Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif, dengan populasi sebanyak 52, sampel 52 orang dengan teknik sampel sensus dan teknik analisis data dengan instrument penelitian Validitas, Reliabilitas, Asumsi Klasik dan menggunakan Regresi Linier Berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Karakteristik Individu, Pemanfaatan Teknologi Infomasi dan Self Efficacy berpengaruh signifikan secara simultan terhadap Kinerja Pegawai Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Balangan. Karakteristik Individu, Pemanfaatan Teknologi Infomasi dan Self Efficacy berpengaruh signifikan secara parsial terhadap Kinerja Pegawai Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Balangan dan Variabel yang berpengaruh dominan terhadap Kinerja Pegawai Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Balangan Provinsi Kalimantan Selatan adalah Pemanfaatan Teknologi Infomasi. Nilai adjusted R2 sebesar 0,538 yang berarti besarnya variasi sumbangan seluruh variabel bebas terhadap variabel terikatnya adalah 53,8% sedangkan sisanya 46,4% dijelaskan oleh sebab lain diluar dari penelitian ini.