cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
ALHAZEN
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 2, No 1 (2015)" : 7 Documents clear
PENGOLAHAN DATA SEISMLK REFLEKSI 2D UNTUK MEMETAKAN STRUKTUR BAWAH PERMUKAAN LAPANGAN X PRABUMULIHSUMATRA SELATAN Ujang Permana
ALHAZEN Journal of Physics Vol 2, No 1 (2015)
Publisher : UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Metode seismik refleksi merupakan metode yang sering digunakan dalam eksplorasi migas karena mempunyai resolusi tinggi. Seismik refleksi merupakan metode yang memanfaatkan penjalaran gelombang kedalam bumi yang di timbulkan dari sumber yang di sebut (source) dan di terima oleh geophone yang menggunakan beberapa Hukum penjalaran gelombang seperti hukum Snellius, Hyugen dan asas fermat. Ada beberapa faktor yang sangat mempengaruhi kecepatan seimik yaitu lithologi, densitas, porositas, tekanan dan kedalaman. Prosesing data yang di lakukan pada penelitian ini yaitu mute, filtering, dekonvolusi, analysis velocity dan migrasi. Berdasarkan hasil prosesing data seismik dapat di ketahui penampang bawah tanah daerah Prabumulih Sumatera Selatan dibawahnya terdapat lapisan talang akar dan berpotensi sebagai tempat terperangkapnya hidrokarbon.
DESAIN DAN IMPLEMENTASI PERANCANGAN ELEKTROKARDIOGRAF (EKG) BERBASIS BLUETOOTH Dian Permana
ALHAZEN Journal of Physics Vol 2, No 1 (2015)
Publisher : UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Elektrokardiogram (EKG) adalah suatu sinyal fisiologis yang dihasilkan oleh aktivitas listrik jantung yang diukur dengan menggunakan elektokardiograf. Sebuah detak jantung normal dapat dilihat dari representasi aktivitas listrik yang memiliki pola gelombang PQRST. Tujuan penelitian untuk mendesain dan mengimplementasikan perancangan alat ukur detak jantung dengan keunggulan menggunakan fitur Bluetooth sebagai transmitter data nirkabel agar lebih efisien. Dari hasil penelitian perancangan EKG telah berhasil dilakukan dengan sistem yang kompatibel pada mikrokontroller Arduino Uno yang diintegrasikan fitur Bluetooth dengan penguat insrumentasi AD620 yang memiliki gain 10, filter frekuensi yang dirancang terdiri dari high pass filter memiliki frekuensi cut-off 0.03 Hz dan Low pass filter 15.92 Hz, desain penguat kedua noninverting yang ideal dipilih memiliki gain 101, level shifter yang berfungsi untuk menggeser sinyal pembacaan ADC dapat dilakukan mikrokontroller Arduino, data ADC dikonversi pada skala 0-5 volt. Dari hasil pengukuran disimpulkan bahwa perancangan EKG telah berhasil mendapatkan representasi aktivitas detak jantung PQRST yang ditampilkan secara real time pada komputer.
APPLICATION OF ANALYTIC SIGNAL IN ARCHEOMAGNETIC PROSPECTION FOR LOCATING KUTA LUBOK FORTRESS Muhammad Yanis
ALHAZEN Journal of Physics Vol 2, No 1 (2015)
Publisher : UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Telah dilakukan survey geofisika metode magnetik di kawasan arkeologi bekas Kesultanan Lamuri. Aceh Besar. Penelitian ini bertujuan mengkaji pemanfaatan signal analitik untuk interpretasi data magnetik dalam arkeologi. Metode ini tidak sensitif terhadap arah remanen magnetisasi dari material terukur. Kami telah melakukan survey magnetik di kawasan benda arkeologi seluas 500 m2. Data medan magnetik total diukur pada 22 lintasan dengan jarak antar lintasan 20 meter dan jarak antar titik pengukuran 5 meter. Sebaran titik-titik pengukuran diusahakan sedemikian hingga dapat mencakupi keseluruhan wilayah yang diduga adanya benda – benda arkeologi di bawah permukaan. Data terukur telah dikoreksi variasi harian dan International Geomagnetic Reference Field (IGRF) sehingga diperoleh anomali medan magnetik total. Data anomali medan magnetik total yang telah direduksi ke kutub dibandingkan dengan data sinyal analitik. Hasil perbandingan kedua data tersebut menunjukan sisa-sisa bangunan benteng Kuta Lubok yang telah terkubur di bawah permukaan dapat dipetakan kembali berdasarkan pola-pola kelurusan kontur anomali medan magnetik total di area penelitian.
PENGUKURAN VISKOSITAS NITROGEN MENGGUNAKAN METODE PIPA KAPILER PADA TEMPERATUR298 SAMPAI 500 K, DAN TEKANAN 5 SAMPAI 100 MPA Elin Yusibani
ALHAZEN Journal of Physics Vol 2, No 1 (2015)
Publisher : UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Alat ukur viskositas sebuah gas pada suhu dan tekanan tinggitelah di rancang menggunakan metode pipa kapiler. Pipa kapilari ini memiliki diameter 0.1 mm dan panjang sebesar 500 mm yang berbahan gelas Quartz. Telah dilakukan pengukuran pada empat suhu isoterm, yakni 298, 333, 400 dan 500 K pada tekanan dari 5 sampai 100 MPa untuk gas nitrogen. Hasil pengukuran telah dibandingkan dengan database REFPROP dan memiliki perbedaan sebesar 2% yang mana besarannya konsisten dengan ketidakpastian alat ukur tersebut.
KONTROL MOBIL ROBOT MENGGUNAKAN HAND GESTURE RECOGNITION DENGAN METODE ADAPTIVE NEURO-FUZZY INTERFERENCE SYSTEM (ANFIS) Abdul Rohman Sayyid
ALHAZEN Journal of Physics Vol 2, No 1 (2015)
Publisher : UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Telah dilakukan penelitian pembuatan sistem kontrol mobile robot menggunakan sistem hand gesture recognition. Pengolahan citra digital secara real time digunakan sebagai identifikasi luas dan titik pusat jari tangan saat kondisi jari lengan divariasikan. Pengujian dilakukan sebanyak lima belas kali dengan jarak konstan setinggi 40 cm antara kamera dengan tangan. Pengujian dilakukan dengan keadaan kondisi satu jari, dua jari, tiga jari, empat jari, dan lima jari. Metode ANFIS (Adaptive-Neuro Fuzzy Inferense System) digunakan sebagai metode pembelajaran dan pengenalan pola lengan. Implementasi antara program pengolahan citra digital dengan menentukan luas dan titik pusat objek jari tangan digunakan sebagai kontrol kendali mobil robot. Kondisi satu jari bergerak maju dan nilai error sebesar 0 %. Kondisi dua jari bergerak mundur error sebesar 13,3%. Kondisi tiga jari bergerak belok kiri nilai error 26,7 %. Kondisi empat jari bergerak belok kanan nilai error 13,3 %. Sedangkan kondisi lima jari robot diam. Nilai error tertinggi pada kondisi tiga jari yaitu sebesar 26,7 %. Sedangkan nilai error terkecil sebesar 0 % pada kondisi satu jari. Rata-rata nilai error pada setiap kondisi sebesar 13,3 %.
MODEL MATEMATIK DAN ANALISIS SIRKUIT GENESIOTESI DALAM SISTEM KEMANAN KOMUNIKASI SUARA Aceng Sambas
ALHAZEN Journal of Physics Vol 2, No 1 (2015)
Publisher : UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam pekerjaan ini, sistem chaos Genesio-Tesi dengan satu istilah kuadrat telah diusulkan, dan sifat kualitatif telah ditunjukkan secara rinci. Perilaku dinamis dari sirkui Genesio-Tesi telah dianalisis. Khususnya, spektrum Lyapunov eksponen, struktur eigen, diagram bifurkasi dan peta Poincare. Pelaksanaan sirkuit elektronik Genesio-Tesi telah dirancang dan disimulasikan dalam Multisim. Sistem ini diimplementasikan sebagai sebuah sirkuit elektronik yang perilakunya menegaskan prediksi numerik. Selanjutnya, efektivitas sinkronisasi antara dua sistem sirkuit Genesio-Tesi yang identik dalam sistem keamanan komunikasi suara telah disajikan dalam pekerjaan ini. Akhirnya, tehnik sinkronisasi yang baik menunjukkan bahwa sirkuit Genesio-Tesi berpotensi besar dalam perkembangan sistem kemanan komunikasi berbasis suara. Integrasi fisika teoritis, simulasi numerik menggunakan MATLAB serta implementasi simulasi sirkuit menggunakan MultiSIM dan rancang bangun elektronik telah dilakukan dalam makalah ini.
IDENTIFIKASI OBYEK PNV J18365700-2855420 DI RASI SAGITTARIUS Zaid Nasrullah
ALHAZEN Journal of Physics Vol 2, No 1 (2015)
Publisher : UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Obyek berkode PNV J18365700-2855420 merupakan penamaan sementara dari Nova Sagittarii 2015 No. 2 sebuah bintang ganda yang mengakhiri hidupnya dengan meledakkan diri yang tampak baru teramati (nova) di rasi Sagittarius dengan asensiorekta 18j 36m 56,8d dan deklinasi –28° 55′ 40″ pada tahun 2015 bulan Maret lalu. Identifikasi menggunakan kamera DSLR Canon 1200D dengan teknik astrofotografi berdasarkan pengaturan pada exposure selama 30” dan ISO bervariasi 800 sampai 6400 dengan koordinat pengamat longitude atau Bujur 106° 31′ 08,81″ Timur, latitude atau Lintang 7° 14′ 01,63″ Selatan, dan elevasi 319 m dari paras laut yang berada di sebuah kampung tidak jauh dari lokasi Panenjoan, Ciemas, Sukabumi disertai data pendukung untuk mengukur kecerlangan atau kegelapan langit menggunakan Sky Quality Meter (SQM) dengan data pembanding lainnya menggunakan analisis spektroskopi Star Analyser 100 untuk merekam citra oleh Canon 650D.

Page 1 of 1 | Total Record : 7