Sa’diyah, Halimatus
Jurusan Budidaya Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH PEMBERIAN AGEN HAYATI PADA PERTUMBUHAN DAN HASIL LIMA VARIETAS KENTANG (Solanum tuberosum L.) DI BUMIAJI, BATU Sa’diyah, Halimatus; Roviq, Mochammad; Wardiyati, Tatik
Jurnal Produksi Tanaman Vol 5, No 10 (2017)
Publisher : Jurusan Budidaya Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (306.269 KB) | DOI: 10.21776/561

Abstract

Dalam meningkatkan produktivitas  kentang selain ditanam di dataran tinggi, maka penanaman diarahkan ke dataran medium untuk menunjang program diversifikasi pangan. Pengembangan tanaman kentang di dataran medium masih kurang diminati petani karena produktivitas masih rendah dan biaya perawatan tinggi. Penggunaan varietas dan agen hayati merupakan salah satu cara untuk mengatasi permasalahan tersebut. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan varietas kentang yang tumbuh lebih baik pada dataran medium di Bumiaji, Batu, dan mendapatkan pengaruh agen hayati pada pertumbuhan tanaman kentang pada dataran medium. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Maret-Juli 2015 di Desa Pandanrejo Kecamatan Bumiaji, Kota Batu. Penelitian ini menggunakan rancangan petak terbagi yang diulang tiga kali. Faktor pertama, agen hayati sebagai petak utama terdiri dari tanpa agen hayati dan agen hayati (Trichoderma viride, Pseudomonas fluoresens, dan Streptomyces sp.). Faktor kedua, varietas kentang sebagai anak petak terdiri dari  varietas Desiree, DTO 28, Granola Lembang UB, Granola Kembang UB, dan Nadiya. Hasil penelitian perlakuan agen hayati dan lima varietas kentang menunjukkan terjadi interaksi pada pengamatan tinggi tanaman umur 35 dan 42 hst, jumlah daun pada umur 28 dan 42 hst, intensitas serangan Phythoptora infestan pada umur 28 hst, dan hasil umbi per tanaman. Perlakuan agen hayati berpengaruh nyata pada jumlah daun pada umur 63 hst dan jumlah umbi per tanaman. Varietas DTO 28 dan Nadiya memiliki hasil umbi per petak dan hasil umbi per hektar lebih tinggi dari varietas Desiree, Granola Lembang UB, dan Granola Kembang UB.