Fauziyah, Rizki
Universitas Muhammadiyah Purworejo

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS BERPIKIR KREATIF SISWA SMP DALAM MENYELESAIKAN MASALAH GEOMETRI SOAL OLIMPIADE Fauziyah, Rizki; Sapti, Mujiyem; Maryam, Isnaeni
EKUIVALEN - Pendidikan Matematika Vol 37, No 1 (2019): EKUIVALEN
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purworejo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (235.99 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat berpikir kreatif siswa SMP dalam menyelesaikan masalah geometri pada soal olimpiade. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Subjek penelitian ini adalah 4 siswa SMP Negeri 3 Purworejo yang pernah mengikuti seleksi olimpiade tingkat kabupaten.Pengumpulan data menggunakan: tes, wawancara, dan catatan lapangan. Sedangkan instrumen tes yang digunakan yaitu tes dan pedoman wawancara. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis data kualitatif dengan langkah-langkah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa yang berada pada TKBK 4 mampu memenuhi ketiga indikator berpikir kreatif yaitu fluency, flexibility, dan novelty. Siswa sudah memahami soal bangun datar dengan baik sehingga dalam menyelesaikan soal subjek memberikan jawaban dan ide yang beragam secara lancar dan tepat. Selain itu, memberikan satu jawaban dengan caranya sendiri. Siswa yang berada pada TKBK 3 hanya mampu memenuhi dua indikator yaitu fluency dan flexibility. Siswa sudah memahami soal bangun datar dengan baik sehingga dalam menyelesaikan soal subjek memberikan jawaban dan ide yang beragam secara lancar dan tepat. Namun, jawaban dan ide yang diperoleh dari pembelajaran rutin yang diajarkan oleh guru. Siswa yang berada pada TKBK 1 hanya mampu memenuhi satu indikator saja yaitu fluency.Kata Kunci: berpikir kreatif, pemecahan masalah matematika, olimpiade SMP