Claim Missing Document
Check
Articles

Found 21 Documents
Search

HUBUNGAN UMUR DAN TINGKAT PENDIDIKAN TERHADAP PERSEPSI WISATAWAN PADA KAWASAN EKOWISATA MANGROVE DI DESA LINSOWU KECAMATAN KULISUSU KABUPATEN BUTON UTARA Yanti, Indri; Budiyanto, -; Rosmawati, -
Jurnal Sosial Ekonomi Perikanan Vol 6, No 4 (2021): JURNAL SOSIAL EKONOMI PERIKANAN
Publisher : UNIVERSITAS HALU OLEO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (563.799 KB) | DOI: 10.33772/jsep.v6i4.23021

Abstract

ABSTRAKĀ Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara umur dan tingkat pendidikan dengan persepsi pengunjung. Penelitian ini dilakukan pada priode Maret sampai dengan April 2020, di Ekowisata Mangrove Desa Linsowu Kecamatan Kulisusu Kabupaten Buton Utara Provinsi Sulawesi Tengara. Populasi dalam penelitian ini adalah semua pengunjung pada ekowisata mangrove. Pengambilan sampel mengunakan metode accidental sampling. Jumlah sampel yang di pilih sebanyak 50 wisatawan yang berumur produktif 15 tahun sampe 49 tahun. Analisis data menggunakan analisis korelasi person. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel umur dengan persepsi pengunjung ekowisata mangrove memiliki nilai koefisien korelasi sebesar 0,95 artinya variabel umur dengan persepsi pengunjung memiliki hubungan yang sangat kuat. Nilai koefisien korelasi variabel tingkat pendidikan dengan persepsi pengunjung ekowisata mangrove sebesar 0,99 artinya variabel tingkat pendidikan dengan persepsi pengunjung memiliki hubungan yang sangat kuat.Kata Kunci: ekowisata mangrove; persepsi; umur; tingkat pendidikan