Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Kendala dan Permasalahan dalam Rehabilitasi Pelaku Tindak Pidana Narkotika menurut Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika Wijaya, Ananta; Ruslie, Ahmad
Journal Evidence Of Law Vol. 3 No. 3 (2024): Journal Evidence Of Law (Desember)
Publisher : CV. Era Digital Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59066/jel.v3i3.690

Abstract

Penegakan hukum dan pencegahan penyalahgunaan serta peredaran gelap narkotika di Indonesia diatur oleh Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. Efektivitas undang-undang ini dalam menurunkan tingkat penyalahgunaan narkotika di masyarakat sangat dipengaruhi oleh kebijakan publik, dukungan masyarakat, ketersediaan sumber daya, dan kerjasama antarlembaga. Selain itu, faktor sosial dan ekonomi seperti kemiskinan dan ketidaksetaraan juga berperan penting dalam prevalensi penyalahgunaan narkotika. Tantangan dalam penegakan hukum meliputi ketidakjelasan peraturan, keterbatasan sumber daya, serta canggihnya modus operandi sindikat narkotika. Hambatan lain termasuk korupsi di kalangan penegak hukum dan rendahnya dukungan sosial terhadap pengguna narkotika. Untuk mengatasi tantangan ini, diperlukan pendekatan komprehensif yang mencakup peningkatan kapasitas teknologi penegak hukum, kerjasama internasional, dan program rehabilitasi yang holistik. Pendekatan berbasis komunitas dan pemberdayaan ekonomi juga penting untuk mengurangi ketergantungan masyarakat pada narkotika. Dengan strategi yang terintegrasi dan berkelanjutan, upaya pencegahan dan penegakan hukum dapat lebih efektif dalam menangani masalah narkotika di Indonesia.
Pelatihan Sistem Operasi Windows Bagi Siswa Untuk Meningkatkan Keterampilan Teknologi Informasi Islamey, Ahmad; Mardi Pamungkas, Azi; Wijaya, Ananta; Dafri Saputra, Dimas; Setiawan, Heri; Robbani, Imam; Hafizh, Muhammad; Munfarid, Mahesa; Zulal Mubtada, Sopyan; Pratama, Setiya
Jurnal Riset Informatika dan Inovasi Vol 2 No 11 (2025): JRIIN: Jurnal Riset Informatika dan Inovasi
Publisher : shofanah Media Berkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam era digital yang semakin maju, penguasaan keterampilan teknologi informasi (TI) menjadi kebutuhan utama yang harus dimiliki oleh generasi muda untuk menghadapi tantangan di berbagai bidang kehidupan. Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) yang pesat telah membawa perubahan besar pada cara manusia berinteraksi, bekerja, dan belajar. Salah satu keterampilan TI yang penting adalah kemampuan menginstal sistem operasi, terutama Windows. Pelatihan sistem operasi Windows yang telah dilaksanakan telah mencapai tujuan utamanya, yaitu meningkatkan kompetensi peserta dalam mengoperasikan sistem operasi Windows. Melalui serangkaian materi dan praktik, peserta telah memperoleh pemahaman yang mendalam mengenai konsep dasar Windows, mulai dari antarmuka pengguna hingga pengelolaan file dan aplikasi. Hasil evaluasi menunjukkan peningkatan yang signifikan pada kemampuan peserta dalam menyelesaikan tugas-tugas yang berkaitan dengan Windows. Hal ini mengindikasikan bahwa pelatihan ini telah memberikan bekal yang solid bagi peserta untuk menghadapi tantangan dalam dunia kerja yang semakin digital.