Ulandari, Fitri
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH CURRENT RATIO, TOTAL ASSETS TURNOVER, NET PROFIT MARGIN, DAN DEBT TO EQUITY RATIO TERHADAP PERUBAHAN LABA PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR SEKTOR INDUSTRI BARANG KONSUMSI YANG TERDAFTARDI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2015 Ulandari, Fitri; Astarani, Juanda
JAAKFE UNTAN (Jurnal Audit dan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tanjungpura) Vol 6, No 1 (2017): JURNAL AUDIT DAN AKUNTANSI FAKULTAS DAN BISNIS EKONOMI UNTAN
Publisher : Jurusan Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/jaakfe.v6i1.39047

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari Current Ratio, Total Assets Turnover, Net Profit Margin dan Debt to Equity Ratio terhadap perubahan laba pada perusahaan manufaktur sektor industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2015, baik secara parsial maupun secara simultan. Teknik sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling. Ada 30 perusahaan yang digunakan selama penelitian. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi berganda dengan menggunakan SPSS 22. Hasil penelitian menunjukan bahwa Current Ratio berpengaruh positif dan signifikan terhadap Perubahan Laba yang dibuktikan dengan nilai koefisien regresi sebesar 2,792, nilai t hitung (2,792) > t tabel (2,059) dan nilai signifikansi 0,01 < 0,05. Total Assets Turnover berpengaruh positif dan signifikan terhadap Perubahan Laba yang dibuktikan dengan nilai koefisien regresi sebesar 2,105, nilai t hitung (2,105) > t tabel (2,059) dan nilai signifikansi 0,046 < 0,05. Net Profit Margin berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap Perubahan Laba yang dibuktikan dengan nilai koefisien regresi sebesar -0,655, nilai t hitung (-0,655) < t tabel (2,059) dan nilai signifikansi 0,518 > 0,05. Debt to Equity Ratio berpengaruh positif dan signifikan terhadap Perubahan Laba yang dibuktikan dengan nilai koefisien regresi sebesar 2,495, nilai t hitung (2,495) > t tabel (2,059) dan nilai signifikansi 0,020 < 0,05. Current Ratio, Total Assets Turnover, Net Profit Margin, dan Debt to Equity Ratio secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Perubahan Laba yang dibuktikan dengan nilai F hitung (3,190) > F tabel (2,76) dan nilai signifikansi 0,030 < 0,05.Kata kunci : Current Ratio, Total Assets Turnover, Net Profit Margin,Debt to Equity Ratio, Perubahan Laba