Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Pengaruh Budaya Perusahaan Terhadap Efektivitas Organisasi Pada PT. Morotai Marine Curture (MMC) Di Kabupaten Pulau Morotai Wangko, Lukman; Sibua, Nurhikmah; Natan, Nurdin
Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan Vol 11 No 7.D (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan 
Publisher : Peneliti.net

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana penerapan budaya perusahaan, bagaimana efektivitas organisasi, dan sejauh mana pengaruh budaya perusahaan terhadap efektivitas organisasi. Penelitian ini dilaksanakan di PT. Morotai Marine Curture (MMC) Di Kabupaten Pulau Morotais. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif analitis dan verifikatif. Sampel yang diambil yaitu dari populasi sebanyak 63 orang. Teknik pengolahan data dan analisis yang digunakan menggunakan korelasi Rank Spearman serta uji statistik t untuk menguji hipotesis dengan tingkat keyakinan 90%. Adapun koefisien determinasi digunakan untuk mengetahui besarnya pengaruh budaya perusahaan yang diterapkan terhadap efektivitas organisasi. Dari penelitian tersebut diperoleh hasil bahwa Budaya perusahaan memiliki hubungan yang cukup berarti terhadap efektivitas organisasi menurut tafsiran korelasi Jalaludin Rakhmat. Ini dilihat dari Koefisien Korelasi Rank Spearman sebesar 0,70%, sedangkan kontribusi budaya perusahaan terhadap Efektivitas organisasi adalah sebesar 49%. Kesimpulan penelitian ini adalah terdapat pengaruh budaya perusahaan terhadap efektivitas organisasi
AKSELERASI PENGEMBANGAN USAHA MIKRO KECIL DAN MENENGAH (UMKM) DESA SANGOWO Umar, Ardin; Sibua, Nurhikmah; Yuliana, Yuliana; Natan, Nurdin; Hasan, Jamiludin; Wangko, Lukman; Reza Kusman, Muhammad; Papuangan, Miswar
ABDI DALEM: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 1 No. 2 (2024): Oktober
Publisher : PT. ANAN PUBLISHER CENDEKIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70585/abdidalem.v1i2.36

Abstract

Abstrak Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk mengembangkan kemampuan pelaku UMKM di Desa Sangowo dalam strategi pemasaran digital dan diversifikasi produk. Berdasarkan observasi awal, pelaku UMKM menghadapi tantangan dalam memperluas jangkauan pemasaran dan inovasi produk. Kegiatan ini dilakukan pada 30 September 2024 di Balai Desa Sangowo dan diikuti oleh lebih dari 20 pelaku UMKM yang bergerak dalam bidang kerajinan dan jajanan tradisional. Pendekatan yang digunakan meliputi sosialisasi dan pendampingan yang berfokus pada penerapan pemasaran digital dan branding. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan pemahaman peserta terhadap pemasaran digital, diversifikasi produk, serta penerapan branding yang efektif. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dampak berkelanjutan dalam mempercepat pengembangan UMKM di Desa Sangowo.