cover
Contact Name
Andreas Mahendro Kuncoro
Contact Email
andre.kuncoro@uny.ac.id
Phone
+6282220008100
Journal Mail Official
jurnal.manajemen@uny.ac.id
Editorial Address
Jurusan Manajemen Universitas Negeri Yogyakarta Kampus Krangmalang Yogyakarta kodepos 55281
Location
Kab. sleman,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
Jurnal Ilmu Manajemen
ISSN : 16837910     EISSN : 25490206     DOI : -
Core Subject : Science,
urnal Ilmu Manajemen (JIM) is published by Departmen of Management, Faculty of Economics, Yogyakarta State University. It contains a theoretical or research manuscript related to 1. Management 2. Human Resource 3. Finance 4. Marketing 5. Entrepreneurship 6. Business 7. Operation
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 16, No 2 (2019)" : 5 Documents clear
PENGARUH FAKTOR FUNDAMENTAL TERHADAP RISIKO SISTEMATIK (BETA) PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN 2015-2017 Andini Novita Sari; Muniya Alteza
JURNAL ILMU MANAJEMEN Vol 16, No 2 (2019)
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/jim.v16i2.34762

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji tentang Pengaruh (1) Earning Variability terhadap Beta Saham, (2) Debt to Equity Ratio terhadap Beta Saham, (3) Price to Book Value terhadap Beta Saham (4) Earning Per Share terhadap Beta Saham pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Periode penelitian yang digunakan adalah tahun 2015 sampai 2017. Sampel yang diperoleh berdasarkan pada teknik purposive sampling dan diperoleh 18 perusahaan. Jenis data yang dipergunakan adalah data sekunder dan metode analisis data yang dipergunakan adalah regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa earning variability berpengaruh positif dan signifikan terhadap Risiko Sistematis, debt to equity ratio tidak berpengaruh terhadap Risiko Sistematis, price to book value berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Risiko Sistematis, dan earning per share tidak berpengaruh terhadap Risiko Sistematis.
PENGARUH STORE ATMOSPHERE TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN DENGAN RESPON ANAK SEBAGAI VARIABEL MODERATOR (Studi pada Keluarga Konsumen Toko Ritel di Yogyakarta ) Nandika Reri Pradana; Wardana Wardana
JURNAL ILMU MANAJEMEN Vol 16, No 2 (2019)
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/jim.v16i2.34764

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh store atmosphere terhadap keputusan pembelian dengan respon anak sebagai variabel moderator. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode survei. Populasi pada penelitian ini adalah orangtua dan anak berusia 7-11 tahun yang berdomisili di Yogyakarta yang pernah datang ke toko ritel. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 190 keluarga. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner online dan offline yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Teknik analisis data yang digunakan untuk menjawab hipotesis adalah MRA (Moderated Regression Analysis). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Store atmosphere berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian. (2) Store atmosphere dan respon anak berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian. (3) Store atmosphere berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian dengan respon anak sebagai variabel moderator .
PENGARUH PENGETAHUAN DAN RELIGIUSITAS TERHADAP MINAT BELI DENGAN SIKAP KONSUMEN SEBAGAI VARIABEL MEDIASI (Studi pada Pengguna Kosmetik Wardah di Yogyakarta) Tegar Pangesti Mahardika
JURNAL ILMU MANAJEMEN Vol 16, No 2 (2019)
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/jim.v16i2.34766

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Pengetahuan dan Religiusitas terhadap Minat Beli dengan Sikap Konsumen sebagai variabel mediasi. Penelitian ini merupakan penelitian asosiatif kausal dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Sampel pada penelitian ini adalah wanita yang berdomisili di Yogyakarta yang menggunakan kosmetik Wardah. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 132 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner online yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Teknik analisis data yang digunakan untuk menjawab hipotesis adalah analisis jalur (path) dengan bantuan regresi sederhana dan uji sobel. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) pengetahuan berpengaruh positif terhadap sikap konsumen; (2) religiusitas berpengaruh positif terhadap sikap konsumen; (3) pengetahuan berpengaruh positif terhadap minat beli; (4) religiusitas berpengaruh positif terhadap minat beli; (5) sikap konsumen berpengaruh positif terhadap minat beli; (6) pengetahuan dan religiusitas berpengaruh positif terhadap minat beli dengan sikap konsumen sebagai variabel mediasi.
PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL DAN KECERDASAN EMOSIONAL TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN DI PT. ADITYA SATA PARAJAYA Tika Antya Sari
JURNAL ILMU MANAJEMEN Vol 16, No 2 (2019)
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/jim.v16i2.34767

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh gaya kepemimpinan transformasional dan kecerdasan emosional terhadap kepuasan kerja karyawan di PT. Aditya Sata Parajaya. Penelitian ini termasuk penelitian asosiatif kausal dengan pendekatan kuantitatif eksplanatif. Sampel penelitian ini adalah karyawan produksi PT. Aditya Sata Parajaya yang berjumlah 90 orang dengan menggunakan metode purposive sampling. Data yang dikumpulkan menggunakan kuesioneir yang telah diuji validitas dengan Confirmatory Factor Analysis dan uji reliabilitas. Teknik analisis yang digunakan adalah teknik analisis regresi berganda. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: (1) Gaya kepemimpinan transformasional berpengaruh positif terhadap kepuasan kerja karyawan PT. Aditya Sata Parajaya, (2) Kecerdasan emosional berpengaruh positif terhadap kepuasan kerja karyawan PT. Aditya Sata Parajaya, (3) Gaya kepemimpinan transformasional dan kecerdasan emosional berpengaruh positif terhadap kepuasan kerja karyawan PT. Aditya Sata Parajaya.
PENGARUH KEAKTIFAN ORGANISASI DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR PENGURUS UNIT KEGIATAN MAHASISWA UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA PERIODE 2019-2020 Irawawan Budi Santoso
JURNAL ILMU MANAJEMEN Vol 16, No 2 (2019)
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/jim.v16i2.34768

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Keaktifan Organisasi terhadap Prestasi Belajar Pengurus Unit Kegiatan Mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta Periode 2019-2020. Penelitian ini merupakan penelitian asosiatif kausal dengan pendekatan kuantitatif. Teknik pemgambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan simple random sampling. Sampel dalam penelitian adalah mahasiswa pengurus UKM UNY periode 2019 sebanyak 153 mahasiswa. Pengumpulan data penelitian menggunakan kuesioner dan wawancara terhadap responden. Pengolahan data penelitian menggunakan software SPSS 22 dengan analisis regresi linier berganda. Hasil dari penelitian pada taraf signifikansi 5% adalah sebagai berikut: 1) Keaktifan Organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap Prestasi Belajar. 2) Motivasi Belajar berpengaruh positif dan signifikan terhadap Prestasi Belajar. 3) Keaktifan Organisasi dan Motivasi Belajar secara simultan berpengaruh terhadap Prestasi Belajar

Page 1 of 1 | Total Record : 5