Purworejo Regency in the pre-pandemic to post-pandemic period.Implications – This is a consideration for the local government when making policies to improve economic conditions.Originality – This study analyses regional advantages using Location Quotient (LQ), Klassen Typology, and Shift Share (SS) in Purworejo, Central Java, Indonesia. AbstrakTujuan – Penelitian ini bertujuan menganalisis perkembangan kontribusi serta mengetahui sektor-sektor yang memiliki keunggulan pada pertumbuhan perekonomian Kabupaten Purworejo pada masa sebelum pandemi sampai pasca pandemi Covid-19.Metode – Metode penelitian yang digunakan berupa Location Quotient(LQ), Typologi Klassen, dan Shift Share (SS). Ketiga teori itu memiliki kesamaan menentukan sektor mana yang memiliki keunggulan, yang membedakan adalah metode LQ untuk mengidentifikasi sektor basis, Typologi Klassen mengklasifikasi setiap sektor perekonomian, dan SS mengetahui kontribusi setiap sektor.Temuan – Hasil penelitian ditemukan sebuah fenomena dari ke tiga metode yang digunakan yaitu pertumbuhan yang stagnan pada tiap sektor perekonomian yang ada di Kabupaten Purworejo pada saat sebelum pandemi sampai pasca pandemi.Implikasi – Hal tersebut menjadi pertimbangan bagi pemerintah daerah untuk pengambilan kebijkan-kebijakan untuk memperbaiki kondisi perekonomian yang lebih baik.Orisinalitas – Penelitian ini berkontribusi dalam analisis keunggulan daerah menggunakan Location Quotient(LQ), Typologi Klassen, dan Shift Share (SS) di Purworejo Jawa Tengah Indonesia.
Analisis pengaruh Indeks Pembangunan Manusia (IPM), rasio gini, Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) dan upah minimum terhadap jumlah penduduk miskin di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta tahun 2014-2023 Setya, Mega Rosaline Tri; Tohirin, Achmad
Jurnal Kebijakan Ekonomi dan Keuangan Volume 3 Issue 2, Desember 2024
Publisher : Jurusan Ilmu Ekonomi, Fakultas Bisnis dan Ekonomika, Universitas Islam Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20885/JKEK.vol3.iss2.art13

Abstract

Purpose – This study aims to determine the influence of IPM, Gini Ratio, TPT and Minimum Wage on the number of poor people in Yogyakarta Special Region Province.Methods – This study uses a panel data model that combines time series data for 2014-2023 and cross-section data in 5 districts/cities in the Special Region of Yogyakarta Province.Findings – The results of this study show that IPM and the Gini Ratio have a significant and positive effect on the number of poor people. In contrast, TPT and Minimum Wage have a significant and negative impact on the number of poor people in Yogyakarta Special Region Province.Implication – The government is expected to be able to optimize development programs in the health, education and economic sectors which can provide direct benefits for the poor and maintain the policy of setting minimum wages. Originality – This study contributes to developing empirical studies on poverty in the Special Region of Yogyakarta Province using a panel data approach. AbstrakTujuan – Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh IPM, Rasio Gini, TPT dan Upah Minimum terhadap jumlah penduduk miskin di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Metode – Penelitian ini menggunakan model data panel yang menggabungkan data time series tahun 2014-2023 dan data cross section pada 5 Kabupaten/Kota di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.Temuan – Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa IPM dan Rasio Gini berpengaruh signifikan dan positif terhadap jumlah penduduk miskin, sedangkan TPT dan Upah Minimum berpengaruh signifikan dan negatif terhadap jumlah penduduk miskin di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Implikasi – Pemerintah diharapkan dapat mengoptimalkan program pembangunan pada bidang kesehatan, pendidikan, dan ekonomi yang dapat memberikan manfaat secara langsung bagi para penduduk miskin serta mempertahankan kebijakan penetapan upah minimum.Orisinalitas – Penelitian ini berkontibusi pada pengembangan kajian empiris tentang kemiskinan di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta dengan menggunakan pendekatan data panel.

Page 2 of 2 | Total Record : 14