cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
CALYPTRA : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya
Published by Universitas Surabaya
ISSN : 23038203     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
CALYPTRA : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya merupakan kumpulan artikel yang ditulis oleh mahasiswa Universitas Surabaya. ISSN 2302-8203
Arjuna Subject : -
Articles 118 Documents
Search results for , issue "Vol. 6 No. 1 (2017): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (September)" : 118 Documents clear
DAMPAK KUALITAS AUDIT TERHADAP HUBUNGAN MANAJEMEN LABA DENGAN ABNORMAL RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN DI BEI PERIODE 2012-2014 Hermawan Suryanto
CALYPTRA Vol. 6 No. 1 (2017): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (September)
Publisher : Perpustakaan Universitas Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak - Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kualitas audit terhadap hubungan antara manajemen laba dengan abnormal return saham. Variabel yang diuji dalam penelitian ini terdiri dari manajemen laba dengan akrual diskresioner yang diestimasi menggunakan model Jones modifikasi dan kualitas audit yang dilihat dari ukuran KAP sebagai variabel independen, abnormal return saham yang menggunakan model pasar yang disesuaikan sebagai variabel dependen, serta ada variabel kontrol yang terdiri dari ukuran perusahaan, rasio utang, dan pertumbuhan penjualan. Sampel penelitian ini adalah semua perusahaan yang terdaftar di BEI pada tahun 2012-2014. Penelitian ini menggunakan metode sampel probabilitas. Jenis sampling yang dipakai adalah sampel purposive. Dalam menentukan jumlah sampel yang digunakan dan diperoleh 266 perusahaan yang digunakan sebagai sampel. Sedangkan metode analisis data menggunakan statistik deskriptif dan regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas audit berpengaruh secara positif terhadap hubungan antara manajemen laba dengan abnormal return. Kata Kunci: manajemen laba, kualitas audit, abnormal return. Abstract - This study aimed to examine the influence of an audit of the relationship between earnings management by abnormal stock return. The variables tested in this study consisted of earnings management by discretionary accruals estimated using models of Jones modified and audit quality as seen from the size of the KAP as an independent variable, abnormal stock return using a market model adjusted as the dependent variable, and there are control variables comprising of company size, debt ratio, and sales growth. The sample was all companies listed on the Stock Exchange in 2012-2014. This study uses probability sampling. The type of sampling used is purposive sampling. In determining the number of samples used and acquired 266 companies used as a sample. While the method of data analysis using descriptive statistics and regression. The results showed that the quality of the audit a positive effect on the relationship between earnings management with abnormal return. Keywords: earnings management, quality audit, abnormal return.
PENGARUH TENUR DAN ROTASI AUDIT TERHADAP KUALITAS AUDIT PADA BADAN USAHA SEKTOR MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI PERIODE 2012-2014 Ivana Yan Putri
CALYPTRA Vol. 6 No. 1 (2017): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (September)
Publisher : Perpustakaan Universitas Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak - Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh tenur audit partner, tenur audit KAP, rotasi audit partner, dan rotasi audit KAP terhadap kualitas audit pada badan usaha sektor manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2012-2014. Pengambilan sampel dari populasi penelitian ini menggunakan metode purposive sampling. Dari metode tersebut, diperoleh sampel penelitian sebanyak 264 badan usaha sektor manufaktur. Model analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah statistik deskriptif dan regresi linier berganda, dengan menggunakan variabel dummy untuk mengukur variabel rotasi audit partner, rotasi audit KAP, ukuran KAP, dan spesialisasi auditor. Variabel spesialisasi auditor diukur berdasarkan pangsa pasar yang dihitung berdasarkan total aset untuk menentukan termasuk auditor spesialisas atau nonspesialis. Proksi kualitas audit diukur dengan menggunakan nilai absolut dari diskresionari akrual model Kasznik (1999). Hasil penelitian menunjukkan bahwa tenur audit partner, tenur audit KAP, rotasi audit partner, dan rotasi audit KAP tidak berpengaruh terhadap kualitas audit. Penelitian ini membuktikan bahwa kualitas audit lebih akan meningkat apabila seorang auditor mampu melaksanakan audit sesuai prosedur dan mematuhi kode etik profesi akuntan publik yang telah ditetapkan. Kata Kunci: tenur audit, rotasi audit, kualitas audit, dan kode etik. Abstract - This study aimed to examine the effect of audit partner tenure, tenure KAP audit, audit partner rotation, and the rotation of audit KAP on audit quality in the manufacturing sector enterprises listed on the Indonesia Stock Exchange 2012-2014. Sampling of the study population using purposive sampling method. From this method, obtained samples are 264 enterprises manufacturing sector. Model analysis of the data used in this research is descriptive statistics and multiple linear regression, using dummy variables to measure variables audit partner rotation, rotation of audit KAP, KAP size and specialization auditor. Auditor specialization variables measured by market share based on total assets, including the auditor to determine spesialisas or non-specialist. Proxy of audit quality is measured by using the absolute value of the discretionary accruals Kasznik models (1999). The results showed that the audit partner tenure, tenure KAP audit, audit partner rotation, and the rotation of audit KAP has no effect on audit quality. This study proves that audit quality would increase if an auditor is able to perform the audit in accordance with procedures and comply with the code of ethics of public accountants that have been established. Keywords: audit tenure, rotation of audit, audit quality, and code of conduct
EVALUASI PENERAPAN NONFINANCIAL MEASURES DI PT. GLUE KAYU SIDOARJO Inun Nur Aishah Sukarman
CALYPTRA Vol. 6 No. 1 (2017): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (September)
Publisher : Perpustakaan Universitas Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak - Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi penerapan non financial yang terdapat pada PT. Glue Kayu Sidoarjo. Data penelitian ini diperoleh dari observasi, menganalisis dokumen internal badan usaha, dan wawancara dengan berbagai pihak yang terkait di PT. Glue Kayu Sidoarjo. Analisis ini mengevaluasi dengan metode kualitatif eksplanatory didukung sumber jurnal terkait untuk memberikan rekomendasi yang tepat. Pada awalnya badan usaha ini hanya mengacu pada pengukuran financialnya saja, sehingga pada Februari 2015 baru menerapkan 5R yang dijadikan pengukuran kinerja awal didalam perusahaan sebelum menerapkan pengukuran kinerja yang selanjutnya. Terdapat banyak kendala yang terjadi dalam penerapannya sehingga diperlukan pengukuran yang lebih maksimal dalam penerapan 5R di divisi produksi. Selain itu, pengukuran nonfinancial juga terdapat pada divisi marketing yang diterapkan dengan menganalisis kepuasan pelanggan. Hasil dari penelitian ini adalah penerapan non financial pada PT. Glue Kayu Sidoarjo ini masih lemah sehingga dibutuhkan penerapan secara maksimal di dalam divisi produksi dan marketing agar kelangsungan bisnis dapat berjalan dengan baik dimasa yang akan mendatang. Kata kunci: financial measurement, nonfinancial measurement, kepuasaan pelanggan. Abstract - This study aims to evaluate the application of non-financial contained in the PT. Glue Kayu Sidoarjo. The research data obtained from observations, analyzing the internal documents of business entities, and interviews with various stakeholders in PT. Glue Kayu Sidoarjo. This analysis evaluates the explanatory qualitative methods are supported by resource-related journals to provide appropriate recommendations. At first the business entity is only raced on financialnya measurement, so that in February 2015 the new implementing 5R is used as the initial performance measurement within the company before applying the next performance measurement. There are many obstacles that occur in the application so that the maximum measurement required in the implementation of 5R in the production division. In addition, non-financial measurements are also contained in the marketing division that is applied to analyze customer satisfaction. Results from this study is the application of non-financial in PT. Sidoarjo Glue Kayu is still weak so that the application of the maximum required in the production and marketing divisions so that business continuity can work well in the future to come. Keywords: financial measurement, non-financial measurement, customer satisfaction
PERBAIKAN REWARD SYSTEM SERTA FAKTOR MOTIVASI INTERNAL DAN EKSTERNAL DALAM MENGATASI MOTIVATIONAL PROBLEM KARYAWAN BENGKEL MEBEL KEUSKUPAN AGUNG KUPANG DI NUSA TENGGARA TIMUR Partixia Wene
CALYPTRA Vol. 6 No. 1 (2017): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (September)
Publisher : Perpustakaan Universitas Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak - Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan sistem reward serta faktor-faktor motivasi yang menyebabkan penurunan motivasi kerja karyawan Bengkel Mebel Keuskupan Agung Kupang Nusa Tenggara Timur, serta memberikan rekomendasi perbaikannya agar dapat kembali memotivasi semangat kerja karyawan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data primer yang menggunakan metode analisis data, observasi dan wawancara. Metode analisis data dengan menganalisis dokumen internal bengkel untuk memperoleh data yang relevan. Metode observasi dengan cara melakukan survey langsung ke tempat kerja untuk menganalisis problem atau masalah yang terjadi. Metode wawancara dilaksanakan secara face-to-face kepada ketua pelaksana dan karyawan selaku responden. Pertanyaan yang diajukan mengangkat permasalahan dan memancing pendapat dari responden. Hasil penelitian menunjukan bahwa walaupun diberikan reward, motivasi kerja karyawan tetap bisa menurun karena pengaruh dari faktor-faktor seperti lingkungan kerja kurang kondusif seperti kebersihan tempat kerja yang tidak terjaga, hubungan kurang harmonis antar karyawan, fasilitas keselamatan kerja dan perlengkapan kerja yang tidak memadai, tingkat pendidikan yang rendah, usia karyawan yang tidak lagi produktif, masa kerja yang terlalu lama, kemampuan ekonomi yang tidak kunjung membaik, serta realisasi penjualan mebel yang kecil. Kata kunci: Sistem reward, Faktor-faktor motivasi, Karyawan, Kinerja Abstract - This study aims to determine the application of the reward system and motivational factors that cause to decreased employee motivation in Furniture Workshop Kupang East Nusa Tenggara, as well as provide improvement recommendations to remotivate employee morale. This study used a qualitative approach with a primary data collection techniques using data analysis, observation and interviews. Data analysis method by analyzing the internal documents to obtain relevant data. Observation method by doing directly to the workplace survey to analyze the problems that occur. Methods interviews conducted face-to-face to the chief executive and employees as respondents. The questions asked to raised and switch the opinion from the respondents.The results showed that even given rewards, employee motivation can still be decreased due to the influence of factors such as work environment less conducive workplace hygiene is not maintained, less harmonious relationship between employees, work safety facilities and equipment inadequate work, the level of low education, age of employees who are not productive, prolonged service to work, economic viability is not improved, and realization of sales furniture is low. Keywords: Reward system, Motivational Factors, Employee, Performance
IMPLEMENTASI SELF ASSESSMENT SYSTEM WAJIB PAJAK BADAN TERKAIT ISU SUNSET POLICY DI KANTOR KONSULTAN PAJAK X SURABAYA Desak Ketut Kartika Saraswati; Adhicipta Raharja Wirawan
CALYPTRA Vol. 6 No. 1 (2017): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (September)
Publisher : Perpustakaan Universitas Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Intisari – Salah satu transaksi yang paling penting antara pemerintah dan warga negara adalah pajak. Self Assessment System merupakan suatu metode yang diterapkan untuk memberi tanggung jawab penuh kepada Wajib Pajak untuk menghitung, menyetorkan, dan melaporkan sendiri seberapa besar beban pajak yang harus dibayar untuk setiap tahunnya. Pada penerapan self assessment system, muncul suatu upaya pemerintah dengan mengadakan program sunset policy untuk meningkatkan Wajib Pajak yang terdaftar dikarenakan rendahnya penerimaan negara terutama pada sektor perpajakan. Sementara itu, Konsultan Pajak X merupakan anggota dari IKPI yang bersikap profesional untuk membantu Wajib Pajak dalam melaksanakan kewajibannya. Dengan kata lain, apabila Wajib Pajak ikut serta sunset policy maka konsultan pajak X dapat membantu untuk melaksanakan self assessment system Wajib Pajak Badan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana implementasi self assessment system Wajib Pajak Badan terkait isu sunset policy oleh Kantor Konsultan Pajak X di Surabaya. Analisis data menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik analisis dilakukan dengan kegiatan wawancara, dan observasi. Data yang digunakan dalam penelitian ini ialah menggunakan hasil wawancara oleh supervisor dan staff tetap disertai hasil observasi. Dalam rangka melaksanakan self assessment system yang tepat bagi Wajib Pajak Badan terkait isu sunset policy, ada beberapa strategi yang dapat dilakukan oleh Kantor Konsultan Pajak X, meliputi pembuatan list Wajib Pajak Badan yang berpotensi mengikuti sunset policy, dan pelaksanaan sosialisasi di Kantor Konsultan Pajak X. Pada penerapan strategi ini dapat bermanfaat bagi Kantor Konsultan Pajak X untuk meningkatkan Wajib Pajak Badan yang terdaftar. Dengan demikian, penerimaan pajak akan semakin meningkat dengan meningkatnya kepatuhan pajak. Kata Kunci: self assessment system, sunset policy Abstract - One of the most important transactions between government and citizens are taxed. Self Assessment System is a method that is applied to give full responsibility to the taxpayer to calculate, depositing, and reporting for themselves how much the tax burden to be paid for each year. On the application of self-assessment system, there is a government effort to hold a sunset policy program to increase taxpayer registered mainly due to lower revenues in the taxation sector. Meanwhile, Konsultan Pajak X is a member of IKPI who behave professionally to help the taxpayer in carrying out its obligations. In other words, if the taxpayer participated sunset policy then X tax consultant can help to carry out a self assessment system taxpayer. This study aims to determine how the implementation of self assessment system Taxpayer sunset policy related issues by Kantor Konsultan Pajak X in Surabaya. The data analysis used a qualitative approach. Engineering analysis was performed with interviews and observations. The data used in this research is to use the results of interviews by supervisors and staff remain with the results of observation. In order to carry out a self assessment system is right for the taxpayer sunset policy-related issues, there are several strategies that can be undertaken by the Kantor Konsultan Pajak X, include making a list of potentially taxpayer follow the sunset policy, and socialization in Kantor Konsultan Pajak X. In the implementation of this strategy can be useful for Kantor Konsultan Pajak X to increase the registered taxpayer. Thus, tax revenue will increase with increasing tax compliance. Keywords: self assessment system, sunset policy
EVALUASI PENERAPAN SISTEM PENGENDALIAN MANAJEMEN DALAM KERANGKA VISI DAN MISI PADA FAKULTAS BISIS DAN EKONOMIKA UNIVERSITAS SURABAYA Lisa Nindita
CALYPTRA Vol. 6 No. 1 (2017): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (September)
Publisher : Perpustakaan Universitas Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak – Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi Sistem Pengendalian Manajemen (SPM) yang ada di salah satu fakultas ternama di Surabaya. Penulis membatasi penerapan SPM dalam kerangka visi dan misi dari fakultas tersebut. Penelitian ini merupakan applied research dengan pendekatan kualitatif. Objek dari penelitian ini adalah Fakultas Bisnis dan Ekonomika Universitas Surabaya (FBE UBAYA) yang memiliki 3 jurusan yaitu jurusan akuntansi, manajemen, dan ilmu ekonomi. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis dokumen, wawancara, dan kuisioner. Narasumber dari penelitian ini adalah pejabat structural tingkat fakultas dan jurusan, dosen, dan mahasiswa masing-masing jurusan yang ada di FBE UBAYA. Berdasarkan hasil penelitian, penulis menemukan bahwa ada control problem yang terjadi, yaitu personal limitation. Sehingga untuk meminimalkan control problem tersebut SPM perlu dievaluasi. Penulis juga menemukan bahwa SPM yang ada di FBE UBAYA sudah cukup baik, tetapi ada beberapa hal yang perlu diperbaiki lagi agar dapat mencapai tujuan dengan cara yang efektif. Kata Kunci: Sistem Pengendalian Manajemen, control problem, universitas. Abstract – This research aimed to evaluate the Management Control Systems (MCS) in one of the famous faculty in Surabaya. Authors limit the application of SPM within framework of the vision and mission of the faculty. This research is applied research with a qualitative approach. The object of this study is the Faculty of Business and Economics Universitas Surabaya (FBE UBAYA) which has three departments namely majoring in accounting, management, and economics. Data collection techniques used in this research is the analysis of documents, interviews, and questionnaires. Data sources of the research are structural officials from level faculty and department, professors, and students from the respective departments in FBE UBAYA. Based on the results of the research, the authors found that there are control problems that occur, namely personal limitation. So, to minimize the control problems need to evaluate the MCS. The authors also found that the MCS in FBE UBAYA is good enough, but there are some things that need to be improved further in order to achieve the objectives in effective way. Keywords: Management Control System, control problem, universitas.
ANALISIS FAIRTRADE DALAM PENERAPAN CSR PADA CV.PASIFIC HARVEST DI BANYUWANGI Melina Cahyo; Dianne Frisko Koan
CALYPTRA Vol. 6 No. 1 (2017): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (September)
Publisher : Perpustakaan Universitas Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak - Corporate Social Responbility (CSR) merupakan suatu tindakan atau konsep yang dilakukan sebagai bentuk tanggung jawab dan kepedulian perusahaan terhadap kesejahteraan masyarakat dan lingkungan sekitar, serta merupakan bagian dari pembangunan citra perusahaan. CSR dapat menciptakan keadilan harga, dan adanya fairtrade dapat menciptakan ekonomi yang berkelanjutan dan menjaga nilai-nilai perusahaan. Program CSR yang diterapkan juga dapat meningkatkan kepercayaan stakeholder. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis lebih dalam mengenai bagaimanakah penerapan fairtrade yang tepat dalam pengimplementasian CSR pada CV.Pasific Harvest yang bergerak di bidang pengolahan dan pengalengan produk hasil ikan laut yang terletak di Muncar, Banyuwangi. Hasil penelitian menyatakan CV.Pasific Harvest belum dapat menerapkan program CSR yang efektif. Hal ini tampak melalui evaluasi fairtrade yang dilakukan terhadap nelayan terkait dengan ketersediaan bahan baku yang berkualitas. Kata kunci: Program CSR, Keadilan Harga, Kepercayaan Stakeholder, Fairtrade. Abstrack Corporate Social Responsibility (CSR) is an act or concept of the company as a form of responsibility and the company's concern about the welfare of society and the environment and is part of the development of the company's image. CSR can create equity prices, and the fairtrade can create a sustainable economy and maintain the company's values. CSR programs implemented may also increase the confidence of stakeholders. The purpose of this study was to analyze more deeply about how the application of appropriate fairtrade in implementing CSR in CV.Pasific Harvest engaged in processing and marine fish canning products located in Muncar, Banyuwangi. The study states CV.Pasific Harvest can not implement effective CSR programs. This is evident through fairtrade evaluation conducted on the fishermen associated with the availability of quality raw materials. Keywords: CSR Program, Justice Price, Stakeholder Confidence, Fairtrade.
PENERAPAN NON FINANCIAL PERFORMANCE MEASUREMENT UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS KINERJA PADA BAGIAN PRODUKSI DI PT. RY PRINTING Novita Maria Cicillia
CALYPTRA Vol. 6 No. 1 (2017): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (September)
Publisher : Perpustakaan Universitas Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak – Dalam perkembangan bisnis saat ini, banyak badan usaha yang masih berfokus pada pengukuran kinerja finansial. Penerapan pengukuran kinerja non finansial seharusnya membantu dalam menilai kinerja dan menghasilkan informasi yang berguna. Sehingga kedua pengukuran ini harus dijalankan secara seimbang agar dapat mencapai peningkatan kinerja terutama bagi sumber daya manusia. Dalam penelitihan ini, topik yang diambil mengenai Non Financial Performance Measurement yang difokuskan pada pengukuran kualitas berkaitan dengan kegiatan produksi. Pengukuran kualitas meliputi pengukuran kinerja dari segi internal yaitu karyawan dan produk perusahaan serta segi eksternal yaitu pemasok dan pelanggan perusahaan. Adanya penerapan kinerja secara seimbang menjadikan sebuah badan usah menjadi lebih terstruktur dan dapat dijadikan data evaluasi penilaian kinerja sehingga diharapkan secara potensial mampu memberikan perkembangan yang berkelanjutan bagi badan usaha. Penelitihan ini menggunakan pendekatan kualitatif yang diperoleh dengan metode wawancara, observasi, dan analisis dokumen. Hasil dari penelitihan ini diharapkan dapat membantu badan usaha untuk dapat menelusuri permasalahan yang masih menjadi penghambat bagi manajemen sebagai bentuk adanya perbaikan untuk tercapainya tujuan yang lebih baik lagi. Kata kunci: Penilaian kinerja, Pengukuran kinerja non-finansial, pengukuran kualitas kinerja, produksi. Abstract – In a business era nowadays, many business unit still focus on financial performance measurement. The application of non-financial performance measurement supposed to help evaluate and obtain important information. In other way, that two measurement is so important to increase performance, specially human resource development. In this research, the topic is about Non Financial Performance Measurement that focus on quality measure on production activity. Quality measurement include performance measurement from internal issue, like man power and company product, also external issue like supplier and the customer. The stability of company performance gives good structure and evaluation report of a business unit that hopefully gives continuously development. This research use qualitative approachment that comes from observation interview and document analysis. In the result of this research, hopefully can find the obstacle/problem for management as a progress of development activity to achieve better company performance. Keywords: Performance evaluations, non financial performance measurement, quality performance measurement, production.
PERANCANGAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI TERKAIT DENGAN SIKLUS PENDAPATAN DAN SIKLUS PRODUKSI PADA BISNIS KELUARGA PERUSAHAAN ROSE PAO di BANDUNG Renardi Octavianus Sena Putra
CALYPTRA Vol. 6 No. 1 (2017): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (September)
Publisher : Perpustakaan Universitas Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak - Penelitian ini bertujuan untuk mendesain sistem informasi akuntansi yang berkaitan dengan siklus pendapatan dan siklus produksi di sebuah perusahaan keluarga yang masih menggunakan sistem tradisional yang cenderung segala kegiatannya bersifat manual bahkan terkadang tidak ada pencatatan dalam kegiatannya. Untuk dapat menyediakan informasi yang lebih akurat dan tepat waktu, dibutuhkan sistem informasi akuntansi agar kegiatan operasional badan usaha dapat berjalan lebih efektif dan efisien. Dalam mendesain sistem informasi akuntansi untuk sebuah badan usaha, hal yang perlu diperhatikan adalah kemampuan badan usaha tersebut untuk dapat mengimplementasikannya. Sistem informasi akuntansi disebut baik apabila sistem tersebut dapat diimplementasikan dengan baik pula oleh badan usaha.Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dalam mendesain sistem informasi akuntansi bagi sebuah badan usaha. Penelitian ini termasuk dalam applied research yang bermula dari permasalahan yang terjadi dalam salah perusahaan manufaktur kecil menengah, objek yang digunakan dalam penelitian ini adalah Perusahaan Rose Pao yang berlokasi di Kota Bandung. Hasil dari penelitian ini adalah perancangan atas sistem informasi akuntansi dalam badan usaha, serta siklus produksi pada badan usaha. Kata Kunci:Sistem Informasi Akuntansi, Siklus pendapatan, Siklus produksi, Perusahaan Keluarga Abstract – This research aims to design accounting information systems related to the revenue cycle and production cycle in a family company that still uses the traditional system that tends to all manual activities are sometimes even no records in its activities. To be able to provide information that is more accurate and timely accounting information system is needed so that the operational activities of business entities to operate more effectively and efficiently. In designing information systems accounting for a business entity, the thing to note is the ability of these enterprises to be able to implement it. Accounting information system called good if the system can be implemented with either also by business entities.This study used a qualitative approach in designing an information system of accounting for business entities. This study is included in applied research that stems from problems that occur in any small to medium sized manufacturing companies, objects used in this study is Rose Pao Company located in Bandung.Results of this research is to design the system of accounting information in the enterprise, as well as the production cycle in the enterprise. Keywords: Accounting Information System, revenue cycle, production cycle, family company
PENERAPAN PERSONNEL DAN CULTURAL CONTOL BERBASIS NILAI BUDDHIS DALAM UPAYA UNTUK MENINGKATKAN KINERJA DISTRIBUTOR PADA PERUSAHAAN MLM PT. 4LIFE Diny Pratiwi
CALYPTRA Vol. 6 No. 1 (2017): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (September)
Publisher : Perpustakaan Universitas Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK - Pengendalian mempunyai peran penting dalam mencapai tujuan bagi suatu perusahaan, dimana di dalam perusahaan tersebut dijalankan oleh berbagai macam individu yang mempunyai latar belakang yang berbeda-beda, sehingga akan memunculkan permasalahan pengendalian, yaitu masalah motivasi keja yang dipengaruhi oleh kinerja distributor. Salah satu pengendalian manajemen yang dapat digunakan untuk membantu mengatasi permaslahan tersebut adalah personnel dan cultural control. Pengendalian ini di desain untuk menumbuhkan self monitoring pada masing-masing distributor maupun terhadap nilai dan norma yang sudah ada dan menjadi bagian dari budaya perusahaan, sehingga akan dapat tercapai adanya mutual monitoring antar sesama mitra kerja. Dalam kehidupan orang percaya, bentuk pengendalian yang berbasis nilai buddhis dan berpegang pada syair kebenaran sang Buddha merupakan pengendalian yang paling efektif dan efisien, karena mengandung nilai-nilai kebenaran mutlak. Berawal dari kondisi tersebut, maka penelitian ini mencoba untuk mengangkat dan membahas penerapan personnel dan cultural control untuk mengefektifkan kinerja distributor pada PT. 4life. Pengendalian yang selama ini diterapkan oleh PT. 4life sebenarnya sudah cukup mampu untuk meningkatkan kinerja distributornya, namun masih terdapat beberapa masalah, sehingga mempengaruhi kinerja distributor. Oleh karena itu, penerapan personnel dan cultural control yang tepat dan adanya keterkaitan antara kinerja individu maupun kelompok diharapkan mampu mengefektifkan kinerja dan mengatasi masalah yang ada pada PT. 4life, sehingga dapat mendukung tercapainya tujuan PT. 4life di masa yang akan datang. Kata kunci: Personnel control, Cultural control, Kinerja distributor, Nilai Buddhis. ABSTRACT - Control has an important role in achieving the objectives of a company, which in this company are run by a variety of individuals who have a different backgroud, so it will bring up the issue of control, namely the work motivation problems affected by distributors performance. One of management control can be used to help overcome such problem is personnel and cultural control. This control is desained to grow self monitoring on each distributors even on existing values and norms and becomes a part of company culture, so it will reach mutual monitoring among work partners. In the life people believe based buddhis value control form and hold to Buddha’s truth poem are the most effectie and efficient control because it contains of absolute truth values. Starting from these conditions , this research tries to raise and discuss the implementation of personnel and cultural controls for the effective performance of distributors at the PT.4life . Control which has been applied by PT.4Life has actually been quite able to improve the performance of distributors , but there are still some problems thus affecting the performance of distributors. Therefore, the right application of personnel and cultural controls and the existing of a correlation between the performance of individuals and groups are expected to streamline performance and resolve problems that exist on the PT.4life, so as to support the achievement of the PT.4Life in the future. Keywords: Personnel control, Cultural control, distributors performance, Buddhist value

Page 1 of 12 | Total Record : 118


Filter by Year

2017 2017


Filter By Issues
All Issue Vol. 13 No. 2 (2025): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (Mei) Vol. 13 No. 1 (2024): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (November) Vol. 12 No. 2 (2024): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (Mei) Vol. 12 No. 1 (2023): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (November) Vol. 11 No. 2 (2023): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (Mei) Vol. 11 No. 1 (2022): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (November) Vol. 9 No. 2 (2021): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (Mei) Vol. 9 No. 1 (2020): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (November) Vol. 8 No. 2 (2020): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (Mei) Vol. 8 No. 1 (2019): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (September) Vol. 7 No. 2 (2019): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (Maret) Vol. 7 No. 1 (2018): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (September) Vol. 6 No. 2 (2018): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (Maret) Vol. 6 No. 1 (2017): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (September) Vol. 5 No. 2 (2017): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (Maret) Vol 5, No 1 (2016): CALYPTRA : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya Vol. 5 No. 1 (2016): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (September) Vol. 4 No. 2 (2016): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (Maret) Vol 4, No 2 (2015): CALYPTRA : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya Vol 4, No 1 (2015): CALYPTRA : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya Vol. 4 No. 1 (2015): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (September) Vol. 3 No. 2 (2015): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (Maret) Vol 3, No 2 (2014): CALYPTRA : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya Vol 3, No 1 (2014): CALYPTRA : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya Vol. 3 No. 1 (2014): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (September) Vol. 2 No. 2 (2014): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (Maret) Vol 2, No 2 (2013): CALYPTRA : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya Vol. 2 No. 1 (2013): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (September) Vol 2, No 1 (2013): CALYPTRA : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya Vol. 1 No. 1 (2013): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (Maret) Vol 1, No 1 (2012): CALYPTRA : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya More Issue