cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
jsal@ub.ac.id
Editorial Address
Jl. Veteran, Malang, 65145, INDONESIA
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Sumberdaya Alam dan Lingkungan
Published by Universitas Brawijaya
ISSN : 23563389     EISSN : 26559676     DOI : https://doi.org/10.21776/ub.jsal
JSAL is a journal under the management of the Environmental Engineering Study Program, Agricultural Technology Faculty, Brawijaya University Indonesia which has been established since 2014. The journal periodically publishes three issues in April, August, and December. JSAL accepts article in Bahasa Indonesia or English by covering topics on natural and environmental resource engineering and other related topics. JSAL has been indexed by Google Scholar, GARUDA (Garba Rujukan Digital) and Crossref (DOI/Digital Object Identifier) and Science and Technology Index (SINTA). Also JSAL already has an International Standard Serial Number (ISSN) in both the online (E-ISSN 2655-9676) and print version (P-ISSN 2356-3389). We are looking forward to accepting articles from potential authors, please kindly search our homepage for information and instruction or contact us.
Arjuna Subject : -
Articles 4 Documents
Search results for , issue "Vol 3, No 3 (2016)" : 4 Documents clear
Evaluasi Penggunaan Lahan Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten Blitar Tahun 2011-2031 Berdasarkan Kelas Kemampuan Lahan Bambang Rahadi; Bambang Suharto; Muhammad Ikhsan Nugraha
Jurnal Sumberdaya Alam dan Lingkungan Vol 3, No 3 (2016)
Publisher : Brawijaya University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (743.526 KB)

Abstract

ABSTRAK Pengembangan atau pembangunan di Kabupaten Blitar terlihat pada penggunaan lahan yang makin berkembang dan dinamis, sehingga perlu terus dipantau perkembangannya, karena seringkali pemanfaatan lahan tidak sesuai dengan peruntukannya, hal tersebut akan menyebabkan daya dukung lingkungan terlampaui. Salah satu cara yang dianggap efektif untuk mengatasi masalah tersebut adalah dengan cara melakukan penilaian kesesuaian terhadap penggunaan lahan yang ada dan penggunaan lahan berdasarkan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis spasial dengan melihat data atribut pada peta hasil overlay sebagai visualisasi hasil pengklasifikasian kelas kemampuan lahan. Hasil perhitungan dan analisis terhadap peta hasil overlay didapatkan bahwa tingkat laju erosi pada kondisi saat ini (existing) sebesar 116909 ton/tahun dengan memiliki erosi rata-rata sebesar 2,678 ton/Ha/tahun dan berdasarkan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) 2011-2031 yang terjadi mencapai 119391 ton/tahun dengan memiliki erosi rata-rata sebesar 2,735 ton/Ha/tahun. Hasil evaluasi kesesuaian lahan yang didapatkan pada kondisi saat ini (existing) kategori Sesuai (S) seluas 44039,561 Ha (25,122%) meningkat menjadi seluas 77984,489 Ha (44,485 %) berdasarkan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) 2011-2031. Hal tersebut menunjukkan bahwa kesesuaian penggunaan lahan pada RTRW 2011-2031 di Kabupaten Blitar sudah cukup sesuai, dikarenakan penggunaan lahan sudah sesuai dengan kemampuan lahan atau peruntukannya dan sudah sesuai dengan arahan ruang yang ditentukan, serta lebih mempertahankan kelestarian terhadap lingkungan.Kata Kunci : Kabupaten Blitar, Kemampuan Lahan, Rencana Tata Ruang Wilayah, Tata Guna Lahan
Tingkat Penurunan Konsentrasi Karbon Monoksida (CO) Udara Ambien Menggunakan Taman Vertikal (Studi Kasus di Esa Sampoerna Center Surabaya) Bambang Rahadi; Liliya Dewi Susanawati; Desi Ivanastuti
Jurnal Sumberdaya Alam dan Lingkungan Vol 3, No 3 (2016)
Publisher : Brawijaya University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (830.785 KB)

Abstract

Tingginya kepadatan penduduk mengakibatkan padatnya kendaraan bermotor sebagai pemicu pencemaran udara yaitu karbon monoksida (CO). Taman vertikal merupakan salah satu solusi untuk mengurangi polusi udara serta menambah adanya ruang terbuka hijau di perkotaan. Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui perbandingan tingkat penurunan konsentrasi CO yang dihasilkan antara lokasi dengan taman vertikal dan lokasi tanpa taman vertikal. Konsentrasi CO pada JL. Dr. Ir. H. Soekarno digunakan sebagai kontrol. Penentuan konsentrasi pada udara ambien dilakukan dengan menggunakan metode Iodine Pentoksida. Tingkat penurunan  konsentrasi CO yang dihasilkan pada lokasi dengan taman vertikal sebesar 94.10-100%. Sedangkan tingkat penurunan konsentrasi CO yang dihasilkan pada lokasi tanpa taman vertikal sebesar 0.00-35.28%. Kata Kunci : Karbon monoksida, taman vertikal, udara ambien.
Optimasi Pola Tanam dengan Menggunakan Program Linier (Studi Kasus Daerah Irigasi Mrican Kiri) Ruslan Wirosoedarmo; Bambang Rahadi Widiatmono; Siti Muamanah
Jurnal Sumberdaya Alam dan Lingkungan Vol 3, No 3 (2016)
Publisher : Brawijaya University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (394.541 KB)

Abstract

Seiring dengan perkembangan jaman peningkatan jumlah penduduk akan semakin meningkat sehingga sumberdaya alam juga akan meningkat. Pola tanam merupakan usaha tanam pada sebidang lahan dalam satu tahun dengan mengatur susunan tata urutan tanaman selama periode waktu tertentu, termasuk didalamnya masa pengolahan tanah. Penelitian ini digunakan dalam mengoptimasi pola tanam dengan tujuan memaksimumkan keuntungan dengan kendala ketersediaan air, kebutuhan tenaga kerja, dan luas lahan yang ada. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah optimasi dengan menggunakan program linier dengan bantuan software Quantity Method for Windows 2. Hasil optimasi didapatkan alternatif pola tanam yang direncanakan yaitu luas lahan pola tanam X1 sebesar 114,0934 ha, pola tanam X2 sebesar 6,9664 ha, pola tanam X4 sebesar 253,9402 ha, sedangkan pola tanam X3 adalah tidak optimal. Keuntungan yang didapatkan dari hasil optimasi pada luas lahan seluas 375 ha selama satu tahun sebesar Rp 94.797.620,04,-. Kata Kunci : Optimasi, pola tanam, program linier
Evaluasi Efisiensi Saluran Terhadap Debit Aliran Air pada Jaringan Irigasi Purwodadi Magetan, Jawa Timur Wirosoedarmo, Ruslan; Rahadi, Bambang; Laksmana, Saktia Indra
Jurnal Sumberdaya Alam dan Lingkungan Vol 3, No 3 (2016)
Publisher : Brawijaya University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Jaringan Irigasi Purwodadi merupakan jaringan irigasi teknis dimana bangunan pengambilan dan bagi atau sadap dilengkapi dengan alat pengatur pembagian air dan alat ukur. Namun masih terjadi inefisiensi penyaluran sehingga air tidak sampai pada petak tersier. Penelitian ini bertujuan untuk memahami kinerja Jaringan Irigasi Purwodadi, menentukan efisiensi saluran primer dan sekunder, serta menentukan kehilangan air pada saluran. Kecepatan aliran pada saluran primer sudah memenuhi standar yang dibuat oleh Direktorat Pekerjaan Umum Pengairan, namun pada saluran sekunder kecepatan aliran masih dibawah standar sehingga terdapat banyak sedimen pada saluran sekunder. Rata-rata debit pada saluran primer sebesar 0,49 m3/dt dengan kecepatan rata-rata 0,49 m/dt masih memenuhi standar, sedangkan untuk saluran sekunder ruas SK1-SK2 debit aliran 0,46 m3/dt dengan kecepatan aliran 0,19 m/dt, tidak sesuai standar, kecepatan aliran masih terlalu rendah dibandingkan dengan debit yang cukup besar. Kehilangan air terbesar pada saluran primer terdapat pada ruas PP1-PP2 sebesar 0,02 m3/dt /100m dan saluran sekunder pada ruas SKS1-SKS2 sebesar 0,037 m3/dt/100m.  Standar efisiensi saluran primer dan sekunder sebesar 90%, untuk saluran primer Purwodadi masih diatas standar yang ditentukan oleh Dinas Pengairan yaitu sebesar 97,58%, sedangakan untuk saluran sekunder masih dibawah standar yaitu 87,68%. Kehilangan air sangat mempengaruhi besarnya efisiensi saluran, banyak sekali faktor yang menyebabkan tingginya kehilangan air. Perlu dilakukan perbaikan saluran pada titik vital untuk meningkatkan efisiensi saluran irigasi pada jaringan irigasi Purwodadi. Kata kunci : Efisiensi, Kehilangan Air, Jaringan Irigasi Purwodadi

Page 1 of 1 | Total Record : 4