cover
Contact Name
NANI IRMA SUSANTI
Contact Email
naniirma99@gmail.com
Phone
+628112957752
Journal Mail Official
editor.jurnal@stie-aub.ac.id
Editorial Address
Lantai 3 Jl. Mr. Sartono No. 47 Nusukan, Surakarta, Jawa Tengah 57132 Indonesia Jl. Mr. Sartono No. 47 Nusukan, Surakarta, Jawa Tengah 57132 Telp. 0271-854904 Indonesia
Location
Kota surakarta,
Jawa tengah
INDONESIA
WASANA NYATA
Dari pemahaman teori diaplikasikan hal kecil akan kesadaran kebersihan di lingkungan rumah akan berdampak pada lingkungan global. Manusia dapat merubah dunia dari diri sendiri dengan pemahaman ilmu, disipilin dan empati. Sampah di pilah dengan menyediakan 3 tempat sampah sesuai dengan jenis sampah
Articles 11 Documents
Search results for , issue "Vol 3, No 1 (2019)" : 11 Documents clear
PELATIHAN PEMBUKUAN SIMPAN PINJAM DENGAN METODE MICROSOFT EXCEL PADA IBU-IBU PEMBERDAYAAN DAN KESEJAHTERAAN KELUARGA (PKK) DI KALURAHAN SONDAKAN, KECAMATAN LAWEYAN, KOTA SURAKARTA Nur Qomariyah; Nunuk Herawati
WASANA NYATA Vol 3, No 1 (2019)
Publisher : STIE AUB Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36587/wasananyata.v3i1.456

Abstract

Pengabdian Kepada Masyarakat ini berjudul “Pelatihan Pembukuan Simpan-Pinjam pada Ibu-ibu  Pemberdayaan    dan    Kesejahteraan    Keluarga (PKK) di Kelurahan Sondakan, Kecamatan Laweyan, Kota Surakarta”. Tujuan Pengabdian adalah Agar pengurus  dan anggota PKK dapat mengetahui peranan simpan-pinjam dalam kegiatan PKK, agar pengurus PKK dapat menggerakan masyarakat untuk gemar menabung dan aktif dalam kegiatan simpan-pinjam, agar pengurus dan anggota PKK dapat membuat dan membaca pembukuan simpan-pinjam secara komputerisasi. Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini berbentuk pelatihan. Sasarannya adalah Ibu-ibu Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kalurahan Sondakan, Kecamatan Laweyan, Surakarta. Jangka waktu Pengabdian adalah 6 bulan. Dampak dilaksanakan pelatihan bagi pengurus dan anggota PKK adalah :memahami manfaat tabungan dalam kegiatan simpan pinjam dalam organisasi PKK, memahami Pembukuan sederhana laporan simpan pinjam PKK, mampu membuat Pembukuan Simpan Pinjam dengan metode Microsoft Excel.Kata Kunci: Pengabdian, PKK, Pembukuan dan Microsoft Excel
STRATEGI MENCIPTAKAN KEMANDIRIAN PANGAN MELALUI PELATIHAN PEMBUATAN MIE ORANIK DI DESA SALAM KECAMATAN KARANGPANDAN KABUPATEN KARANGANYAR Linda Nur Susila; Setyani Sri Haryanti
WASANA NYATA Vol 3, No 1 (2019)
Publisher : STIE AUB Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36587/wasananyata.v3i1.463

Abstract

Tujuan Pengabdian Kepada Masyarakat ini adalah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Desa Salam Kecamatan Karangpandan Kabupaten   Karanganyar.  Desa Salam, merupakan satu dari 11 (sebelas) desa di Kecamatan Karangpandan yang mempunyai jarak 22 Km dari kota Kabupaten Karanganyar. Kecamatan Karangpandan merupakan salah satu dari 17 (tujuh belas) Kecamatan di Kabupaten Karanganyar.  Luas wilayah administratif  230.9035 Ha. Jumlah tanah bersertifikat sebanyak 1.678 buah, yakni luasnya 195.807,6 Ha. Desa Salam topografi tanahnya berupa pegunungan. Cocok ditanami sayuran, sehingga hasil pertanian sayuran melimpah. Keberdayaan perempuan di bidang ekonomi adalah salah satu indikator meningkatnya kesejahteraan. Saat perempuan menjadi kaum terdidik, mempunyai hak-hak kepemilikan, dan bebas untuk bekerja di luar rumah serta mempunyai pendapatan mandiri, inilah tanda kesejahteraan rumah tangga meningkat. Lebih dari itu, perempuan juga mempunyai andil besar dalam kegiatan penanggulangan kemiskinan melalui pemberdayaan masyarakat dan kelompok. Salah satu buktinya, bahwa perempuan dapat meningkatkan kesejahteraan keluarganya dengan melakukan kegiatan usaha produktif rumah tangga. Perlu kiranya langkah – langkah jitu untuk menciptakan dari hal yang terkecil yaitu mensejahterakan keluarga dengan berpedoman kepada visi gerakan PKK. PKK Desa Salam Kecamatan Karangpandan Kabupaten Karanganyar merupakan salah satu wadah organisasi perempuan. Latar belakang pendidikan ibu-ibu PKK tersebut beragam (lulusan SD sampai dengan perguruan tinggi), dan sebagian besar adalah ibu rumah tangga.                 Langkah yang tepat agar kesejahteraan keluarga meningkat adalah bagaimana caranya ibu ibu PKK bisa memiliki kesadaran dan kemauan untuk mengembangkan hasil pertanian, mengetahui pentingnya makanan organik bagi kesehatan. Sebagian masyarakat belum bisa mengembangkan hasil bumi karena keterbatasan pengetahuan mereka, oleh karena itu solusinya adalah menyadarkan dan mengajak mereka untuk berinovasi menggunakan hasil bumi untuk bahan membuat makanan organik. Dengan dukungan pemberian bantuan sosialisasi atau pengetahuan dan pelatihan untuk dapat mengolah hasil bumi secara sehat sehingga dapat meningkatkan kesehatan rumah tangga dan meningkatkan pendapatan rumah tanggaPendekatan yang ditawarkan untuk menyelesaikan permasalahan yang dihadapi adalah dengan:Memberikan pemahaman pentingnya kemandirian panganMemberikan pemahaman pentingnya peningkatan penghasilan keluargaMemberikan pemahaman tentang pentingnya makanan otganik bagi kesehatanMemberikan pelatihan membuat mie organikMemberikan pelatihan menghitung biaya dan keuntunganSetelah mengikuti pelatihan beberapa peserta mencoba membuat mie organik baik untuk dikonsumsi sendiri maupun dijual.Kata kunci: Kemandirian pangan, Mie Organik, Penghasilan
MENCETAK WIRAUSAHA DI KELURAHAN NUSUKAN KECAMATAN BANJARSARI SURAKARTA Eko Meiningsih Susilowati; Erna Tiningrum
WASANA NYATA Vol 3, No 1 (2019)
Publisher : STIE AUB Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36587/wasananyata.v3i1.457

Abstract

     Wirausaha merupakan kegiatan yang penting dalam masyarakat. Kegiatan ini mempunyai peran yang besar dalam negara kita antara lain yaitu mengurangi jumlah pengangguran, mengurangi kemiskinan, meningkatkan daya beli masyarakat dan dapat menciptakan lapangan usaha baru yang semua itu  dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi khususnya di Kelurahan Nusukan Kecamatan Banjarsari Surakarta. Pelaksanaan kegiatan ini dilakukan pada tanggal 16 Februari 2019 di wilayah Kelurahan Nusukan Kecamatan Banjarsari Surakarta. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah dengan memberikan pelatihan dan pembinaan kepada masyarakat. Hasil dari kegiatan ini adalah para peserta memperoleh bekal ilmu tentang cara berwira usaha dan dapat memulai usaha dengan perencanaan yang matang dan dilakukan dengan baik.Kata kunci: wirausaha, kebutuhan
PENDAMPINGAN PENGELOLAAN KEUANGAN KELUARGA ISLAMI BAGI IBU RUMAH TANGGA PELAKU UMKM DI KECAMATAN JATEN KABUPATEN KARANGANYAR Tri Nurdyastuti; Cahyani Tunggal Sari; Lukman Ahmad Imron P
WASANA NYATA Vol 3, No 1 (2019)
Publisher : STIE AUB Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36587/wasananyata.v3i1.462

Abstract

Salah satu elemen utama dalam kegiatan perekonomian keluarga adalah pengelolaan keuangan. Pengelolaan keuangan  pribadi  dan  keluarga  dalam Islam sendiri bisa disebut dengan Sakinah Finance. Pengelolaan keuangan keluarga sangat penting bagi kesejahteraan setiap individu dan  keluarga  dalam  kehidupan  sehari-hari.   Inti  dari  pengelolaan  keuangan   Islami  adalah pengelolaan dengan menentukan skala prioritas dan anggaran belanja   rumah   tangga.     Ajaran Islam  mendesak  muslim  untuk  mengelola  keuangan    sesuai    dengan    ajaran    Allah  untuk memastikan kesuksesan dalam hidup. UMKM adalah singkatan dari Usaha Mikro, Kecil, Menengah. Adapun UUD yang mengatur UMKM adalah Undang – Undang No 20 Tahun 2008 bahwa pemerintah dan pemerintah daerah memfasilitasi pengembang usaha dengan cara memberikan intensif kepada usaha mikro, kecil, dan menengah mengembangkan teknologi dan kelestarian lingkungan hidup. Pelaku UMKM di daerah Jaten belum banyak yang paham arti penting pemisahan keuangan usaha dengan keuangan keluarga sehingga kegiatan PKM ini diharapkan menjadi solusi untuk memperbaiki pengelolaan keuangan tersebut. Tim pengabdian kepada masyarakat tertarik untuk membuat kegiatan pengabdian dengan judul “ Pendampingan Pengelolaan Keuangan Keluarga Islami bagi Ibu Rumah Tangga Pelaku UMKM di Kecamatan Jaten Kabupaten Karanganyar “ Kata kunci :  UMKM, Keuangan keluarga islam, Keuangan Usaha
MEDIA REAL TRADING SEBAGAI PELATIHAN YANG EFEKTIF UNTUK MEMULAI BERINVESTASI SAHAM Saptani Rahayu; Indriyana Widyastuti; Nugroho Wisnu Murti
WASANA NYATA Vol 3, No 1 (2019)
Publisher : STIE AUB Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36587/wasananyata.v3i1.458

Abstract

Program    Pengabdian    kepada    Masyarakat    ini    mengangkat     temamemasyarakatkan budaya Investasi pada Instrumen Investasi jenis Pasar Saham. Urgensi  pelaksanaan  tersebut  adalah  fakta  bahwa  investasi  pada  saham belum menjadi pilihan favorit di Indonesia. Terkait dengan kondisi tersebut, Bursa Efek Indonesia (BEI) memiliki program khusus dengan perguruan tinggi dalam rangka meningkatkan ketertarikan terhadap investasi di pasar modal melalui media pendidikan. Galeri Investasi BEI Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi AUB Surakarta sebagai salah satu Galeri Perguruan Tinggi BEI pertama di Surakarta beberapa kali menyelenggarakan pelatihan gratis dan simulasi trading saham yang diikuti dari berbagai kalangan dan profesi. Informasi program pengabdian yang disampaikan pada artikel ini adalah pelaksanaan pelatihan yang dilakukan tidak sebatas pada simulasi, tetapi dengan real trading. Media real trading pelatihan memberikan fasilitas akun investasi dalam jumlah dana investasi tertentu yang dapat digunakan oleh peserta pelatihan untuk digunakan bertransasksi saham mengukuti dinamika pasar saham secara real time. Pelatihan dilaksanakan selama dua hari yang dibagi dalam dua  sesi  dengan  menyesaikan  jam perdagangan  di  pasar  regular  saham Indonesia. Manfaat atas kegiatan tersebut adalah ketertarikan dan kesiapan investor baru untuk masuk dalam kegitan transaksi di pasar saham. Peserta yang awalnya tidak  memahami  tentang  kegiatan  pasar  modal  sebagai  instrument  Investasi, menjadi memahami dan melakukan pembuatan Rekening Dana Nasabah (RDN) sebagai indicator capaian output program pengabdian kepada msayarakat. Fasilitas untuk membuat RDN dengan nilai yang sangat terjangkau, memberikan peluang lebih besar untuk memulai berinvestasi saham. Berdasarkan hasil yang pelaksanaan kegiatan ini, media real trading dalam pelatihan berinvestasi saham merupakan media yang efektif untuk dilakukan dengan mempertimngkan capaian hasil pembentukan Rekening Dana Nasahan sebesar 76% dari target pembentukan RDN dari peserta pelatihan.
PENGEMBANGAN PENINGKATAN KUALITAS PEMBUATAN LAPORAN KEUANGAN SEDERHANA HOME INDUSTRY DI LINGKUNGAN KECAMATAN MATESIH KARANGANYAR Yosephine Angelina Yulia; Andri Octaviani; Hanif Safika
WASANA NYATA Vol 3, No 1 (2019)
Publisher : STIE AUB Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36587/wasananyata.v3i1.464

Abstract

Kabupaten Karanganyar merupakan tempat UMKM yang berkembang. Persebaran skala usaha UMKM di Kabupaten Karanganyar bervariasi dengan rata-rata usia usaha selama 11 tahun. Terdapat sekitar 37 persen UMKM berskala mikro, 32 persen berskala kecil dan 31 persen berskala menengah. Jika dilihat dari aspek pengembangan usaha, secara umum hanya sekitar 17 persen UMKM yang tidak memiliki hambatan berusaha. Beberapa jenis hambatan berusaha tersebut antara lain yaitu: hambatan persaingan (persaingan klaster, persaingan domestik dan persaingan luar negeri), penyelundupan, kebjakan ekonomi, kebijakan harga, penguasaan teknologi, permodalan dan manajerial. Pada kenyataanya praktek kegiatan UKM selalu berjalan tanpa mengandalkan informasi keuangan yang disusun secara tertib dan teratur. Banyak UMKM yang dapat berjalan normal tanpa dukungan informasi keuangan yang memadai. Pelatihan pembuatan laporan keuangan sederhana sangat penting sekali untuk dikuasai terutama sekali tentang cara perhitungannya. Apalagi jika UMKM membutuhkan modal dari Bank, jika UMKM sudah mempunyai laporan keuangan sederhana maka pihak Bank akan lebih mempermudah proses peminjaman dana untuk modal. Selain itu ada banyak kasus usaha kecil yang salah dalam membuat laporan keuangan secara sederhana. Karena seyogyanya dalam membangun usaha, penjual dituntut untuk mampu menghitung dan membuat laporan keuangan untuk usahanya sendiri guna mengetahui secara persis pendapatan yang diterima dan biaya yang dikeluarkan.Kata kunci: kewirausahaan, UMKM, laporan keuangan sederhana
PELATIHAN TEKNIK PENGOLAHAN DAN PERLUASAN PASAR MELALUI INOVASI PRODUK OLAHAN BERBAHAN DASAR LABU KUNING (WALUH) DI KELURAHAN BANJARSARI KECAMATAN NUSUKAN SURAKARTA Murni Sulistyowati; Endang Sri Suwarni
WASANA NYATA Vol 3, No 1 (2019)
Publisher : STIE AUB Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36587/wasananyata.v3i1.459

Abstract

Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat dengan topik tentang Pelatihan Teknik Pengolahan dan perluasan Pasar melalui Inovasi Produk Olahan Berbahan Dasar Labu kuning (waluh) di Kelurahan Nusukan Kecamatan Banjarsari Surakarta dengan sasaran kelompok pengrajin dan Ibu-ibu PKK. Tujuan kegiatan pengabdian ini adalah memberikan penyuluhan dan pelatihan tentang teknik pengolahan dan perluasan pasar produk olahan berbahan dasar labu kuning (waluh) di Kelurahan Nusukan Kecamatan Banjarsari Surakarta. Metode yang digunakan dalam kegiatan Pengabdian ini adalah metode ceramah tentang teknik pengolahan dan perluasan pasar produk olahan berbahan dasar labu kuning (waluh) agar para peserta yaitu kelompok pengrajin dan Ibu-ibu PKK dapat langsung terlibat berlatih dan berkraeasi memanfaatkan ubi menjadi produk makanan dengan tampilan dan rasa yang menggoda selera, serta layak jual sehingga dapat meningkatkan pendapatan keluarga dan berkembang menjadi usaha yang menjanjikan pada masa mendatang. Target setelah dilaksanakan pelatihan cukup menggembirakan 60% tujuan pelatihan tercapai  dan sisanya perlu ditindak lanjuti dengan pendampingan untuk Pengabdian Kepada Masyarakat berikutnya.Kata kunci : Pumpkin, pengolahan dan perluasan pasar, Produk Olahan
PENGENALAN DAN PELATIHAN E-TAX DALAM RANGKA PENINGKATAN KESADARAN PAJAK PADA UMKM DI KELURAHAN GILINGAN, KECAMATAN BANJARSARI, SURAKARTA Siti Hayati Efi Friantin
WASANA NYATA Vol 3, No 1 (2019)
Publisher : STIE AUB Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36587/wasananyata.v3i1.454

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dilaksanakan kali ini di Kelurahan Gilingan, Kecamatan Banjarsari, bertujuan memberikan pengetahuan melalui pengenalan dan pelatihan E – Tax bagi para pengusaha UMKM. Kegiatan pengabdian ini dilaksanakan dalam interval waktu 6 bulan. Dua bulan pertama digunakan untuk survey dan persiapan proposal, dua bulan berikutnya pelaksanaan, dua bulan terakhir untuk pelaporan dan pertanggungjawaban.  Peserta kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini p-para pengusaha yang memproduksi karak herbal non pengawet yang berpendidikanrendah, Berdasakan situasi ini maka dirasakan dibutuhkan pengenalan dan pelatihan E- Tax dilingkungan UMKM. Pengetahuan E – Tax ini akan mendorong kesadaran pajak dan ketaatan dalam pembayaran pajak kepada negara. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini sudah dilakukan rutin dan berkesinambungan di wilayah Keluraha Gilingan ini. Kegiatan ini dilakukan dengan metode penyuluhan dan pelatihan E-Tax, selanjutnya akan dilakukan pendampingan untuk mengevaluasi pemahaman pesertaKata Kunci :Pengenanalan dan Pelatihan E-Tax, Kesadran Pajak
ANALYSIS OF FACTORS AFFECTING THE PERFOMANCE OF SMALL TRADERS IN SURAKARTA Endah Nawangsasi
WASANA NYATA Vol 3, No 1 (2019)
Publisher : STIE AUB Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36587/wasananyata.v3i1.455

Abstract

The aim of the research is to know : 1) The influence of product to marketing productivity, 2) The influence of price to marketing productivity, 3) The influence of place to marketing productivity, 4) The influence of promotion to marketing productivity, 5) The stimulant influence of product, price, place and promotion to marketing productivity. The location of search in Jongke Traditional Market, Surakarta in year 2005/2006. The population of research is all of small seller in Jongke Market. The sample takes by the proportional random sampling with count of respondent is 50 small seller. Data can found by the questionare with the validity dan reliability test. The data analyze, using statistic data analyze with multiple regression technique and do it with SPSS program. The result of research conclude that : 1) There are the significant influence between product with marketing productivity, 2) There are the significant influence between price with marketing productivity, 3) There are the significant between place with marketing productivity, 4) There are the significant influence between promotion with marketing productivity, 5) There are the significant simultant influence between product, price, place, and promotion with marketing productivity. Keywords: marketing mix, marketing performance, small traders, tradition market
PENGEMBANGAN STRATEGI CLUSTER DAN LITERASI DESAIN PACKAGING BAGI PELAKU UMKM DI KABUPATEN KARANGANYAR Etty Indriani; Agus Utomo; Cahyani Tunggal Sari
WASANA NYATA Vol 3, No 1 (2019)
Publisher : STIE AUB Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36587/wasananyata.v3i1.460

Abstract

Indonesia saat ini tengah berada di era MEA dan UMKM diharapkan mampu mengikuti perkembangan ini dengan meningkatkan kinerja pemasaran melalui berbagai inovasi produk. Inovasi produk tersebut dapat berupa inovasi dalam bentuk kemasan dan juga proses pengolahannya. Sehingga produk dari UMKM tidak hanya menembus pasar domestik tetapi juga mancanegara. Pentingnya inovasi produk, terutama kemasan bagi pelaku UMKM khususnya pelaku usaha di Kabupaten Karanganyar ini, mendorong untuk dilakukannya pengabdian ini. Kegiatan pengabdian ini diharapkan mampu mengungkapkan peran kemasan produk dalam pemasaran produk UMKM  dalam pasar domestik maupun mancanegara. Kegiatan Pelatihan diperuntukkan bagi seluruh sumber daya manusia terutama yang memiliki usaha mikro kecil menengah di Kabupaten Karanganyar khususnya yang tergabung dalam klaster Mbangun Makutoromo. Pengusul mengajukan tema pelatihan pengembangan literasi design pada produk UMKM dan manfaatnya bagi pemasaran, sejalan dengan program studi yang menaungi pengusul yaitu program studi manajemen.Kata Kunci: strategi, cluster, desain kemasan, UMKM

Page 1 of 2 | Total Record : 11