Embuai, Selpina
Universitas Kristen Indonesia Maluku

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PERSEPSI PERAWAT TENTANG PERAN DAN FUNGSI MAHASISWA PRAKTIK DI RSJD Dr.AMINO GONDOHUTOMO SEMARANG Tuasikal, Hani; Embuai, Selpina; Siauta, Moomina
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 9, No 1 (2020): Jurnal Ilmiah Kesehatan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pringsewu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Mahasiswa praktek merupakan individu yang mengaplikasikan teori yang dimiliki di RS dengan harapan mahasiswa akan menumbuhkan kepercayaan diri untuk menjadi seorang individu perawat dewasa. Harapan mahasiswa tersebut belum terpenuhi karena adanya rutinitas yang dilakukan mahasiswa setiap harinyadan tidak sesuai dengan peran dan fungsi mahasiswa di RS sehingga menimbulkan anggapan bahwa mahasiswa praktik hanya dapat membantu perawat sesuai dengan yang diinstruksikan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi perawat tentang peran dan fungsi mahasiswa praktek di RSJD Dr. Amino Gondohutomo Semarang. Penelitian kualitatif dengan pendekatan fenomenologis.  Sampel dilakukan secara purposif, berjumlah 4 partisipan. Teknik pengambilan data dengan wawancara mendalam. Hasil penelitian didapatkan bahwa persepsi perawat tentang peran mahasiswa praktek yaitu peran mahasiswa sebagai eduktor, caregiver, kolaborator dan konselor seperti membantu merubah perilaku, melakukan pengkajian menentukan diagnosa keperawatan, membantu melakukan terapi untuk pasien, memenuhi kebutuhan sehari-hari pasien, mendiskusikan bentuk pelayanan selanjutnya untuk pasien dan melakukan interaksi dengan pasien. Peran dan fungsi mahasiswa praktek tidak maksimal di RS. Saran dari peneliti bagi mahasiswa praktek adalah lebih aktif bertanya ketika di RS. Bagi RS dapat melakukan evaluasi dari mahasiswa praktek untuk pembimbing/CI pada akhir stase praktek.