cover
Contact Name
P. D'YAN YANIARTHA SUKARTHA
Contact Email
ejurnalakuntansi@unud.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
ejurnalakuntansi@unud.ac.id
Editorial Address
Jl. P.B. Sudirman, Dangin Puri Klod, Kec. Denpasar Tim., Kota Denpasar, Bali 80112
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
E-JURNAL AKUNTANSI
Published by Universitas Udayana
ISSN : -     EISSN : 23028556     DOI : https://doi.org/10.24843/EJA.2024.v35.i01
Core Subject : Economy,
E-Jurnal Akuntansi covered various research approaches, namely: quantitative, qualitative and mixed-method. E-Jurnal Akuntansi focuses related on various themes, topics and aspects of accounting and investment, including (but not limited) to the following topics: Financial Accounting Managerial Accounting Public Sector Accounting Sharia Accounting Auditing Forensic Accounting Behavioral Accounting (Including Ethics and Professionalism) Accounting Education Taxation Capital Markets and Investments Accounting for Banking and Insurance Accounting for SMEs Accounting Information Systems Environmental Accounting Accounting for Rural Credit Institutions
Articles 14 Documents
Search results for , issue "Vol 6 No 3 (2014)" : 14 Documents clear
PENGARUH KOMPETENSI, KOMPLEKSITAS TUGAS, DAN LOCUS OF CONTROL TERHADAP AUDIT JUDGMENT Ni Luh Kadek Puput Raiyani; I. D. G. Dharma Suputra
E-Jurnal Akuntansi Vol 6 No 3 (2014)
Publisher : Accounting Department, Economic and Business Faculty of Universitas Udayana in collaboration with the Association of Accounting Department of Indonesia, Bali Region

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Auditor merupakan suatu profesi yang salah satu tugasnya melakukan audit terhadap laporan keuangan. Audit judgment memberikan pengaruh yang signifikan terhadap kesimpulan akhir, sehingga akan  berpengaruh  pada pendapat yang akan dikeluarkan oleh auditor. Tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui pengaruh pengetahuan, pengalaman, kompleksitas tugas dan locus of control terhadap audit judgment. Data yang diguanakan adalah data primer menggunakan kuesioner sebagai instrumen teknik pengumpulan data  yang disebarkan pada responden. Responden dalam penelitian ini adalah auditor yang bekerja pada KAP di Bali. Jumlah kuesioner yang disebar sebanyak 65 kuesioner, sedangkan yang digunakan untuk analisis lebih lanjut sebanyak 48 kuesioner. Teknik analisis yang digunakan analisis linear berganda dan penentuan sampel menggunakan purposive sampling. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengetahuan, pengalaman kompleksitas tugas, dan locus of control mempunyai pengaruh signifikan secara silmultan dan parsial terhadap audit judgment. Kata kunci: audit judgement, kompeleksitas tugas, locus of control pengetahuan, pengalaman
PENGARUH KINERJA KEUANGAN DAERAH PADA PERTUMBUHAN EKONOMI, PENGANGGURAN, DAN KEMISKINAN KABUPATEN DAN KOTA Ni Luh Nana Putri Ani; A.A.N.B. Dwirandra
E-Jurnal Akuntansi Vol 6 No 3 (2014)
Publisher : Accounting Department, Economic and Business Faculty of Universitas Udayana in collaboration with the Association of Accounting Department of Indonesia, Bali Region

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Pertumbuhan ekonomi yang tinggi, menurunnya tingkat pengangguran dan kemiskinan merupakan gambaran hasil kinerja pemerintah dalam mensejahterakan rakyatnya. Kinerja keuangan yang semakin meningkat, diduga tidak selalu mampu medorong  pertumbuhan ekonomi, serta  mengurangi tingkat pengangguran dan kemiskinan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh kinerja keuangan daerah pada pertumbuhan ekonomi, pengangguran dan kemiskinan. Penelitian ini menggunakan sampel 8 kabupaten dan 1 kota pada Provinsi Bali dengan objek penelitian yaitu kinerja keuangan, pertumbuhan ekonomi, pengangguran dan kemiskinan tahun 2007-2011. Penentuan sampel dilakukan dengan menggunakan metode sampling jenuh dan pengujian hipotesis dalam penelitian ini dilakukan dengan teknik analisis regresi linier berganda. Kinerja keuangan yang terdiri dari rasio kemandirian menunjukan   bahwa berpengaruh positif secara signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi, sedangkan rasio efektivitas, rasio efisiensi, dan pertumbuhan pendapatan tidak berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi. Selanjutnya antara kinerja keuangan terhadap pengangguran, menunjukkan bahwa kinerja keuangan berupa rasio kemandirian, rasio efektivitas, rasio efisiensi, dan pertumbuhan pendapatan tidak berpengaruh signifikan terhadap pengangguran, sedangkan antara kinerja keuangan terhadap kemiskinan menunjukkan bahwa rasio kemandirian berpengaruh positif secara signifikan terhadap kemiskinan, dan rasio efektivitas, rasio efisiensi, serta pertumbuhan pendapatan tidak berpengaruh signifikan terhadap kemiskinan. Kata kunci : kinerja keuangan, pertumbuhan ekonomi, pengangguran, kemiskinan
PENGARUH PENGUNGKAPAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY TERHADAP EARNINGS RESPONSE COEFFICIENT Kadek Trisna Wulandari; I Gede Ary Wirajaya
E-Jurnal Akuntansi Vol 6 No 3 (2014)
Publisher : Accounting Department, Economic and Business Faculty of Universitas Udayana in collaboration with the Association of Accounting Department of Indonesia, Bali Region

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh pengungkapan corporate social responsibility terhadap earnings response coefficient. Hal ini menjadi penting karena laba sebagai informasi utama yang disajikan dalam laporan keuangan perusahaan direspon secara berbeda oleh investor. Penelitian ini menguji apakah pengungkapan corporate social responsibility merupakan salah satu faktor yang dapat mempengaruhi respon investor terhadap informasi laba, yang diukur dengan earnings response coefficient. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 82 perusahaan yang ditentukan dengan metode stratified random sampling. Data diolah menggunakan analisis regresi linier berganda dengan model interaksi. Hasil analisis menunjukkan bahwa pengungkapan corporate social responsibility tidak berpengaruh secara signifikan terhadap earnings response coefficient. Hal ini disebabkan oleh rendahnya keyakinan investor terhadap informasi CSR yang diungkapkan perusahaan dan jumlah informasi CSR yang diungkapkan perusahaan relatif sedikit. Kata kunci: corporate social responsibility, cumulative abnormal return, earnings response coefficient, unexpected earnings
ANALISIS FINANCIAL DISTRESS DENGAN METODE Z- SCORE ALTMAN, SPRINGATE, ZMIJEWSKI Etta Citrawati Yuliastary; Made Gede Wirakusuma
E-Jurnal Akuntansi Vol 6 No 3 (2014)
Publisher : Accounting Department, Economic and Business Faculty of Universitas Udayana in collaboration with the Association of Accounting Department of Indonesia, Bali Region

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimanakah kinerja keuangan PT. Fast Food Indonesia Tbk. dengan menggunakan metode Z- Score Altman, Springate, Zmijewski periode 2008-2012.Penelitian ini menggunakan data sekunder pada PT. Fast Food Indonesia Tbk. yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2008-2012 dengan menggunakan teknik analisis deskriptif komparatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kinerja keuangan yang dianalisis dengan metode Z-score Altman, Springate, Zmijewski pada PT. Fast Food Indonesia Tbk Periode  2008-2012 diklasifikasikan dalam keadaan sehat atau tidak berpotensi bangkrut. Kata Kunci: financial distress, rasio Springate, rasio Z- score Altman, rasio Zmijewski
KARAKTERISTIK KOMITE AUDIT DAN AUDIT DELAY Ni Luh Putu Ayu Evryani Rianti; Maria M. Ratna Sari
E-Jurnal Akuntansi Vol 6 No 3 (2014)
Publisher : Accounting Department, Economic and Business Faculty of Universitas Udayana in collaboration with the Association of Accounting Department of Indonesia, Bali Region

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Pembentukkan Komite Audit dan Dewan Komisaris pada perusahaan go public merupakan salah satu cerminan pelaksanaan GCG yang dapat membantu mengawasi operasi perusahaan terutama dalam rangka penyusunan laporan keuangan sehingga dapat menghasilkan kualitas laporan keuangan yang baik. Hal tersebut diharapkan dapat mengefisiensikan proses audit oleh pihak eksternal. Berdasarkan pernyataan tersebut penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh karakteristik Komite Audit pada Audit Delay perusahaan go public tahun 2012 di Indonesia. Judgement sampling digunakan untuk memilih sampel sehingga memperoleh sampel 75 perusahaan. Regresi linier berganda merupakan teknik analisis data yang digunakan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompetensi, jumlah anggota, dan gender komite audit berpengaruh negatif terhadap audit delay,sedangkan variabel lainnya tidak berpengaruh. Kata kunci : Kompetensi, independensi, gender, audit delay
PENGARUH ARUS KAS BEBAS DAN LABA BERSIH PADA RETURN SAHAM PERUSAHAAN LQ-45 Ni Putu Putriani; I Made Sukartha
E-Jurnal Akuntansi Vol 6 No 3 (2014)
Publisher : Accounting Department, Economic and Business Faculty of Universitas Udayana in collaboration with the Association of Accounting Department of Indonesia, Bali Region

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Laporan keuangan memiliki nilai informasi yang dapat mempengaruhi pergerakan return saham di pasar modal. Salah satunya adalah informasi yang terkandung dalam arus kas bebas dan laba bersih. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh arus kas bebas dan laba bersih pada return saham perusahaan LQ-45 yang terdaftar di BEI selama tahun 2009-2011. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian adalah analisis regresi linear berganda. Berdasarkan hasil analisis yang dilakukan, ditemukan bahwa arus kas bebas tidak berpengaruh secara signifikan pada return saham, sedangkan laba bersih memiliki pengaruh yang positif dan signifikan pada return saham. Kata kunci: arus kas bebas, laba bersih, return saham
PENGARUH FAKTOR KEUANGAN DAN KARAKTERISTIK AUDITOR PADA KUALIFIKASI OPINI KELANGSUNGAN USAHA Ni Luh Putu Ratna Wahyu Lestari; Ni Luh Sari Widhiyani
E-Jurnal Akuntansi Vol 6 No 3 (2014)
Publisher : Accounting Department, Economic and Business Faculty of Universitas Udayana in collaboration with the Association of Accounting Department of Indonesia, Bali Region

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Asumsi kelangsungan usaha digunakan sebagai dasar penyusunan laporan keuangan dalam perusahaan. Perusahaan secara operasional harus mampu mempertahankan keberlangsungan usahanya. Jika auditor tidak yakin dengan perusahaan dalam mempertahankan keberlangsungan usahanya, maka masalah tersebut harus disampaikan dalam laporan audit setelah paragraf opini. Perusahaan tidak mengharapkan untuk mendapatkan opini audit kelangsungan usaha karena hal tersebut dapat berdampak buruk terhadap citra perusahaan. Kebangkrutan akan benar-benar terjadi apabila tidak ada penanganan yang tepat untuk mengatasi masalah kelangsungan usaha tersebut. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui pengaruh kondisi keuangan perusahaan, pertumbuhan perusahaan, opini audit tahun sebelumnya, auditor client tenure, dan reputasi kantor akuntan publik pada kualifikasi opini kelangsungan usaha. Berdasarkan dari hasil analisis diketahui variabel opini audit tahun sebelumnya dan reputasi kantor akuntan publik memiliki pengaruh pada kualifikasi opini kelangsungan usaha secara positif dan signifikan, variabel kondisi keuangan perusahaan dan pertumbuhan perusahaan tidak berpengaruh pada kualifikasi opini kelangsungan usaha, dan variabel auditor client tenure secara signifikan berpengaruh negatif pada kualifikasi opini kelangsungan usaha. Kata Kunci: Faktor Keuangan, Karakteristik Auditor, Kualifikasi Opini Kelangsungan Usaha
PENGARUH AUDIT TENURE PADA ASIMETRI INFORMASI DENGAN MODERASI KOMITE AUDIT Alexander Aji Suseno Wakum; I Gede Suparta Wisadha
E-Jurnal Akuntansi Vol 6 No 3 (2014)
Publisher : Accounting Department, Economic and Business Faculty of Universitas Udayana in collaboration with the Association of Accounting Department of Indonesia, Bali Region

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh audit tenure pada asimetri informasi serta keberadaan komite audit dalam mempengaruhi hubungan audit tenure dengan asimetri informasi tersebut. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2009-2011. Melalui metode purposive sampling, diperoleh 26 sampel berdasarkan seleksi sampel yang telah ditetapkan. Penelitian ini menggunakan variabel moderasi, sehingga analisisnya menggunakan analisis MRA (Moderated Regression Analysis). Berdasarkan uji statistik t, diperoleh hasil temuan bahwa variabel audit tenure memiliki pengaruh negatif pada asimetri informasi, sementara keberadaan komite audit terbukti mampu memperlemah pengaruh negatif audit tenure pada asimetri informasi. Dengan demikian, hipotesis pertama (H1) dan hipotesis kedua (H2) dapat diterima. Kata Kunci: audit tenure, komite audit, asimetri informasi
PENGARUH KARAKTERISTIK PERUSAHAAN DAN TANGGUNG JAWAB LINGKUNGAN PADA PENGUNGKAPAN TANGGUNG JAWAB SOSIAL PERUSAHAAN Ni Wayan Oktariani; Ni Putu Sri Harta Mimba
E-Jurnal Akuntansi Vol 6 No 3 (2014)
Publisher : Accounting Department, Economic and Business Faculty of Universitas Udayana in collaboration with the Association of Accounting Department of Indonesia, Bali Region

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan merupakan kewajiban perseroan di Indonesia dalam mewujudkan transparansi pembangunan yang berkelanjutan dengan berpijak pada tripple bottom lines yaitu ekonomi, sosial dan lingkungan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh hutang, profitabilitas, ukuran perusahaan, kepemilikan saham asing, komposisi dewan komisaris dan tanggung jawab lingkungan pada pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan. Penelitian ini dilakukan pada perusahaan pertambangan yang terdaftar di BEI periode 2008-2012 dengan 30 sampel penelitian yang diperoleh menggunakan metode purposive sampling. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel ukuran perusahaan, kepemilikan saham asing, dan komposisi dewan komisaris tidak berpengaruh signifikan pada pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan sedangkan variabel hutang, profitabilitas dan tanggung jawab lingkungan berpengaruh signifikan pada pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan. Kata kunci: karakteristik perusahaan, pengungkapan tanggung jawab sosial, tanggung jawab lingkungan
PENGARUH INDEPENDENSI DEWAN KOMISARIS, FUNGSI INTERNAL AUDIT, DAN PRAKTIK MANAJEMEN LABA TERHADAP FEE AUDIT PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA Chintya Paramitha Septyarini Putri; I Made Karya Utama
E-Jurnal Akuntansi Vol 6 No 3 (2014)
Publisher : Accounting Department, Economic and Business Faculty of Universitas Udayana in collaboration with the Association of Accounting Department of Indonesia, Bali Region

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Perusahaan menggunakan jasa akuntan publik untuk melakukan penilaian terhadap informasi yang disajikan oleh manajemen. Dasar penetapan fee audit ditentukan dari kekuatan tawar-menawar di antara auditor dan klien. Independensi dewan komisaris, fungsi internal audit, serta praktik manajemen laba merupakan beberapa faktor yang mempengaruhi fee audit. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh independensi dewan komisaris, fungsi internal audit, dan praktik manajemen laba pada fee audit di  perusahaan  manufaktur. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling, sehingga populasi yang didapat dalam penelitian ini adalah 120 perusahaan. Jumlah sampel yang diperoleh sebanyak 18 perusahaan dan analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda dengan alat uji t. Penelitian ini menggunakan ukuran perusahaan sebagai variabel kontrol. Hasil analisis data menunjukkan bahwa independensi dewan komisaris dan manajemen laba tidak mempengaruhi besar kecilnya fee audit sedangkan fungsi internal audit berpengaruh positif terhadap penentuan fee audit di perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Kata kunci: komisaris independen, internal audit, manajemen laba, auditor, fee audit

Page 1 of 2 | Total Record : 14


Filter by Year

2014 2014


Filter By Issues
All Issue Vol 35 No 3 (2025) Vol 35 No 2 (2025) Vol 35 No 1 (2025) Vol 34 No 12 (2024) Vol 34 No 11 (2024) Vol 34 No 10 (2024) Vol 34 No 9 (2024) Vol 34 No 8 (2024) Vol 34 No 7 (2024) Vol 34 No 6 (2024) Vol 34 No 5 (2024) Vol 34 No 4 (2024) Vol 34 No 3 (2024) Vol 34 No 2 (2024) Vol 34 No 1 (2024) Vol 33 No 12 (2023) Vol 33 No 11 (2023) Vol 33 No 10 (2023) Vol 33 No 9 (2023) Vol 33 No 8 (2023) Vol 33 No 7 (2023) Vol 33 No 6 (2023) Vol 33 No 5 (2023) Vol 33 No 4 (2023) Vol 33 No 3 (2023) Vol 33 No 2 (2023) Vol 33 No 1 (2023) Vol 32 No 12 (2022) Vol 32 No 11 (2022) Vol 32 No 10 (2022) Vol 32 No 9 (2022) Vol 32 No 8 (2022) Vol 32 No 7 (2022) Vol 32 No 6 (2022) Vol 32 No 5 (2022) Vol 32 No 4 (2022) Vol 32 No 3 (2022) Vol 32 No 2 (2022) Vol 32 No 1 (2022) Vol 31 No 12 (2021) Vol 31 No 11 (2021) Vol 31 No 10 (2021) Vol 31 No 9 (2021) Vol 31 No 8 (2021) Vol 31 No 7 (2021) Vol 31 No 6 (2021) Vol 31 No 5 (2021) Vol 31 No 4 (2021) Vol 31 No 3 (2021) Vol 31 No 2 (2021) Vol 31 No 1 (2021) Vol 30 No 12 (2020) Vol 30 No 11 (2020) Vol 30 No 10 (2020) Vol 30 No 9 (2020) Vol 30 No 8 (2020) Vol 30 No 7 (2020) Vol 30 No 6 (2020) Vol 30 No 5 (2020) Vol 30 No 4 (2020) Vol 30 No 3 (2020) Vol 30 No 2 (2020) Vol 30 No 1 (2020) Vol 29 No 3 (2019) Vol 29 No 2 (2019) Vol 29 No 1 (2019) Vol 28 No 3 (2019) Vol 28 No 2 (2019) Vol 28 No 1 (2019) Vol 27 No 3 (2019) Vol 27 No 2 (2019) Vol 27 No 1 (2019) Vol 26 No 3 (2019) Vol 26 No 2 (2019) Vol 26 No 1 (2019) Vol 25 No 3 (2018) Vol 25 No 2 (2018) Vol 25 No 1 (2018) Vol 24 No 3 (2018) Vol 24 No 2 (2018) Vol 24 No 1 (2018) Vol 23 No 3 (2018) Vol 23 No 2 (2018) Vol 23 No 1 (2018) Vol 22 No 3 (2018) Vol 22 No 2 (2018) Vol 22 No 1 (2018) Vol 21 No 3 (2017) Vol 21 No 2 (2017) Vol 21 No 1 (2017) Vol 20 No 3 (2017) Vol 20 No 2 (2017) Vol 20 No 1 (2017) Vol 19 No 3 (2017) Vol 19 No 2 (2017) Vol 19 No 1 (2017) Vol 18 No 3 (2017) Vol 18 No 2 (2017) Vol 18 No 1 (2017) Vol 17 No 3 (2016) Vol 17 No 2 (2016) Vol 17 No 1 (2016) Vol 16 No 3 (2016) Vol 16 No 2 (2016) Vol 16 No 1 (2016) Vol 15 No 3 (2016) Vol 15 No 2 (2016) Vol 15 No 1 (2016) Vol 14 No 3 (2016) Vol 14 No 2 (2016) Vol 14 No 1 (2016) Vol 13 No 3 (2015) Vol 13 No 2 (2015) Vol 13 No 1 (2015) Vol 12 No 3 (2015) Vol 12 No 2 (2015) Vol 12 No 1 (2015) Vol 11 No 3 (2015) Vol 11 No 2 (2015) Vol 11 No 1 (2015) Vol 10 No 3 (2015) Vol 10 No 2 (2015) Vol 10 No 1 (2015) Vol 9 No 3 (2014) Vol 9 No 2 (2014) Vol 9 No 1 (2014) Vol 8 No 3 (2014) Vol 8 No 2 (2014) Vol 8 No 1 (2014) Vol 7 No 3 (2014) Vol 7 No 2 (2014) Vol 7 No 1 (2014) Vol 6 No 3 (2014) Vol 6 No 2 (2014) Vol 6 No 1 (2014) Vol 5 No 3 (2013) Vol 5 No 2 (2013) Vol 5 No 1 (2013) Vol 4 No 3 (2013) Vol 4 No 2 (2013) Vol 4 No 1 (2013) Vol 3 No 3 (2013) Vol 3 No 2 (2013) Vol 3 No 1 (2013) Vol 2 No 3 (2013) Vol 2 No 2 (2013) Vol 2 No 1 (2013) Vol 1 No 2 (2012) Vol 1 No 1 (2012) More Issue