cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota manado,
Sulawesi utara
INDONESIA
JURNAL PEMBANGUNAN DAN KEUANGAN DAERAH
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Economy,
Arjuna Subject : -
Articles 8 Documents
Search results for , issue "Vol 21, No 3 (2020): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH" : 8 Documents clear
DAMPAK PENGANGKATAN TENAGA HARIAN LEPAS PEMERINTAH DAN JUMLAH PENDUDUK TERHADAP PENGANGGURAN DI KABUPATEN MINAHASA TENGGARA Toloh, Ronald Roosevelt; Koleangan, Rosalina A.M; Engka, Daisy S.M.
JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 21, No 3 (2020): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/jpekd.32829.21.3.2020

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak pengangkatan tenaga harian lepas pemerintah dan jumlah penduduk terhadap tingkat pengangguran di Kabupaten Minahasa Tenggara. Data yang digunakan dalam penelitian ini data asosiatif dengan menggunakan metode analisis kuantitatif bersumber dari Badan Pusat Statistik untuk rentan waktu 11 Tahun, metode analisis yang digunakan adalah metode regresi berganda melalui berbagai uji asumsi klasik antara lain Uji normalitas, Uji heteroskedastisitas. Uji ultikolineritas dan uji autokorelasi.Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) Secara parsial Tenaga Harian Lepas tidak berpengaruh signifikan terhadap Tingkat Pengangguran di Kabupaten Minahasa Tenggara,2). Secara parsial Jumlah Penduduk berpengaruh signifikan terhadap Tingkat Pengangguran di Kabupaten Minahasa Tenggara, pertumbuhan penduduk di Kabupaten Minahasa Tenggara, 3) Tenaga Harian Lepas dan Jumlah Penduduk secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Tingkat Pengangguran di Kabupaten Minahasa Tenggara.Tenaga Harian Lepas dan Jumlah Penduduk secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Tingkat Pengangguran di Kabupaten Minahasa Tenggara, atau setiap perubahan tingkat pengangguran apakah itu bertambah maupun berkurang secara signifikan tidak di pengaruhi oleh pengangkatan Tenaga Harian Lepas dan sebaliknya bahwa setiap terjadi perubahan tingkat pengangguran di pengaruhi oleh jumlah penduduk.Kata kunci: tenaga harian lepas pemerintah, jumlah penduduk, pengangguran ABSTRACTThis study aims to analizethe impact oof daily freelance hiringand the population to the unployment rate in Southeast Minahasa District. The data used in this research is associative data using quantitative analysis methods sourced from the central Bureau of Statistics for a vulnerable time of 11 years the analatycal method used is multiple regression methods through various classical assumption tests, including normality test, heteroscedasticity test, ulticolinearity test and autocorrelation test. The results showed that : 1). Partially the totoal population has a significant effect on the unemployment rate in southeast Minahasa Regency. 2). Freelance daily labor and population simultaneously have a significant effect on the unemployment rate in Southeast Minahasa Regency and 3). Partially freelance daily workers do not have a significant effect on the unemployment rate in Southeast Minahasa Regency. Daily casual workers and the number of residents simultaneously have a significant effect on the unemployment rate in Southeast Minahasa Regency, or any change in the unemployment rate whether it increases or decreases significantly is not influenced by the hiring of temporary daily workers and conversely that every change in the unemployment rate is influenced by the number populationKey words: daily freelance government workers, population, unemployment
PENGARUH INVESTASI SWASTA (PMDN/PMA), PENGELUARAN PEMERINTAH DAN TENAGA KERJA TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI KABUPATEN MINAHASA TENGGARA Ponomban, Yanti Yani; Koleangan, Rosalina A.M; Rorong, Ita Pingkan Fasnie
JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 21, No 3 (2020): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/jpekd.32830.21.3.2020

Abstract

ABSTRAKTujuan penelitian ini adalah menganalisis pengaruh investasi swasta (PMDN/PMA), pengeluaran pemerintah, dan tenaga kerja terhadap pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Minahasa Tenggara.Penelitian ini menggunakan data sekunder dengan rentang waktu tahun 2009 s/d 2019. Data bersumber dari Badan Pusat Statistik dan instasi terkait lainnya. Teknik analisis yang digunakan adalah Regresi Linier Berganda sedangkan teknik estimasi variabel menggunakan Ordinary Least Square (OLS).Hasil analisis menunjukan bahwa investasi swasta tidak berpengaruh secara signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Minahasa Tenggara disebabkan oleh sumber modal pembangunan yang berasal dari investasi swasta yang masuk di kabupaten Minahasa Tenggara masih sangat fluktuatif. Selain itu Penanaman Modal Asing (PMA) yang mayoritas berinvestasi di sektor pertambangan dan menjadi penyumbang terbesar nilai investasi di kabupaten Minahasa Tenggara sejak tahun 2017 mengalami penurunan disebabkan proses penerbitan dokumen perijinan di sektor pertambangan dan mineral sudah menjadi kewenangan pemerintah provinsi. Pengeluaran pemerintah berpengaruh positif dan  signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Minahasa Tenggara, dan tenaga kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Minahasa Tenggara. Secara simultan menunjukan bahwa variabel independen (investasi swasta, pengeluaran pemerintah dan tenaga kerja) memberikan pengaruh secara signifikan terhadap variabel dependen (pertumbuhan ekonomi) di Kabupaten Minahasa Tenggara.  Kata Kunci : Pertumbuhan Ekonomi, Pengeluaran Pemerintah, Investasi Swasta, Tenaga Kerja, OLS ABSTRACTThe aim of this research is to analyse the private investment influence,government expenditure and the labor towards economic growth in southeast minahasa regency.This research using secondary data with time extend 2009/2019.the data source from the centre statistic corporation and the instance related to each other.technique  analyse that using is double linier regresi  while variable estimation technique using ordinary least square.The result of  analyse showing thatprivate investment doesn’t significant influence through economic  growth in the southeast minahasa regency causing the source of the financial development  that source from the private investment that ecoming at the southeast minahasa regency still very fluctuating.beside that foreign investment  who have majority investment at the mining sector and to be the biggest contribution the investment value in the southeast minahasa since 2017 having reducing caused by process of document  publication license at the mining and saltpeter has been the authorithy province government.government  expenditure has positive influence  and significant through economic growth at the southeast minahasa regency and the labor force  has a positive influence and significant through economic growth  at the southeast minahasa tenggara.by simulytaneous showing that independent variable (private investment,government expenditures and the labor force)giving significant influence through dependent variable(economic growth)at the southeast minahasa regency. Keywords: Economic Growth, Government Expenditures, Investment, Labor, OLS
PENGARUH PENDIDIKAN, JUMLAH ANGGOTA KELUARGA DAN PENGALAMAN KERJA TERHADAP PENDAPATAN RUMAH TANGGA DI KABUPATEN MINAHASA Rungkat, Jeine Silvane; Kindangen, Paulus; Walewangko, Een N.
JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 21, No 3 (2020): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/jpekd.32826.21.3.2020

Abstract

ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis  pengaruh pendidikan kepala keluarga, jumlah anggota keluarga dan pengalaman kerja terhadap pendapatan rumah tangga di kabupaten Minahasa. Dengan menggunakan sampel rumah tangga di kecamatan Langowan Barat dengan total responden sebanyak 156 rumah tangga.Metode analisis yang digunakan adalah regresi berganda dengan variabel bebas adalah tingkat pendidikan kepala keluarga, jumlah anggota keluarga dan pengalaman kerja dan variabel terikatnya adalah tingkat pendapatan rumah tangga di kecamatan Langowan Barat kabupaten Minahasa.Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial pendidikan dan pengalaman kerja berpengaruh signifikan terhadap pendapatan rumah tangga di kecamatan Langowan Barat kabupaten Minahasa. Sebaliknya, jumlah anggota keluarga tidak berpengaruh. Secara simultan tingkat pendidikan kepala keluarga, jumlah anggota keluarga dan pengalaman kerja kepala keluarga memberikan pengaruh signifikan pada peningkatan pendapatan rumah tangga di kecamatan Langowan Barat kabupaten Minahasa.Variasi perubahan naik turunnya pendapatan rumah tangga secara signifikan dipengaruhi oleh variasi perubahan pendidikan kepala keluarga, jumlah anggota keluarga dan pengalaman kerja kepala keluarga di kecamatan Langowan Barat kabupaten Minahasa. Kata kunci: Pendidikan, Jumlah anggota keluarga, Pengalaman kerja, Pendapatan                    rumah tangga. ABSTRACT The purpose of this study was to analyze the effect of education of the head family, number of family members and work experience on household income in kabupaten Minahasa. By using a sample of households in the kecamatan West Langowan with a total respondents of 156 household.The analytical method used multiple regression with the independent variable is the level of education of the head of the family, the number of family members and work experience and the dependent variable is the level of household income in kecamatan Langowan Barat, kabupaten Minahasa.The research results showed that partially education and work experience have a significant effect on household income in the kecamatan Langowan Barat kabupaten Minahasa. Conversely, the number of family members has no effect. Simultaneously the level of education of the head of the family, the number of family members and work experience of the head of the family have a significant influence on increasing household income in the kecamatan Langowan Barat kabupaten Minahasa. The variation of the dependent variable changes 48.13% due to the variation of the independent variable changes. Keywords: Education, Number of family members, Work Experience, Household                    Income
ANALISIS EFISIENSI DAN EFEKTIVITAS PENGELUARAN ANGGARAN BELANJA LANGSUNG BARANG DAN JASA Sianturi, Kalara; Rotinsulu, Debby Ch.; Rorong, Ita Pingkan Fasnie
JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 21, No 3 (2020): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/jpekd.32831.21.3.2020

Abstract

ABSTRAKTujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hasil kinerja dari efisiensi dan efektivitas pada Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Minahasa Tenggara. Tolak ukur kinerja adalah ukuran keberhasilan untuk setiap jenis pelayanan pada bidang-bidang kewenangan diselenggarakan oleh unit organisasi perangkat daerah ditetapkan dalam bentuk standar pelayanan yang ditetapkan oleh masing-masing Pemda. Untuk mengukur efektivitas yakni kesesuaian output akrual yang dihasilkan dengan tujuan dan sasaran yang telah ditetapkan oleh organisasi.Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif. Data yang digunakan adalah dalam penelitian ini adalah data primer yang dilengkapi dengan data sekunder. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis pendekatan Balanced Scorecard, yang dalam hal ini akan ditinjau dari segi pelaksanaan kegiatan yang telah dilaksanakan meliputi empat indikator kinerja yaitu kinerja keuangan, kinerja pelanggan, kinerja proses internal, dan kinerja pembelajaran dan pertumbuhan.Hasil penelitian menyatakan efisiensi kinerja organisasi dapat dilihat dari perbandingan input dan output suatu organisasi. Berdasarkan perspektif keuangan kinerja Badan Keuangan Daerah (BKD) dari tahun 2014 sampai tahun 2018 menunjukkan kinerja yang sangat baik dibuktikan dengan hasil capaian indikator kinerja yang sangat baik setiap tahunnya. Menurut perspektif pelanggan, Pemerintah Daerah melalui Badan Keuangan Daerah (BKD) sudah mampu mengoptimalkan layanan untuk membantu masyarakat dan memberikan layanan melalui program-program prioritas pembangunan yang dijalankan. Berdasarkan perspektif proses bisnis internal, kemampuan organisasi untuk meningkatkan kualitas layanan kepada pelanggan secara efektif dan tepat waktu, serta meningkatkan kemampuan organisasi supaya bisa menciptakan kepercayaan.Dapat disimpulkan bahwa program ini dapat ditingkatkan untuk kelancaran belanja langsung dalam pencapaian kinerja. Kata Kunci:efisiensi dan efektivitas, Balanced Scorecard, kinerja keuangan, kinerja pelanggan, kinerja proses internal, dan kinerja pembelajaran dan pertumbuhan. ABSTRACTThe purpose of this study was to determine the performance results of the efficiency and effectiveness of the Regional Finance Board (BKD) of Southeast Minahasa Regency. Performance benchmarks are measures of success for each type of service in the areas of authority administered by the regional apparatus organizational unit which is determined in the form of service standards set by each Regional Government. To measure effectiveness, namely the suitability of the resulting accrual output with the goals and objectives set by the organization. This type of research is descriptive research. The data used in this study are primary data equipped with secondary data. The analytical tool used in this research is the analysis of the Balanced Scorecard approach, which in this case will be reviewed in terms of the implementation of activities that have been carried out including four performance indicators, namely financial performance, customer performance, internal process performance, and learning and growth performance. The result of this research states that the efficiency of organizational performance can be seen from the comparison of the input and output of an organization. Based on the financial perspective, the performance of the Regional Financial Institutions (BKD) from 2014 to 2018 shows excellent performance as evidenced by the results of the achievement of excellent performance indicators every year. Based on the customer perspective, the Regional Government through the Regional Financial Agency (BKD) has been able to optimize services to help the community and provide services through the priority development programs that are carried out. Based on the perspective of internal business processes, the organization's ability to improve the quality of service to customers in an effective and timely manner, as well as increase the organization's ability to create trust. It can be concluded that this program can be improved to smooth direct spending in achieving performance. Keywords: effectiveness and efficiency, Balanced Scorecard, monetary performance, client performance, internal process performance, and study and growth performance
ANALISIS PENDAPATAN PETANI SALAK DI KABUPATEN MINAHASA TENGGARA Hadijanto, Dwi Kusumawati; Masinambow, Vecky A.J.; Rorong, Ita Pingkan Fasnie
JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 21, No 3 (2020): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/jpekd.32827.21.3.2020

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk; menganalisis factor-faktor yang mempengaruhi pendapatan petani salak di  Kecamatan Ratahan Timur (Desa Pangu Raya) Kabupaten Minahasa Tenggara. Pendapatan adalah suatu pertambahan modal, dikatakan suatu pendapatan apabila pendapatan diimbangi dengan pertambahan modal yang bukan berasal dari pemasukan pemilik modal akan tetapi merupakan pemasukan atas jasa yang diberikan pada orang lain . Pendapatan merupakan penerimaan sebagai balas jasa factor-faktor produksi yang digunakan dan terlibat dalam suatu proses produksi, menghasilkan barang atau jasa.Hasil penelitian ini menunjukkan adalah luas panen berpengaruh terhadap pendapatan petani salak, karena secara statistic hasil uji menunjukkan luas panen berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan, artinya perluasan luas panen akan mampu meningkatkan pendapatan petani salak jika factor input lainnya digunakan secara efisien.Tenaga kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan petani salak dengan syarat pemanfaatan tenaga kerja dengan produktifitas tertentu akan mampu meningkatkan hasil panen dengan penggunaan input yang efisien.Harga jual merupakan penjumlahan dari harga pokok dan margin keuntungan. Sifat klasik dari hasil pertanian termasuk buah-buahan salak, harga jualnya meningkat saat paceklik dan akan menurun drastis saat panen raya. Harga berpengaruh positif terhadap pendapatan petani salak jika para petani mampu mengukur jumlah pasokan pada saat panen raya. Kata Kunci:  LuasPanen, , Tenaga Kerja , Harga, Pendapatan ABSTRACTThis study aims to analyze the factors that affect the income of salak farmers in Ratahan Timur District (Pangu Raya Village), Southeast Minahasa Regency. Income is an increase in capital, it is said to be an income if the income is balanced by an increase in capital that does not come from the income of the owner of the capital but is income for services provided by other people. Income is revenue as remuneration for the factors of production that are used to be involved in a production process, to produce goods and services. Remuneration for production factors that produce goods or services.The results of this study indicate that the harvested area has an effect on salak farmers 'income because statistically the test results show that the harvest area has a positive and significant effect on income, meaning that the expansion of the harvest area will be able to increase the salak farmers' income if other input factors are used efficiently.Labor has a positive and significant effect on salak farmers' income provided that the use of labor with certain productivity will be able to increase crop yields with the use of efficient input.The selling price is the sum of the cost of goods and the profit margin. The classic nature of agricultural products includes zalacca fruits, their selling price increases during famine and decreases drastically during high harvest. Price has a positive effect on salak farmers' income if the farmers are able to measure the amount of supply at harvest time. Keywords: Harvested Area, Labor, Price, Income
PENGARUH IMPLEMENTASI E-PURCHASING, AKSES PASAR, DAN PERSAINGAN BISNIS TERHADAP PRINSIP AKUNTABEL PENGADAAN BARANG/JASA PEMERINTAH (Studi Empiris Pada Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara) Dama, Yustinus; Rotinsulu, Tri Oldy; Walewangko, Een N.
JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 21, No 3 (2020): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/jpekd.32832.21.3.2020

Abstract

ABSTRAKTujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh implementasi e-purchasing, akses pasar dan persaingan bisnis terhadap prinsip akuntabel Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah.Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian asosiatif. Teknik analisis data yang diguakan adalah Analisis regresi yang merupakan salah satu analisis statistik yang sering digunakan untuk menganalisis hubungan antara dua variabel atau lebih. Hasil penelitian menunjukkan bahwa  : (1) secara parsial e-purcahsing berpengaruh signifikan terhadap prinsip akuntabel pengadaan barang/jasa Pemerintah, (2) secara parsial akses pasar berpengaruh signifikan terhadap prinsip akuntabel pengadaan barang/jasa Pemerintah, (3) secara parsial persaingan bisnis tidak berpengaruh signifikan terhadap prinsip akuntabel pengadaan barang/jasa Pemerintah dan (4) secara simultan e-purcahsing, akses pasar dan persaingan bisnis berpengaruh signifikan terhadap prinsip akuntabel pengadaan barang/jasa Pemerintah. Kata kunci : implementasi e-purchasing, akses pasar, persaingan bisnis, prinsip akuntabel ABSTRACTThe purpose of this study was to determine the effect of e-purchasing implementation, market access and business competition on the principle of accountable Government Procurement of Goods / Services.\The type of research used is associative research. The data analysis technique used is regression analysis which is one of the statistical analyzes that is often used to analyze the relationship between two or more variables. The results showed that: (1) partially e-purcahsing had a significant effect on the principle of accountable procurement of government goods / services, (2) partially market access had a significant effect on the principle of accountable procurement of goods / services of the Government, (3) partially business competition did not significant effect on the principle of accountable procurement of government goods / services and (4) simultaneous e-purcahsing, market access and business competition have a significant effect on the principle of accountability of procurement of goods / services of the Government.                     Keywords: e-purchasing implementation, market access, business competition, accountable principles
ANALSISIS EFISIENSI DAN EFEKTIVITAS PENGELOLAAN KEUANGAN DINAS PERUMAHAN RAKYAT DAN KAWASAN PERMUKIMAN KABUPATEN MINAHASA TENGGARA Posuma, Lidya J.F.; Masinambow, Vecky A.J.; Walewangko, Een N.
JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 21, No 3 (2020): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/jpekd.32828.21.3.2020

Abstract

ABSTRAKTujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk menganalisis tingkat efisiensi dan efektivitas pengelolaan keuangan daerah berdasarkan Laporan Realisasi Anggaran (LRA) di Dinas Perumahan Rakyat dan Permukiman selang tahun 2017– 2019.Menurut Halim (2007), pengukuran efektivitas dan efisiensi keuangan daerah dapat dilakukan dengan menghitung Rasio Efektivitas dan Rasio Efisiensi Keuangan Daerah. Data yang digunakan adalah ringkasan laporan realisasi anggaran. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis deskriptif..Hasil penelitian menunjukan Pengelolaan keuangan daerah dari sisi Efisiensi pengelolaan keuangan daerah Dinas Perumahan Rakyat dan Permukiman Kabupaten Minahasa Tenggara khususnya terkait Belanja Operasi masih menunjukan tingkat Efisiensi yang rendah. Sedangkan dari sisi Efektivitas pengelolaan keuangan daerah Dinas Perumahan Rakyat dan Permukiman Kabupaten Minahasa Tenggara terbilang baik. Kata Kunci: Efisiensi, Efektivitas, Pengeleloaan keuangan daerah.ABSTRACTThe objective to be achieved in this research is to analyze the level of efficiency and effectiveness of regional financial management based on the budget realization report in the Housing Office of The People and Residential Areas of Southeast Minahasa Regency in 2017 – 2019.According to Halim (2007), measurement of the effectiveness and efficiency of regional finances can be done by calculating the ratio of effectiveness and efficiency of regional finances. The data used is a summary report on budget realization. The data analysis method used in this research is descriptive analysis method.The results showed that regional financial management in terms of Efficiency in the regional financial management of the Public Housing Office and Residential Areas in Southeast Minahasa Regency, especially related to operating expenditures, still shows a low level of efficiency. Meanwhile, in terms of effectiveness of  regional financial management, the people’s housing and settlement areas, Southeast Minahasa Regency are classified as good. Keywords : Efficiency, Effectiveness, Regional Financial Management.
PENGARUH FAKTOR-FAKTOR EKONOMI MAKRO TERHADAP VOLUME EKSPOR KOMDITI MINYAK KELAPA DI SULAWESI UTARA Kumaat, Robby Joan
JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 21, No 3 (2020): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/jpekd.32833.21.3.2020

Abstract

ABSTRAKSemua negara di dunia tentu tidak terlepas dari aktivitas perdagangan dengan negara lain. Seiring perkembangannya maka tiap negara memiliki komoditas andalan untuk diperdagangkan di negara lain. Setiap negara memiliki sumber daya alam yang berbeda-beda satu sama lain. Suatu negara membutuhkan komoditi yang tidak tersedia di negaranya tapi tersedia dinegara lain, maka negara tersebut akan melakukan perdagangan atau akan melakukan pertukaran komoditi dengan negara lain, sehingga terjadilah kegiatan ekspor dan impor tiap negara. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat pengaruh inflasi, suku bunga dan kurs terhadap ekspor minyak kelapa di Sulawesi Utara. Metode penelitian yang digunakan ialah regresi berganda. Hasil penelitian Variabel nilai tukar, inflasi dan suku bunga secara simultan berpengaruh terhadap volume ekspor minyak kelapa di  Sulawesi Utara.. Variabel nilai tukar, inlflasi, dan suku bunga secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap volume ekspor minyak kelapa di Sulawesi Utara. Kata Kunci : Inflasi, Suku Bunga, Kurs dan Ekspor ABSTRACT               All countries in the world cannot be separated from trading activities with other countries. Along with its development, each country has a mainstay of commodities to trade in other countries. Every country has natural resources that are different from one another. A country needs a commodity that is not available in its country but is available in other countries, so that country will conduct trade or will exchange commodities with other countries, so that there will be export and import activities for each country. The purpose of this study was to determine the effect of inflation, interest rates and exchange rates on coconut oil exports in North Sulawesi. The research method used is multiple regression. The results of the study. The variables of exchange rate, inflation and interest rates simultaneously affect the volume of exports of coconut oil in North Sulawesi. The variables of exchange rate, inflation and interest rates partially do not have a significant effect on the volume of coconut oil exports in North Sulawesi Keywords: Inflation, Interest Rates, Exchange Rates and Exports

Page 1 of 1 | Total Record : 8


Filter by Year

2020 2020


Filter By Issues
All Issue Vol 24 No 3 (2023): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 24 No 2 (2023): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 24 No 1 (2023): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 23 No 4 (2022): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 23 No 3 (2022): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 23 No 2 (2022): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 23 No 1 (2022): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 22, No 4 (2021): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 22, No 3 (2021): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 22, No 2 (2021): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 22, No 1 (2021): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 21, No 4 (2020): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 21, No 3 (2020): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 21, No 2 (2020): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 21, No 1 (2020): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 20, No 5 (2020): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 20, No 4 (2020): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 20, No 3 (2020): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 20, No 01 (2019): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 19, No 10 (2019): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 20, No 4 (2019): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 20, No 3 (2019): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 20, No 2 (2019): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 20, No 1 (2019): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 19, No 9 (2019): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 19, No 8 (2018): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 19, No 7 (2018): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 19, No 6 (2018): PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 19, No 5 (2018): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 19, No 4 (2018): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 19, No 3 (2018): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 19, No 2 (2018): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 19, No 1 (2018): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 18, No 7 (2017): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 18, No 6 (2017): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 18, No 5 (2017): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 18, No 4 (2017): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 18, No 3 (2016): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 18, No 2 (2016): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 18, No 1 (2016): JURNAL PEMBANGUNAN EKONOMI DAN KEUANGAN DAERAH Vol 17, No 2 (2015) Vol 17, No 1 (2015) Vol 16, No 4 (2014) More Issue