Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Budidaya Ikan dan Sayur Menggunakan Sistem Aquaponik Boimau, Infianto; Dominikus Tasekeb; Fherinikus Tanaem; Charles Toto; Wehelmina Johanes; Ady Moeda
PROFICIO Vol. 5 No. 1 (2024): PROFICIO: Jurnal Abdimas FKIP UTP
Publisher : FKIP UNIVERSITAS TUNAS PEMBANGUNAN SURAKARTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36728/jpf.v5i1.2953

Abstract

Keterbatasan sumber daya air membuat warga masyarakat kesulitan dalam membudidayakan ikan dan sayur sehingga ketersediaan gisi tidak terpenuhi dengan baik. Masalah ini dapat diatasi dengan menerapkan teknologi budidaya berbasis aquaponik. Sistem budidaya secara aquaponik memadukan budidaya ikan dan sayur dalam satu lingkungan biotik. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk melakukan transfer pengetahuan dan keterampilan terkait desain sistem budidaya ikan dan sayur menggunakan sistem aquaponik maupun perawatan dan pengelolaan sistem aquaponik. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah ceramah, diskusi dan praktek lapangan. Langkah-langkah kegiatan PkM ini dibagi dalam 5 tahap, yaitu: sosialisasi program, penyuluhan teknologi aquaponik, pemberian bantuan paket teknologi aquaponik, monitoring dan pendampingan program, dan evaluasi. Kegiatan ini dilakukan oleh tim yang terdiri dari 6 orang dosen/ pegawai serta 12 orang mahasiswa Institut Pendidikan Soe (IPS). Kegiatan ini akan berlangsung di Desa Biloto, Kec. Mollo Selatan, TTS bersama mitra 4 kelompok tani selama 1 bulan, yaitu dari awal bulan Maret sampai awal bulan April 2023. Output yang dicapai dalam kegiatan ini adalah adannya transfer pengetahuan dan keterampilan kepada masyarakat terkait budidaya ikan dan sayur menggunakan sistem aquaponik. Selain itu, pelaksanaan kegiatan ini mendapat respon positif dari mitra dan masyarakat Desa Biloto.
Workshop Pemanfaatan Smartphone Sebagai Mobile Laboratory Bagi Guru-Guru Fisika Boimau, Infianto; Olbata, Yabes
Jurnal Pengabdian Masyarakat Progresif Humanis Brainstorming Vol 6, No 3 (2023): Jurnal Abdimas PHB : Jurnal Pengabdian Masyarakat Progresif Humanis Brainstormin
Publisher : Politeknik Harapan Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/japhb.v6i3.4893

Abstract

Kegiatan ini bertujuan untuk mentransfer pengetahuan dan keterampilan kepada guru-guru terkait pemanfaatan smartphone sebagai mobile laboratory dengan memanfaatkan aplikasi phyphox. Selain itu, kegiatan ini bermanfaat bagi proses pembelajaran pada sekolah-sekolah yang memiliki keterbatasan laboratorium maupun peralatan praktikum. Kegiatan workshop bertempat di SMA Kristen 2 Soe dengan jumlah guru yang terlibat sebanyak 4 orang. Kegiatan ini melatih guru fisika untuk mengembangkan percobaan sains dan fisika sesuai dengan materi yang dipelajari tanpa menggunakan peralatan yang mahal. Disamping itu, kegiatan ini akan memudahkan siswa dalam belajar dan melakukan eksperimen di rumah secara sederhana dan efektif. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini yaitu, perancangan dan pelatihan. Metode perancangan digunakan untuk mengembangkan percobaan/ eksperimen sesuai dengan kebutuhan pembelajaran, sedangkan metode pelatihan digunakan untuk melatih guru dalam mengembangkan dan melakukan eksperimen berbasis smartphone. Kegiatan yang telah dilakukan memberikan pengetahuan dan keterampilan kepada mitra untuk mengembangkan percobaan/ eksperimen fisika berbasis smarphone. Hasil yang diperoleh dalam kegiatan ini adalah semua peserta yang mengikuti kegiatan workshop mampu memanfaaatkan smartphone sebagai mobile laboratory untuk melakuikan kegiatan percobaan. Selain itu, peserta pelatihan termotivasi dan berkomitmen untuk mengaplikasikan pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh dalam pembelajaran di kelas masing-masing.