Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Pengaruh Kepemimpinan Transformasional, Motivasi Dan Pelaksanaan Disiplin Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT Rajendra Alkesindo Fajar Rahardian; Andhika Ligar Hardika
Jurnal Study and Management Research Vol 14 No 2 (2017): SMART (Study & Management Research)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi STEMBI Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (342.855 KB) | DOI: 10.55916/smart.v14i2.23

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empirik pengaruh kepemimpinan transformasional, motivasi dan pelaksanaan disipilin baik secara simultan dan parsial terhadap kinerja karyawan. Dalam menentukan jumlah sampel, karena subyeknya kurang dari seratus, lebih baik diambil semua.Penelitian dilakukan terhadap 41 karyawan. Data yang digunakan adalah data primer dan pengumpulan data dilakukan melalui kuesioner. Metode analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif dan verifikatif, kemudian pengujian hipotesis dipakai analisis jalur (path analysis). Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan kepemimpinan transformasional, motivasi dan pelaksanaan disiplin berpengaruh terhadap kinerja karyawan sebesar 61%. Secara parsial pengaruh kepemimpinan transformasional memiliki pengaruh langsung sebesar 11,5% pengaruh tidak langsung melalui motivasi 3,7% dan pengaruh tidak langsung melalui pelaksanaan disiplin sebesar 5,3%. Motivasi berpengaruh secara langsung terhadap kinerja sebesar 12,5%, pengaruh tidak langsung melalui kepemimpinan sebesar 3,7% dan pengaruh tidak langsung melalui pelaksanaan disiplin sebesar 4,8%. Pelaksanaan disiplin berpengaruh langsung terhadap kinerja sebesar 9,5%, pengaruh tidak langsung melalui kepemimpinan sebesar 5,3% dan pengaruh tidak langsung melalui motivasi sebesar 4,8%. Kata Kunci : kepemimpinan transformasional, motivasi, pelaksanaan disiplin, kinerja karyawan
PENGARUH RASIO KEUANGAN DALAM MEMPREDIKSI PERUBAHAN LABA PADA PERUSAHAAN FOODS AND BEVERAGES YANG TERDAFTAR DI BEI Daniel Nababan; Andhika Ligar Hardika
Jurnal TEDC Vol 11 No 3 (2017): Jurnal TEDC
Publisher : UPPM Politeknik TEDC Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (319.647 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Rasio Keuangan Dalam Memprediksi Perubahan Laba PadaPerusahaan Foods and Beverages Yang Terdaftar Di BEI dari Tahun 2012 – Tahun 2015 (4 Tahun).Penelitian ini menggunakan 56 sampel penelitian, dengan variabel dependen adalah Perubahan Laba danvariabel independen sebanyak 8 rasio keuangan, yaitu Quick Ratio, Debt to Total Assets Ratio, Debt toEquity Ratio, Total Assets Turn Over, Inventory Turn Over, Gross Profit Margin, dan Net Profit Margin.Pengujian hipotesis menggunakan regresi berganda. Hasil penelitian ini adalah secara parsial Quick Ratio,Debt to Total Assets Ratio, Debt to Equity Ratio, Total Assets Turn Over, Inventory Turn Over, Gross ProfitMargin, dan Net Profit Margin tidak berpengaruh signifikan terhadap perubahan laba pada perusahaan foodsand beverages yang terdaftar di BEI. Sedangkan secara simultan Quick Ratio, Debt to Total Assets Ratio,Debt to Equity Ratio, Total Assets Turn Over, Inventory Turn Over, Gross Profit Margin, dan Net Profit Marginberpengaruh signifikan terhadap perubahan laba pada perusahaan foods and beverages yang terdaftar diBEI.Kata kunci: Perubahan Laba, Quick Ratio, Debt to Total Assets Ratio, Debt to Equity Ratio, Total AssetsTurn Over, Inventory Turn Over, Gross Profit Margin, dan Net Profit Margin
PENERAPAN PENGENDALIAN INTERNAL PERSEDIAAN UNTUK MENCEGAH TINDAKAN KECURANGAN UMKM KOPI CIRENGOT Andhika Ligar Hardika; Supriyanto Ilyas; Paulus Sugianto Yusuf; Rini Susiani; Syafdinal Syafdinal
JURNAL ILMIAH EDUNOMIKA Vol 8, No 1 (2024): EDUNOMIKA
Publisher : ITB AAS Indonesia Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29040/jie.v8i1.10731

Abstract

This study aims to find out how fraudulent acts can be detected and evaluated using internal control measures in the inventory cycle. This research was conducted using a descriptive method. Data collection techniques were carried out using a combination of observation, interviews and literature studies. Data processing is done by analyzing the results of interviews related to the area and comparing them with the results of observations. The results of the study show that internal control is very effective in preventing and detecting fraud in the inventory cycle at MSMEs Cirengot Coffee. The risk of fraud can be handled and prevented adequately. Implementation of controls such as increasing physical supervision, separation of functions and authority, strict and written policies on the company can be a solution to prevent fraud in MSMEs Cirengot Coffee.