Jurnal Mahasiswa Pendidikan
Jurnal Mahasiswa Pendidikan (JMAPEN) diterbitkan oleh LPPM Universitas Labuhanbatu yang berisi tulisan/artikel hasil pemikiran dan hasil penelitian yang ditulis oleh mahasiswa beserta dosen, guru ataupun praktisi dan ahli ilmuwandalam disiplin ilmu pendidikan dan pembelajaran serta kajian umum lainnya. Jurnal Mahasiswa Pendidikan (JMAPEN) adalah publikasi interdisipliner tentang penelitian dan penulisan asli tentang pendidikan yang menerbitkan karya ilmiah ke khlayak nasional. Ruang lingkup artikel ilmiah yang dapat dipublikasikan di JMAPEN adalah sebagai berikut: 1. Model/Model/Metode Pembelajaran 2. Media Pembelajaran 3. Kurikulum Pendidikan 4. Penilaian dan Evaluasi dalam Pembelajaran 5. Teori, Desain, Pengembangan Pendidikan 6. Desain Didaktis dalam Pembelajaran 7. Program Profesi Guru (PPG)
Articles
10 Documents
Search results for
, issue
"Vol 4, No 2 (2023)"
:
10 Documents
clear
PENGARUH MEDIA AUDIO VISUAL TERHADAP KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP SISWA
Irmayanti, M. Ananda Mardin Harahap, Nurlina Ariani Harahap,
JURNAL MAHASISWA PENDIDIKAN Vol 4, No 2 (2023)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Labuhanbatu
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36987/jmapen.v4i2.1731
Proses pembelajaran seharusnya dapat mengarahkan mereka agar dapat memahami dan memaknai setiap konsep pembelajaran. Dalam hal ini kemampuan siswa dalam memahami konsep matematika sangatlah rendah. Pembelajaran pemahaman konsep matematika dilakukan dengan cara yang masih tradisional, yang mengakibatkan munculnya rasa jenuh dalam belajar. Dengan begitu media yang dapat digunakan adalah media pembelajaran Audio Visual, dengan begitu pembelajaran matematika pemahaman konsep dapat diterima melalui penglihatan dan pendengaran secara lebih nyata da efektif dari pada yang disampaikan dengan kata-kata. Teknik analisis data yang digunakan adalah Uji Normalitas, Homogenitas, Hipotesis. Dapat disimpulkan dengan perhitungan antara thitung dengan ttabel 3,30 < 1,707 diperoleh maka �" ditolak dan �# diterima. Dapat disimpulkan kemampuan pemahaman konsep matematis siswa yang diajar dengan menggunakan media audio visual dan metode konvensional berada pada tingkat baik dan telah memenuhi standart ketuntasan minimal (KKM). Kata Kunci: Media Audio Visual, Pemahaman Konsep
PENGARUH METODE RESITASI DENGAN MENGGUNAKAN LEMBAR AKTIVITAS SISWA TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA
Nurlina Ariani Harahap, Viera Indriano, Irmayanti,
JURNAL MAHASISWA PENDIDIKAN Vol 4, No 2 (2023)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Labuhanbatu
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36987/jmapen.v4i2.1737
Rendahnya hasil belajar matematika siswa tidak hanya disebabkan sulitnya materi dan kurangnya minat siswa, tetapi ada kaitannya dengan penggunaan metode pembelajaran yang tidak bervariasi, cenderung monoton dan konvensional. Dengan demikian, adapun tujuan dari penelitian ini adalah mencoba untuk mengetahui ada pengaruh hasil belajar siswa dengan metode pembelajaran dari yang konvensional menjadi metode pembelajaran resitasi dan untuk mengetahui hasil belajar penyelesaian jawaban yang dilakukan siswa. Penggunaan metode resitasi tidak terlepas dari latihan soal yang biasa disebut lembar aktivitas siswa supaya mengetahui adanya perbedaan hasil belajar yang menggunakan metode resitasi dengan metode konvensional. Instrumen penelitian yang dilakukan adalah berupa tes tulisan berbentuk essay tes sebanyak 5 soal untuk pretes dan 5 soal untuk postest. Sebagai populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII-1 MTs Swasta Islamiyah Subulussalam Tahun Ajaran 2018/2019 yang berjumlah 36 siswa. Dari analisa data diperoleh beberapa temuan yaitu untuk nilai rata-rata pretest eksperimen (44,00) dan rata-rata pretest kontrol (35,00). Sedangkan pada data postest setelah dilakukan pengajaran menggunakan metode resitasi untuk nilai rata-rata postest (80,00) dan rata-rata nilai pengajaran menggunakan metode konvensional pada postest adalah (60,00). Dari perhitungan antara thitung dan ttabel jika
PERAN ORANG TUA DALAM MENINGKATKAN PRESTASI BALAJAR ANAK DI SMP NEGERI 1
Mila Nirmala Sari Hsb, Aulia Fazrin, Budi Winata Hasibuan,
JURNAL MAHASISWA PENDIDIKAN Vol 4, No 2 (2023)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Labuhanbatu
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36987/jmapen.v4i2.1727
Orang tua merupakan pendidik yang pertama dan utama bagi anak-anaknya. Keutamaan yang ada pada diri orang tua bukan saja sebagai petunjuk jalan dan bimbingan, tetapi mereka adalah contoh bagi anakanak nya. orang tua begitu kurang berperan dalam menentuakan masa depan anaknya, termasuk dalam meningkatan prestasi belajar anak. Sebab dimana setiap orang tua sebagai peletak dasar pendidikan bagi anak yang selanjutnya akan menjadi dasar kepribadian anak dikemudian hari. Apa bila anak telah dilatih sejak dini dengan kedisiplinan, ketekunan dalam belajar maka akan berpengaruh kepada anak di masa-masa yang akan datang. Demikian pula bimbingan, asuhan yang diberikan orang tua kepada anak akan dapat meningkatkan prestasi belajarnya. Kata Kunci: Orang Tua, Prestasi Belajar, Anak-Anak
PERBEDAAN KONSEP MATEMATIKA DAN PENGETAHUAN DITINJAU DARI GENDER MANUSIA
Eva Julyanti, Lailan Nurlisyah Siregar, Rahma Muti'ah,
JURNAL MAHASISWA PENDIDIKAN Vol 4, No 2 (2023)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Labuhanbatu
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36987/jmapen.v4i2.1743
Umumnya dalam suatu kelompok khususnya pelajar di suatu sekolah tentunya terapat siswa laki-laki dan perempuan. Begitu juga pada MTs Subulussalam Sumberjo Labuhanbatu Selatan (Labusel). Pelajar pada sekolah tersebut pada saat ini berjumlah 208 orang yang terdiri dari 103 siswa dan 105 siswi. Saat ini pelajar yang berada pada tingkat kelas VII berjumlah 69 orang. Dalam proses pengajaran oleh pada guru ditemukan beberapa kecendrungan pada siswi (pelajar perempuan) dalam memahami dan menerima transfer ilmu pengetahuan. Dimana setiap tahunnya yang menjadi juara adalah siswi (pelajar perempuan). Meskipun pada perinsipnya, sistem dan cara pembelajaran yang diberikan adalah sama, begitu juga dari sisi kehadiran siswa-siswi tersebut. Akan tetapi terdapat perbedaan yang menonjol pada pemahaman konsep khususnya matematika dan pengetahuan yang dimiliki siswa. Untuk itu dilakukan penelitian untuk mengetahui perbedaan pemahaman konsep matematika dan pengetahuan matematika. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan alat pengumpulan data test hasil belajar pada siswa laki-laki dan siswa perempuan kelas VII pada MTs Subulussalam Sumberjo dengan jumlah populasi sekaligus sampel 69 orang. Pengumpulan data dengan menggunakan tes pengetahuan dan tes pemahaman konsep. Analisis data yang dilakukan dengan menggunakan uji Independent Sample t test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada perbedaan yang signifikan pada pemahaman konsep matematika antara siswa laki-laki dan siswa perempuan dengan nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0.000 < 0.05, dan juga nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0.000 < 0.05 pada pengetahuan matematika yang berarti ada pengaruh yang signifikan pada pengetahuan matematika antara siswa laki-laki dan siswa perempuan pada MTs Subulussalam Sumberjo. Kata Kunci : Pengetahuan Matematika, Pemahaman Konsep Matematika, Gender
PENGARUH PEMBELAJARAN MATEMATIKA MENGGUNAKAN PENDEKATAN ADVOKASI BERBASIS MASALAH TERBUKA TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA
Eva Julyanti, Nurhasanah, Suriyani,
JURNAL MAHASISWA PENDIDIKAN Vol 4, No 2 (2023)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Labuhanbatu
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36987/jmapen.v4i2.1733
Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan desain Pretes-Posttest tes kelompok kontrol dengan tujuan menelaah pengaruh pendekatan Advokasi dengan penyajian masalah terbuka (open-ended) pada pembelajaran matematika siswa. Sampel penelitian sebanyak 69 siswa kelas VII MTs Subulussalam. Instrument penelitian terdiri dari tes pembelajaran matematika pemecahan masalah. Analisis data menggunakan Uji homogenitas, Uji Normalitas dan Uji hipotesis. Hasil penelitian menemukan bahwa pembelajaran dengan pendekatan Advokasi dengan penyajian masalah Open-Ended memberikan pengaruh konsisten dibandingkan dengan pengaruh pembelajran konvensional. Selain itu, penelitian juga menemukan: (1) tak terdapat interaksi antara pembelajaran pendekatan Advokasi dengan penyajian masalah Open-Ended dan pengetahuan awal matematis siswa terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika siswa. (2) terdapat pengaruh antara pemecahan masalah matematis siswa dan hasil belajar siswa. Hasil dari penelitian ini adalah memiliki nilai signifikan 0,000 < 0,05 maka dapat disimpulkan H0 ditolak dan Ha diterima. Berdasarkan hasil penelitian, maka diperoleh simpulan bahwa kemampuan pemecahan masalah matematika peserta didik dengan menggunakan pendekatan Advokasi dari kelima tes bahwa peserta didik mampu dalam menyelesaikan soal pemecahan masalah matematis. Kata Kunci: Pendekatan Advokasi Berbasis Masalah Terbuka, Pemecahan Masalah Matematika
PENGARUH PENDEKATAN OPEN ENDED TERHADAPKEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF MATEMATIS PESERTA DIDIK MATERI LINGKARAN KELAS X PESANTREN DAR AL-MA
Rahma Muti'ah, Nurjannah Ritonga, Nurlina Ariani Harahap,
JURNAL MAHASISWA PENDIDIKAN Vol 4, No 2 (2023)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Labuhanbatu
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36987/jmapen.v4i2.1728
Penelitian eksperimen ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan peningkatan kemampuan penalaran matematis antara siswa yang diberi soal open-ended dengan siswa yang diberi soal rutin, perbedaan peningkatan kemampuan penalaran matematis ditinjau dari level siswa, serta interaksi antara pemberian soal dan level pengetahuan awal matematika (PAM) siswa dalam peningkatan kemampuan penalaran matematis siswa. Pengumpulan data dilakukan melalui tes. Nilai gain diperoleh dari rumus Meltzer dengan hasil: untuk kelas eksperimen nilai gain minimum = -0,07 dan maksimum 0,86, sedangkan untuk kelas kontrol nilai gain minimum = -0,63 dan maksimum 0,55. Dari hasil penelitian disimpulkan bahwa (1) terdapat perbedaan signifikan dalam peningkatan kemampuan penalaran matematis siswa antara siswa yang diberi soal open-endeddan siswa yang diberi soal rutin, (2) terdapat perbedaan signifikan dalam peningkatan kemampuan penalaran matematis antara siswa pada level pengetahuan awal matematika tinggi, sedang, dan rendah. Kata Kunci: Open-ended, Berpikir Kritis
KOMPARASI HASIL BELAJAR MATEMATIKA DITINJAU DARI TINGKAT MOTIVASI DAN GAYA BELAJAR SISWA KELAS XPONDOK PESANTREN DAR AL MA
Eva Julyanti, Imayani, Suriyani,
JURNAL MAHASISWA PENDIDIKAN Vol 4, No 2 (2023)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Labuhanbatu
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36987/jmapen.v4i2.1739
Pemanfaatan gaya belajar oleh masing-masing siswa berbeda-beda, ada yang mampu memaksimalkan gaya belajar yang dimilikinya dan ada yang belum bisa memanfaatkan gaya belajar yang dimilikinya dengan maksimal. Serta, kesulitan belajar yang dialami oleh siswa disebabkan oleh adanya pengaruh motivasi belajar dan gaya belajar yang berbeda-beda. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji: (1) perbedaan hasil belajar matematika ditinjau dari motivasi belajar, (2) perbedaan hasil belajar matematika ditinjau dari gaya belajar. Jenis penelitian kuantitatif dengan desain ex post facto. Populasi dari penelitian ini berjumlah 65 siswa kelas X Pondok Pesantren Dar Al-Ma
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED INSTRUCTION TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS KELAS VII MTs. PONDOK PESANTREN DAR AL-MA
Rahma Muti'ah, Sri Wahyuni, Nurlina Ariani Harahap,
JURNAL MAHASISWA PENDIDIKAN Vol 4, No 2 (2023)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Labuhanbatu
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36987/jmapen.v4i2.1745
Penelitian ini untuk memperbaiki proses pembelajaran dan mengetahui Kemampuan pemecahan masalah matematis siswa melalui model pembelajaran problem based instruction. Metode penelitian yang digunakan menggunakan metode eksperimen dengan menerapkan media pembelajaran konvensional untuk mencari tahu pengaruhnya terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis. Subjek penelitian dibagi atas dua kelas yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol sebagai populasi seluruh siswa MTs.S Pondok Pesantren Dar Al-Ma
PENINGKATAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS MATEMATIS SISWA DENGAN PENGGUNAKAN MODEL PEMBELARAN GRADED RESPONSE MODELS (GRM)
Irmayanti, Nilam Sari Dalimunte, Nurlina Ariani Harahap,
JURNAL MAHASISWA PENDIDIKAN Vol 4, No 2 (2023)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Labuhanbatu
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36987/jmapen.v4i2.1735
Dalam pembelajaran Matematika salah satu kemampuan yang diharapkan adalah kemampuan berpikir kritis. Rendahnya kemampuan berpikir kritis siswa dalam pembelajaran matematika di MTs Subulussalam Sumberjo. Tujuan dalam penelitian ini untuk mengetahui peningkatan kemampuan berpikir kritis siswa dengan Graded Response Models (GRM) dan mengetahui aktivitas pembelajaran siswa. Hasil dari penelitian ini thitung dengan ttabel 2,10 < 2,22 maka H0 ditolak dan Ha diterima sehingga memiliki kesimpulan peningkatan kemampuan berpikir kritis matematis siswa yang memperoleh pembelajaran Graded Response Models lebih tinggi dari pada yang memperoleh pembelajaran konvensional dan, aktivitas belajar siswa dengan Graded Response models lebih baik dari aktivitas belajar sebelumnya. Kata Kunci: Berpikir Kritis, Graded Response Models (GRM)
PENGARUH PEMBELAJARAN DENGAN PENDEKATAN TERBUKA (OPEN ENDED APPROACH) DAN JENIS KELAMIN TERHADAP HASIL TES BELAJAR MATEMATIKA PADA KELAS VIII SMP NEGERI 6 TORGAMBA
Rahma Muti'ah, Suci Widya Ningsih, Irmayanti,
JURNAL MAHASISWA PENDIDIKAN Vol 4, No 2 (2023)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Labuhanbatu
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36987/jmapen.v4i2.1741
Adapun yang menjadi rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana hasil pengajarandengan MetodePendekatan Terbuka (Open Ended Approach), bagaimana terhadap Jenis Kelamin Terhadap Hasil Tes Belajarpada bidang studi Matematika dan apakah ada hubungan yang signifikan yang di timbulkan pengajaran model Pendekatan Terbuka (Open Ended Approach), terhadap Jenis Kelamin Terhadap Hasil Tes Belajarpada bidang studi matematika. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui ada tidaknya hubungan pembelajaran dengan MetodePendekatan Terbuka (Open Ended Approach) dengan ), terhadap Jenis Kelamin Terhadap Hasil Tes Belajar matematika siswa pada pokok bahasan Lingkaran sosial di kelas VIII semester 2 SMP Negeri 6 Torgamba tahun Pelajaran 2018/2019.Instrumen penelitian yang digunakan adalah berupa tes tulisan berbentuk uraian sebanyak 5 butir soal. Sebagai populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII semester 2 SMP Negeri 6 Torgamba tahun Pelajaran 2018/2019yang berjumlah 126 orang dan yang menjadi sampel dalam penelitian ini adalah seluruh siswa sebanyak 40 Responden. Dari analisa data diperoleh beberapa temuan yaitu rata-rata hasil pengajaran dengan model pembelajaran Pendekatan Terbuka (Open Ended Approach) dapat diketahui hasil tes belajar siswa memiliki rata-rata 80,0. Demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara pembelajaran dengan model Pendekatan Terbuka (Open Ended Approach) terhadap Jenis Kelamin Terhadap Hasil Tes Belajar matematika siswa. Hal ini menunjukkan bahwa bila hasil pengajaran dengan Model Pendekatan Terbuka (Open Ended Approach) tinggi maka akan terjadi peningkatan hasil belajar matematika pada siswa di kelas VIII semester 2 SMP Negeri 6 Torgamba Tahun Pelajaran 2018/2019