Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NUMBERED HEAD TOGETHER TERHADAP HASIL BELAJAR CHEST PASS BOLA BASKET Santoso, Andika Yudha Putra; Astra, I. K. Budaya; Suwiwa, I. G.
Jurnal Ilmu Keolahragaan Undiksha Vol 8, No 3 (2020)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jiku.v8i3.29820

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe numbered head together terhadap hasil belajar chest pass bola basket pada siswa kelas XI SMA Negeri 2 Singaraja. Jenis penelitian adalah eksperimen sungguhan (true experimental) dengan menggunakan desain penelitian the randomized pretest-posttest control  group the same subject design. Pengambilan sampel menggunakan teknik random sampling. Kelas yang menjadi sampel penelitian adalah kelas XI-MIPA 2 sebagai kelompok control dan XI-MIPA 4 sebagai kelompok eksperimen. Pengumpulan data hasil belajar diperoleh melalui tes objektif, observasi dan unjuk kerja. Analisis data yang digunakan adalah uji-t dengan bantuan SPSS 16.0 for Windows. Analisis data menunjukkan bahwa dari hasil rata-rata gain score pada kelas kelompok eksperimen adalah  6,8824, lebih tinggi dari kelas kelompok control yaitu 4,2941. Hasil uji-t menunjukkan nilai sig pada kolom sig (2-tailed) dan baris equal variances assumed sebesar 0.000. Nilai sig ini lebih kecil dari pada 0,05 sehingga sehingga Ho ditolak dan Haditerima. Dengan demikian, penerapan model pembelajaran kooperatiftipe NHT berpengaruh signifikan terhadap peningkatan hasil belajar chest pass bola basket. Disarankan kepada guru PJOK agar menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe NHT dalam proses pembelajaran materi chest pass bola basket karena terbukti berpengaruh terhadap peningkatan hasil belajar siswa..Kata Kunci: NHT, hasil belajar, bola basket
Persepsi Wisatawan terhadap Potensi Pariwisata Olahraga Wahana Canyoning Yana, I Gede; Astra, I.K. Budaya; Suwiwa, I. G.
Indonesian Journal of Sport & Tourism Vol 3, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (361.475 KB) | DOI: 10.23887/ijst.v3i1.35432

Abstract

Kurangnya promosi serta kelengkapan fasilitas di tempat wisata, menjadi salah satu faktor timbulnya kesenjangan antara pariwisata diberbagai wilayah. Oleh karena itu harus dicari solusi untuk mengatasi masalah ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui informasi mengenai potensi serta daya tarik pariwisata olahraga yang ada di Gitgit Waterfall dan informasi mengenai wahana yang ada di Gitgit Waterfall. Penelitian ini merupakan deskriptif kuantitatif dengan jenis survei. Populasi pada penelitian ini wisatawan yang pernah mengunjungi Gitgit waterfall. Sampel dalam penelitian ini menggunakan non-probability sampling dengan teknik accidental sampling dengan jumlah 95 orang.  persepsi intrinsik bila dipersentasekan memperoleh persentase 85,9%, bila dikonversikan pada tabel skala penilaian katagori persepsi intrinsik dalam katagori sangat baik. Pernyataan persepsi ekstrinsik bila dipersentasekan memperoleh persentase 84,6% bila dikonversikan pada tabel skala penilaian katagori persepsi ekstrinsik dalam katagori sangat baik. pada indikator sarana prasarana memperoleh persentase 87% dalam penilaian katagori sangat baik. Hasil persepsi wisatawan terhadap potensi pariwisata olahraga wahana canyoning di Gitgit Waterfall memperoleh 85,5% dengan katagori sangat baik. Di Simpulkan bahwa daya tarik wisatawan terhadap olahraga wahana canyoning sangat baik, dan Wisatawan mendapat informasi secara cepat, baik menggunakan media sosial (instagram, facebook dan media sosial lainnya) adapun media pemasaran lain (pampfet, benner, dan media cetak). Untuk saran perlu ditingkatkan lagi dalam segi pengelolaannya agar lebih baik. Kata Kunci : Persepsi, Pariwisata, Canyoning
Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Video Tutorial Teknik Shooting Petanque pada Mahasiswa Prodi Penjaskesrek Ulum, Mistahul; Asra, I. K. B.; Suwiwa, I. G.
Indonesian Journal of Sport & Tourism Vol 4, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/ijst.v4i1.45028

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh belum tersedianya media pembelajaran yang menunjang pembelajaran terkait materi teknik shooting dalam permainan petanque di prodi Penjaskesrek, Undiksha. Tujuan penelitian ini adalah untuk 1) mengembangkan media pembelajaran berbasis video tutorial teknik shooting dalam permainan petanque pada mahasiswa penjaskesrek; 2) mendeskripsikan hasil uji validasi ahli; dan 3) mendeskripsikan hasil uji coba produk terkait media berbasis video tutorial teknik shooting dalam permainan petanque. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan. Model pengembangan yang digunakan adalah model ADDIE. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dan kuesioner. Data dianalisis dengan teknik deskriptif kualitatif dan deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa video tutorial teknik shooting dalam permainan petanque telah dikembangkan mengikuti model ADDIE yang meliputi lima langkah yaitu: analyze, design, develope, implementation, dan evaluation. Hasil penelitian berdasarkan tanggapan ahli yaitu: (1) ahli isi memperoleh persentase 93,33% (sangat baik), (2) ahli desain pembelajaran memperoleh persentase 94,78% (sangat baik), dan (3) ahli media pembelajaran memperoleh persentase 94,16% (sangat baik). Adapun uji coba perorangan memperoleh persentase 92,59% (sangat baik), uji coba skala kecil memperoleh persentase 89,07% (baik), dan uji coba skala besar memperoleh persentase 92,28% (sangat baik). Ditinjau dari hasil validasi ahli dan uji coba yang dilakukan, disimpulkan bahwa media pembelajaran berbasis video tutorial teknik shooting dalam permainan petanque telah memperoleh status valid dan layak digunakan untuk mendukung proses pembelajaran.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NUMBERED HEAD TOGETHER TERHADAP HASIL BELAJAR CHEST PASS BOLA BASKET Santoso, Andika Yudha Putra; Astra, I. K. Budaya; Suwiwa, I. G.
Jurnal Ilmu Keolahragaan Undiksha Vol. 8 No. 3 (2020)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jiku.v8i3.29820

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe numbered head together terhadap hasil belajar chest pass bola basket pada siswa kelas XI SMA Negeri 2 Singaraja. Jenis penelitian adalah eksperimen sungguhan (true experimental) dengan menggunakan desain penelitian the randomized pretest-posttest control  group the same subject design. Pengambilan sampel menggunakan teknik random sampling. Kelas yang menjadi sampel penelitian adalah kelas XI-MIPA 2 sebagai kelompok control dan XI-MIPA 4 sebagai kelompok eksperimen. Pengumpulan data hasil belajar diperoleh melalui tes objektif, observasi dan unjuk kerja. Analisis data yang digunakan adalah uji-t dengan bantuan SPSS 16.0 for Windows. Analisis data menunjukkan bahwa dari hasil rata-rata gain score pada kelas kelompok eksperimen adalah  6,8824, lebih tinggi dari kelas kelompok control yaitu 4,2941. Hasil uji-t menunjukkan nilai sig pada kolom sig (2-tailed) dan baris equal variances assumed sebesar 0.000. Nilai sig ini lebih kecil dari pada 0,05 sehingga sehingga Ho ditolak dan Haditerima. Dengan demikian, penerapan model pembelajaran kooperatiftipe NHT berpengaruh signifikan terhadap peningkatan hasil belajar chest pass bola basket. Disarankan kepada guru PJOK agar menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe NHT dalam proses pembelajaran materi chest pass bola basket karena terbukti berpengaruh terhadap peningkatan hasil belajar siswa..Kata Kunci: NHT, hasil belajar, bola basket