Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : MALLOMO: Journal of Community Service

A Pendampingan Masyarakat Dalam Pengendalian Spodoptera litura Menggunakan Musuh Alami pada Tanaman Jagung di Desa Tompobulu Sudartik, Eka; Yusuf, Andi Cakra; Sulkifli, Sulkifli
MALLOMO: Journal of Community Service Vol 4 No 1 (2023): Desember-Mei
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55678/mallomo.v4i1.1220

Abstract

Abstrak. Tujuan pelaksanaan pKm ini sebagai sarana edukasi bagi petani jagung khususnya di Desa Tompobulu dalam hal meningkatkan pengetahuan akan pentingnya keberadaan serangga predator/musuh alami yang berperan dalam keseimbangan ekosistem tanaman jagung, selain itu petani mendapat keterampilan baru dalam pengendalian OPT secara alami menggunakan musuh alami serta keterampilan dalam Teknik sistem budidaya tanaman jagung. Metode pelaksanaan kegiatan dilakukan dengan cara melakukan kegiatan penyuluhan lapang dan pendampingan kunjungan praktek pengenalan serangga hama dan serangga predator di pertanaman jagung. Berdasarkan hasil capain dalam kegiatan pKm 85% peserta kegiatan pKm menjadi lebih paham bahwa tidak semua serangga yang berada dipertanaman jagung merupakan hama, sehingga kegiatan tersebut diharapkan dapat memberikan dampak positif sehingga kedepannya petani lebih bijak dalam menggunakan insektisida untuk pengendalian hama pada tanaman jagung.