cover
Contact Name
Suhartono
Contact Email
assets@uin-alauddin.ac.id
Phone
+6285255187474
Journal Mail Official
assets@uin-alauddin.ac.id
Editorial Address
Faculty of Islamic Economics and Business Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar, Indonesia JL. H.M. Yasin Limpo, No. 36 Gowa, Indonesia
Location
Kab. gowa,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Assets : Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi
ISSN : 20882467     EISSN : 25805746     DOI : https://doi.org/10.24252/assets
Core Subject : Economy, Social,
The scope of the study in ASSETS: Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi covers the study of the field of Economics, Management, and Accounting as well as other general economic fields concept which in particular supports the development of the study of Economics, Management, and Accounting
Articles 217 Documents
Kajian Kaffah Thinking Roduk Sukuk Dalam Meningkatkan Pendanaan Pada Pt Bank Sulselbar Syariah Makassar Lince Bulutoding; Islailia Umar
Assets: Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi Vol 6 No 2 (2016): ASSETS
Publisher : Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/.v6i2.2904

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi kaffah thinking pada sukuk PT Bank SulSelBar Syariah sebagai alternatif pendanaan yang digunakan dengan memasukkan tiga elemen pengganti dari sinlamim yaitu struktur modal PT Bank SulSelBar Syariah, sukuk, dan imbal hasil. Setelah mengetahui implementasi kaffah thinking yang diterapkan, selanjutnya mengetahui peran produk sukuk menurut kaffah thinking dalam meningkatkan pendanaan pada PT Bank SulSelBar Syariah. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan fenomenologis. Adapun tehnik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis interpretatif yaitu menginterpretif yang terjadi dilapangan dengan menganalisis realita sosial dan menafsirkan  suatu peristiwa. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah, bahwa kualitas sukuk yang diterbitkan telah memenuhi prinsip syariah secara keseluruhan yang didasarkan pada nilai-nilai moral dan etis seperti nilai kebenaran, keadilan, kemanfaataan, transparansi dan pertanggung jawaban untuk mewujudukan berfikir holistik dalam setiap aspek bermuamalah. Melalui nilai-nilai tersebut dalam penelitian ini melihat dampak terhadap peningkatan pendanaan,  sebagai peran sukuk pada PT Bank SulSelBar Syariah
Tinjauan Kritis Aset Biologis PSAK 69 dalam Perspektif Syariah Syamratul Fuad; M. Wahyuddin Abdullah
Assets: Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi Vol 7 No 2 (2017): Assets : Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi
Publisher : Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/.v7i2.3993

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengakuan, pengukuran, dan pengungkapan aset biologis PSAK 69 dalam perspektif syariah sehingga dengan berdasarkan perspektif syariah tidak hanya berorientasi pada kepentingan individu akan tetapi lebih kepada kepentingan umum. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan Kritik Pradigma Karl Max dengan unit analisis Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Bantaeng. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik wawancara dan dukungan data sekunder lainnya. Metode analisis data menggunakan paradigma kritis dengan pengujian keabsahan data berdasarkan trigulasi data dan teori. Hasil penelitian menemukan bahwa penerapan PSAK 69 dipandang belum mampu diterapkan sepenuhnya  terutama dalam hal pengungkapan aset biologis. Dilihat dalam perspektif syariah telah diterapkan didalamnya prinsip kejujuran, keadilan, amanah, dan maslahah sehingga dengan adanya penerapan prinsip syariah Dinas Pertanian dan Peternakan tidak hanya berorentasi pada keuntungan akan tetapi melihat pada kesejahteraan dan kemaslahatan.
Pengaruh Penggunaan Media Sosial Terhadap Keputusan Pembelian Lewat Internet di Kalangan Mahasiswa Muh Akil Rahman
Assets: Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi Vol 6 No 1 (2016): Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam
Publisher : Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/.v6i1.1604

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui sejauh mana pengaruh penggunaan media sosial terhadap keputusan pembelian lewat on line yang berbasis web 2.0 di kalangan mahasiswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jumlah sampel sebanyak 100 orang yang dipilih dengan metode simple random sampling. Metode analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif, uji t dan analisis regresi sederhana. Dari hasil penelitian didapatkan pengaruh yang signifikan antara penggunaan media sosial dengan keputusan pembelian lewat internet dengan nilai signifikan 95 %. Penelitian ini mengambil konklusi bahwa penggunaan media sosial di kalangan mahasiswa tidak lagi menjadi sekedar gaya hidup, tetapi juga sudah mengarah pada sarana bertransaksi.
Pengakuan Aset Sumber Daya Manusia dalam Pencapaian Laba Ditinjau dari Karakteristik Feminin Religius Nur Rafikah Kadir; Andi Yuliana; M. Wahyuddin Abdullah
Assets: Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi Vol 7 No 1 (2017): Assets: Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi
Publisher : Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/.v7i1.3938

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah menggambarkan fenomena akuntansi tentang pengakuan aset dalam perspektif religius sehingga dengan mengaplikasikan aset ini perusahaan dapat memperoleh prestasi keuangan yang baik. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan fenomenologi yaitu pencarian makna dari sebuah simbol dalam akuntansi yang telah mengakar dan akan didekonstruksi kembali dengan situasi yang lain. Penelitian akuntansi sumber daya manusia dengan pengakuan aset belum banyak dilakukan sehingga dalam penelitian ini  aset dimaknai dalam ruang lingkup perusahaan yang bersifat religius yaitu CV Rabbani Asysa Makassar. Hasil penelitian menemukan bahwa aset dalam sudut pandang feminin religius memiliki kontribusi yang besar dalam pencapaian laba perusahaan. Pengakuan aset tersebut belum realisasi pada laporan keuangan tetapi keberadannya ada dalam sebuah perusahaan dan menjadi penggerak bisnis.
Analisis Pengaruh Inflasi, Car, Fdr, Bopo, Dan Npf Terhadap Profitabilitas Perbankan Syariah Sumarlin Sumarlin
Assets: Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi Vol 6 No 2 (2016): ASSETS
Publisher : Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/.v6i2.2910

Abstract

Pokok masalah penelitian ini adalah bagaimana pengaruh makro ekonomi dan rasio keuangan terhadap profitabilitas pada Bank Umum Syariah. Investigasi pengaruh inflasi, CAR, FDR, BOPO, dan NPF terhadap ROA  secara parsial dan simultan. Penelitian korelasional (correlational research) dengan analisis kuantitatif merupakan tipe penelitian ini. Data dikumpulkan melalui  library research,  field research, dan internet research. Selanjutnya, teknik pengolahan dan analisis data dilakukan dengan melalui empat tahap, yaitu uji asumsi klasik, analisis regresi berganda, uji F dan uji t. Selama periode pengamatan menunjukkan bahwa data penelitian berdistribusi normal artinya tidak terdapat variabel yang menyimpang dari asumsi klasik. Hal ini menunjukkan data yang tersedia telah memenuhi syarat menggunakan model persamaan regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengujian secara simultan kelima variabel tersebut berpengaruh signifikan terhadap ROA. Secara parsial, BOPO, NPF dan CAR yang memiliki pengaruh negatif signifikan terhadap ROA. Temuan lainnya, inflasi berpengaruh negatif tidak signifikan dan FDR berpengaruh positif tidak signifikan.  Kedua variabel tersebut tidak berpengaruh terhadap ROA Bank Umum Syariah.
Integrasi Perilaku Belajar, Kecerdasan Emosional, Dan Kecerdasan Spiritual Terhadap Pemahaman Akuntansi Dan Stres Kuliah Asriani Junaid; Nur Wahyuni
Assets: Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi Vol 6 No 2 (2016): ASSETS
Publisher : Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/.v6i2.2882

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk menganalisis integrasi perilaku belajar, kecerdasan emosional dan kecerdasan spiritual dalam membentuk pamahaman akuntansi dan stres kuliah mahasiswa akuntansi. Penelitian ini merupakan penelitian assosiasi, menjelaskan hubungan kausal antara variabel melalui hipotesis. Sampel dalam penelitian ini adalah mahasiswa akuntansi tingkat akhir pada perguruan tinggi swasta. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda. Metode pengumpulan data berdasarkan survey dengan penyebaran kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial perilaku belajar berpengaruh tidak signifikan terhadap pemahaman akuntansi, sedangkan kecerdasan emosional dan kecerdasan spiritual berpengaruh positif signifikan terhadap pemahaman akuntansi. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa secara parsial perilaku belajar berpengaruh tidak signifikan terhadap stres kuliah, sedangkan kecerdasan emosional berpengaruh negatif signifikan terhadap stres kuliah dan kecerdasan spiritual berpengaruh negatif tetapi tidak signifikan terhadap stres kuliah. Untuk pengujian secara simultan menunjukkan bahwa perilaku belajar, kecerdasan emosional dan kecerdasan spiritual berpengaruh positif signifikan terhadap pemahaman akuntansi serta stres kuliah.
Pengaruh Penerapan PSAK 55 (Revisi 2011) terhadap Manajemen Laba dan Ukuran Kap Sebagai Variabel Moderating Gustina Gustina; Lince Bulutoding
Assets: Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi Vol 7 No 2 (2017): Assets : Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi
Publisher : Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/.v7i2.3988

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh penerapan Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan (PSAK) 55 (Revisi 2011) berpengaruh terhadap manajemen laba, dengan ukuran Kantor Akuntan Publik (KAP) sebagai variabel moderasi untuk menginteraksi antara PSAK 55 (Revisi 2011) terhadap manajemen laba. Subjek penelitian ini adalah perusahaan perbankan yang tedaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) untuk tahun 2012-2014. Pemilihan sampel dilakukan dengan metode purposive sampling, sehingga diperoleh 30 perusahaan yang memenuhi kriteria dengan 3 tahun pengamatan. Data yang digunakan berupa data sekunder yang berasal dari laporan keuangan 30 perusahaan perbankan, sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif, analisis regresi linear dan analisis nilai selisih mutlak dengan menggunakan SPSS 22. Data yang digunakan dalam penelitian merupakan data sekunder yaitu Laporan Keuangan Perusahaan yang terdaftar di BEI selama kurun waktu 3 tahun yaitu tahun 2012-2014. Analisis data menggunakan analisis regresi berganda dan analisis regresi moderating dengan pendekatan nilai selisih mutlak. Analisis regresi berganda untuk hipotesis PSAK 55 (Revisi 2011). Analisis regresi linear berganda dengan uji nilai selisih mutlak untuk hipotesis PSAK 55 (Revisi 2011) terhadap manajemen laba yang dimoderasi oleh ukuran Kantor Akuntan Publik. Berdasarkan hasil uji hipotesis regresi linear, penelitian menunjukkan bahwa variabel independen yakni PSAK 55 (Revisi 2011) berpengaruh terhadap variabel dependen yakni manajemen laba dengan arah yang negatif. Sedangkan berdasarkan hasil uji selisih mutlak menunjukkan bahwa ukuran ukuran KAP mampu memoderasi antara PSAK 55 (Revisi 2011) terhadap manajemen laba.
Konvergensi IFRS, Profitabilitas, Ukuran Perusahaan dan Pengaruhnya Terhadap Audit Report Lag di BEI Fina Diana
Assets: Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi Vol 6 No 1 (2016): Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam
Publisher : Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/.v6i1.1600

Abstract

Ketepatan waktu penyusunan atau pelaporan suatu laporan audit atas laporan keuangan perusahaan bisa mempengaruhi pada nilai laporan keuangan tersebut. Keterlambatan informasi akan menimbulkan reaksi negatif dari perilaku pasar modal, karena laporan keuangan audit yang di dalamnya memuat informasi penting, seperti laba yang dihasilkan perusahaan bersangkutan dijadikan sebagai salah satu dasar pengambilan keputusan untuk membeli atau menjual kepemilikan yang dimiliki oleh investor, artinya informasi laba dari laporan keuangan. Penelitian ini bertujuan: (1) Menganalisis pengaruh konvergensi IFRS terhadap audit report lag; (2) Menganalisis pengaruh ukuran perusahan terhadap audit report lag; (3) Menganalisis pengaruh profitabiltas terhadap audit report lag.  Data yang digunakan adalah data sekunder. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif menggunakan sampel perusahaan makanan dan minuman yang terdaftar di BEI. Jumlah perusahaan yang dijadikan sampel penelitian sebanyak 13 perusahaan dengan periode pengamatan 3 tahun. Berdasarkan metode penelitian purposive sampling, total sampel penelitian adalah 39 laporan keuangan. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) konvergensi IFRS  berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap audit report lag; (2) ukuran perusahaan tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap audit report lag; (3) profitabilitas tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap audit report lag.
Pengaruh Karaktersitik Daerah, Jumlah Penduduk, Temuan Audit, dan Opini Audit terhadap Pengungkapan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Fikrinah Naopal; Sri Rahayu; Siska Priyandani Yudowati
Assets: Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi Vol 7 No 1 (2017): Assets: Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi
Publisher : Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/.v7i1.3933

Abstract

Penyusunan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) disertai pengungkapan adalah bentuk tanggung jawab serta tranparansi informasi yang dilakukan pemerintah daerah untuk melaporkan hasil kinerja keuangannya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh karakteristik daerah, jumlah penduduk, temuan audit dan opini audit terhadap tingkat pengungkapan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) kabupaten/kota di Jawa Barat. Populasi dalam penelitian ini adalah  LKPD kabupaten/kota di Jawa Barat periode 2014-2015. Teknik pengambilan sampel menggunakan sampling jenuh. Model analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi berganda dengan menggunakan SPSS versi 17.Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakteristik daerah, jumlah penduduk, temuan audit dan opini audit memiliki pengaruh secara simultan terhadap tingkat pengungkapan LKPD kabupaten/kota di Jawa Barat periode 2014-2015. Kemudian secara parsial, umur pemerintahan dan opini audit memiliki pengaruh positif  sedangkan ukuran pemerintahan, jumlah penduduk dan temuan audit secara parsial tidak memiliki pengaruh terhadap LKPD kabupaten/kota di Jawa Barat periode 2014-2015.
Pengaruh Akuntansi Konservatisme Terhadap Relevansi Nilai Laporan Keuangan Dengan Kualitas Laba Sebagai Variabel Moderasi M.Wahyuddin Abdullah; A.Laila Fitriah
Assets: Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi Vol 6 No 2 (2016): ASSETS
Publisher : Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/.v6i2.2906

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memberikan bukti empiris bahwa akuntansi konservatisme berpengaruh terhadap relevansi nilai laporan keuangan, serta kemampuan kualitas laba sebagai variabel moderasi untuk menginteraksi hubungan antara akuntansi konservatisme terhadap relevansi nilai laporan keuangan. Subjek penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang listing di Bursa Efek Indonesia untuk tahun 2011-2013. Pemilihan sampel dilakukan dengan metode purposive sampling, sehingga diperoleh 20 perusahaan yang memenuhi kriteria dengan 3 tahun pengamatan. Data yang digunakan berupa data sekunder yang berasal dari laporan keuangan 20 perusahaan manufaktur, sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah analisis nilai selisih mutlak dengan menggunakan SPSS 22. Berdasarkan hasil uji hipotesis regresi linear, penelitian menunjukkan bahwa variabel independen yakni akuntansi konservatisme berpengaruh terhadap variabel dependen yakni relevansi nilai laporan keuangan dengan arah yang negatif. Sedangkan berdasarkan hasil uji selisih mutlak menunjukkan bahwa kualitas laba mampu memperkuat interaksi akuntansi konservatisme terhadap relevansi nilai laporan keuangan. Penelitian selanjutnya diharapkan dapat menggunakan model perhitungan dan pengukuran lain yang lebih terbaru agar hasil penelitian lebih menunjukkan penerapan dan dampak terbaru mengenai akuntansi konservatisme terhadap relevansi nilai laporan dengan kualitas laba sebagai variabel moderasi

Page 6 of 22 | Total Record : 217


Filter by Year

2015 2025


Filter By Issues
All Issue Vol 15 No 2 (2025): Assets : Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi Vol 15 No 1 (2025): Assets : Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi Vol 14 No 2 (2024): Assets : Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi Vol 14 No 1 (2024): Assets : Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi Vol 13 No 2 (2023): Assets : Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi Vol 13 No 1 (2023): Assets : Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi Vol 12 No 2 (2022): Assets : Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi Vol 12 No 1 (2022): Assets : Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi Vol 11 No 2 (2021): Assets : Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi Vol 11 No 1 (2021): Assets : Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi Vol 10 No 2 (2020): Assets : Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi Vol 10, No 1 (2020): Assets : Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi Vol 10 No 1 (2020): Assets : Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi Vol 9 No 2 (2019): Assets : Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi Vol 9 No 1 (2019): Assets : Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi Vol 8 No 2 (2018): Assets : Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi Vol 8 No 1 (2018): Assets : Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi Vol 7 No 2 (2017): Assets : Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi Vol 7 No 1 (2017): Assets: Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi Vol 6 No 2 (2016): ASSETS Vol 6 No 1 (2016): Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Vol 5 No 2 (2015): Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Vol 5 No 1 (2015): Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam More Issue