Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

ANALISIS SENSITIVITAS VIDEO MPEG-4 BERDASARKAN STRUKTUR FRAME PADA TRANSMISI DVB-T Prayogo, Sandy Suryo; Kusuma, Tubagus Maulana
Jurnal Ilmiah Informatika Komputer Vol 25, No 2 (2020)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/ik.2020.v25i2.2691

Abstract

DVB merupakan standar transmisi televisi digital yang paling banyak digunakan saat ini. Unsur terpenting dari suatu proses transmisi adalah kualitas gambar dari video yang diterima setelah melalui proses transimisi tersebut. Banyak faktor yang dapat mempengaruhi kualitas dari suatu gambar, salah satunya adalah struktur frame dari video. Pada tulisan ini dilakukan pengujian sensitifitas video MPEG-4 berdasarkan struktur frame pada transmisi DVB-T. Pengujian dilakukan menggunakan simulasi matlab dan simulink. Digunakan juga ffmpeg untuk menyediakan format dan pengaturan video akan disimulasikan. Variabel yang diubah dari video adalah bitrate dan juga group-of-pictures (GOP), sedangkan variabel yang diubah dari transmisi DVB-T adalah signal-to-noise-ratio (SNR) pada kanal AWGN di antara pengirim (Tx) dan penerima (Rx). Hasil yang diperoleh dari percobaan berupa kualitas rata-rata gambar pada video yang diukur menggunakan metode pengukuran structural-similarity-index (SSIM). Dilakukan juga pengukuran terhadap jumlah bit-error-rate BER pada bitstream DVB-T. Percobaan yang dilakukan dapat menunjukkan seberapa besar sensitifitas bitrate dan GOP dari video pada transmisi DVB-T dengan kesimpulan semakin besar bitrate maka akan semakin buruk nilai kualitas gambarnya, dan semakin kecil nilai GOP maka akan semakin baik nilai kualitasnya.  Penilitian diharapkan dapat dikembangkan menggunakan deep learning untuk memperoleh frame struktur yang tepat di kondisi-kondisi tertentu dalam proses transmisi televisi digital.
RANCANG BANGUN AGROBOT-II: ROBOT EDUKASI PENANAM BENIH TANAMAN PADI DENGAN KENDALI JARAK JAUH Prayogo, Sandy Suryo; Permadi, Yogi; Kusuma, Tubagus Maulana
Jurnal Ilmiah Teknologi dan Rekayasa Vol 25, No 2 (2020)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/tr.2020.v25i2.2676

Abstract

Pertanian konvensional yang mengalami penurunan baik dari jumlah petani dan hasil panennya berdampak pada penurunan ketersediaan pangan. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, maka teknologi otomasi di bidang pertanian perlu dikembangkan, terutama untuk menarik minat generasi muda terhadap bidang pertanian. Oleh sebab itu, pada penelitian ini dirancang dan dibangun sebuah robot pertanian untuk keperluan edukasi dalam hal otomasi tanam dan panen tanaman padi yang diberi nama Agrobot-II. Robot ini dikendalikan dari jarak jauh dari perangkat telepon cerdas ataupun perangkat tablet berbasis Android untuk melakukan proses tanam dan panen tanaman padi yang juga dilengkapi dengan kamera sebagai alat bantu penglihatan bagi pengoperasi robot. Robot dibangun dengan menggunakan platform pengendali mikro (microcontroller) Arduino yang terhubung melalui komunikasi nirkabel bluetooth kepada sistem kendalinya, serta komunikasi nirkabel WiFi untuk menghubungkan pengendali dengan kamera pada robot. Hasil pengujian terhadap fungsi robot telah berhasil dilakukan, yaitu dari proses tanam, pencabutan gulma, dan panen. Selain itu, pengujian terhadap jarak kendali maksimum menggunakan komunikasi bluetooth yaitu pada jarak 16 meter telah berfungsi dengan baik tanpa adanya delay. Selanjutnya jarak maksimum kamera dapat tetap melakukan streaming ke perangkat Android yaitu pada jarak 15 meter, dimana terjadi delay setelah melewati jarak 8 meter. Tingkat keberhasilan rata-rata penanaman padi yaitu 90% dan rata-rata keberhasilan melakukan panen adalah 70% dari gabungan dua jenis skema, yaitu manual dan otomatis.
ROBOT EDUKASI PERTANIAN AGROBOT-I: RANCANGAN ELEKTRONIKA DAN SISTEM PENGGERAK Permadi, Yogi; Prayogo, Sandy Suryo; Kusuma, Tubagus Maulana
Jurnal Ilmiah Informatika Komputer Vol 26, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/ik.2021.v26i1.2696

Abstract

Berkurang peminat generasi muda terhadap pertanian konvensional berdampak pada penurunan ketersediaan pangan, untuk mengatasi permasalahan tersebut, maka teknologi otomasi dibidang pertanian perlu dikembangkan selain untuk mempermudah juga untuk meningkatkat minat generasi penerus pertanian di Indonesia. Pada penelitian ini dirancang dan dibangun sebuah prototipe robot pertanian untuk keperluan edukasi dan penelitian dalam hal otomasi tanam dan panen tanaman padi yang diberi nama Agrobot-I. Robot ini dapat bergerak medan tanah lahan pertanian untuk melakukan proses tanam, perawatan tanaman dari gangguan gulma dan proses panen tanaman padi yang dilengkapi dengan mekanik gripper yang menyerupai lengan sebagai alat bantu untuk melakukan ketiga pekerjaan tersebut. Robot yang memiliki tujuan utama untuk sarana edukasi dan pengenalan terhadap aplikasi teknologi pada bidang pertanian ini diharapkan dapat memberikan gambaran proses pertanian yang sesungguhnya, meskipun hanya dalam bentuk simulasi di lingkungan buatan. Pengujian dilakukan terhadap fungsi masing-masing sistem penggerak yang dikendalikan menggunakan mikrokontroller Arduino dari pergerakan motor DC yang menggunakan sistem differensial drive. Pengujian terhadap lengan robot dari peneumatik untuk menaik turunkan lengan, pengujian cartesian untuk sb-x dan sb-y dari lengan, dan juga lengan itu sendiri yang menggunakan motor servo. Hasil pengujian terhadap fungsi robot secara keseluruhan telah berhasil dilakukan, yaitu dari proses tanam, pencabutan gulma, dan panen.
Living Fountain – Sistem Kendali pada Air Mancur berdasarkan Gerakan Rangka Tubuh PRAYOGO, SANDY SURYO; PARAGYA, DHATU; PERMADI, YOGI; KUSUMA, TUBAGUS MAULANA
ELKOMIKA: Jurnal Teknik Energi Elektrik, Teknik Telekomunikasi, & Teknik Elektronika Vol 11, No 3: Published July 2023
Publisher : Institut Teknologi Nasional, Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26760/elkomika.v11i3.594

Abstract

ABSTRAKUG-Technopark merupakan fasilitas pendukung edukasi yang bertujuan memberikan wawasan dan pengetahuan kepada pengunjungnya dengan metode observasi lapangan. Metode tersebut memiliki pengaruh signifikan terhadap pemahaman pengunjung. Sehingga, penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengimplementasikan air mancur di UG-Technopark sebagai daya tarik sekaligus media pembelajaran tentang sistem kendali yang diberi nama “Living Fountain”. Penelitian ini melibatkan perancangan dan implementasi sistem kendali pada sebuah kolam air mancur yang dapat dikendalikan secara otomatis atau berdasarkan gerakan tubuh melalui pemrosesan computer vision. Sistem kendali ini menggunakan mikrokontroler arduino mega yang menerima informasi posisi pergelangan tangan dari kamera melalui permprosesan pada perangkat komputer. Living Fountain bertujuan meningkatkan pengetahuan dan pemahaman sistem kendali bagi pengunjung, mahasiswa, dan dosen dengan memberikan pengalaman belajar yang interaktif dan praktis melalui interaksi langsung dengan air mancur yang bergerak dan mengubah warna sesuai dengan interaksi pengunjung.Kata kunci: deteksi objek, kecerdasan buatan, mikrokontroler, sistem kendali, visi komputer ABSTRACTUG-Technopark is an educational support facility aimed at providing insights and knowledge to its visitors through field observation methods. This method has a significant influence on visitors' understanding. Therefore, this research aims to design and implement a fountain in UG-Technopark as an attraction and a learning medium about control systems, named "Living Fountain". This research involves the design and implementation of a control system for a fountain that can be controlled automatically or based on body movements through computer vision processing. This control system uses an Arduino Mega microcontroller that receives information about wrist position from a camera through processing on a computer device. The Living Fountain aims to enhance the knowledge and understanding of control systems for visitors, students, and professors by providing an interactive and practical learning experience through direct interaction with a moving fountain that changes color based on visitor interactions.Keywords: computer vision, control system, microcontroller, AI, Object Detection