Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Hubungan Pola Makan, Kunjungan ANC dan Emesis Gravidarum terhadap Kejadian Anemia pada Ibu Hamil : The Relationship between Diet, ANC Visits and Emesis Gravidarum on the Incidence of Anemia in Pregnant Women Lestari, Tita
Open Access Jakarta Journal of Health Sciences Vol 3 No 8 (2024): Open Acces Jakarta Journal of Health Sciences
Publisher : Sagamedia Indo Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53801/oajjhs.v3i8.295

Abstract

Latar Belakang: Di Kebupaten Pandeglang kasus anemia pada ibu hamil mengalami peningkatan yaitu tahun 2019 (34,2%), tahun 2020 (37,9%) dan tahun 2021 (41,2%). Dampak negatif anemia selama kehamilan dapat meningkatkan risiko kematian ibu dan perinatal. Upaya pencegahan dan penanggulangan anemia pada ibu hamil yaitu dengan program pemberian suplementasi tablet tambah darah (TTD) dan asam folat secara gratis. Tujuan: Untuk mengetahui hubungan pola makan, kunjungan ANC dan emesis gravidarum terhadap kejadaian anemia pada ibu hamil di wilayah kerja Puskesmas Perdana Tahun 2023. Metode: Metode penelitian ini adalah kuantitatif dengan rancangan penelitian Cross-Sectional menggunakan teknik Total Sampling dengan jumlah sampel sebanyak 84 orang. Instrument penelitian menggunakan kuesioner. Data di analisis dengan analisis univariat untuk memperoleh gambaran distribusi frekwensi, analisis bivariat dengan uji chi-square untuk memperoleh hubungan dua variabel. Hasil: Hasil distribusi frekuensi di dapatkan ibu hamil yang anemia yaitu  23.8% dan yang tidak anemia 76.2%, distribusi frekuensi pola makan kurang 22.6% dan pola makan baik 77,4%, distribusi frekuensi kunjungan ANC tidak rutin  26.2% dan kunjungan ANC rutin 73.8%, distribusi frekuensi emesis gravidarum 15.5% dan tidak emesis gravidarum 84.5 %. Dari hasil penelitian diperoleh ada hubungan yang signifikan antara pola makan terhadap anemia dengan nilai P-Value 0,000, kunjungan ANC dengan anemia nilai  P-Value 0,000 dan emesis gravidarum dengan anemia diperoleh niali P-Value 0,000. Kesimpulan: Terdapat hubungan yang signifikan antara pola makan, kunjungan ANC dan emesis gravidarum terhadap anemia pada ibu hamil di wilayah kerja Puskesmas Perdana Tahun 2023.
PENGARUH PROFESIONALISME, PENGETAHUAN TENTANG PENGELOLAAN KEUANGAN, DAN INTENSITAS PEMBINAAN DANA TERHADAP KUALITAS KEUANGAN DI KAMPUNG PASIR BAGADEU Lestari, Tita; Yumartono
Jurnal Gici Jurnal Keuangan dan Bisnis Vol 15 No 2 (2023): Jurnal Keuangan dan Bisnis
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi GICI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58890/jkb.v15i2.194

Abstract

The purpose of this study was to determine and analyze the influence of professionalism, knowledge of financial management, and the intensity of fundraising on financial quality in Kampung Pasir Bagadeu. The type of research used is explanatory research with the research method of collecting data using a questionnaire. The data analysis model used is multiple linear regression analysis. Sample selection was done by purposive sampling. The sample is 100 respondents, using multiple linear regression analysis. The results of the Determination Coefficient Test show that the independent variables in the form of professionalism, financial management and fund management jointly affect the dependent variable of financial quality reaching 84.8% while the remaining 15.2% is influenced by other variables not included in this study, for example environment, land tax payment order, financial socialization, fund security and so on. While the F test shows that the independent variables consisting of professionalism, financial management and fund management simultaneously have a significant effect on financial quality with the results of the analysis Fcount = (371.401) > Ftable = (2.70). The results of the t test show that the variable professionalism (19.416), financial management (5.054), fundraising (5.481) where ttable (1.668) means that partially these variables have a significant effect on financial quality in Kampung Pasir Bagadeu.
HUBUNGAN PEMBERIAN MAKANAN PENDAMPING ASI (MP-ASI) DENGAN KEJADIAN STUNTING PADA ANAK USIA 1-5 TAHUN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS BAKI Lestari, Tita; Marni; Ulkhasanah, Muzaroah Ermawati
Jurnal Kesehatan Tambusai Vol. 5 No. 3 (2024): SEPTEMBER 2024
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jkt.v5i3.31122

Abstract

Stunting masih menjadi prioritas permasalahan gizi di Indonesia. Kekurangan nutrisi kronis membuat tubuh anak menjadi kecil dan tidak tumbuh sesuai dengan usianya Salah satu faktor yang secara langsung dapat mempengaruhi stunting pada balita adalah faktor asupan, antara lain air susu ibu dan makanan pendamping ASI. Makanan pendamping ASI yang tepat dan baik merupakan makanan yang dapat memenuhi kebutuhan gizi sehingga anak dapat tumbuh dan berkembang dengan optimal. Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan pemberian makanan pendamping ASI (MP-ASI) dengan kejadian stunting pada anak usia 1-5 tahun di Wilayah Kerja Puskesmas Baki. Metode penelitian: Penelitian ini menggunakan suatu jenis penelitian yaitu kuantitatif, dengan menggunakan pendekatan Cross sectional. Sampel yang digunakan adalah ibu yang memiliki balita stunting usia 1-5 tahun di Wilayah Kerja Puskesmas Baki   berjumlah   92 orang dengan metode total sampling. Pengambilan data dilakukan dengan pengisian kuesioner.  Uji statistik   yang   digunakan   menggunakan   uji   Chi-square. Hasil penelitian: Hasil uji statistik menunjukkan terdapat hubungan antara pemberian makanan pendamping ASI (MP-ASI) dengan kejadian stunting pada anak usia 1-5 tahun di Wilayah Kerja Puskesmas Baki dengan nilai sig.(Chi-square) sebesar 0,000 atau <0,05. Kesimpulan: Terdapat hubungan antara pemberian makanan pendamping ASI (MP-ASI) dengan kejadian stunting pada anak usia 1-5 tahun di Wilayah Kerja Puskesmas Baki.