Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search

Kajian Analisis Perbandingan Rangka Atap Kuda-Kuda Menggunakan Kayu LVL dan Baja Ringan Nessa Valiantine Diredja; Badriana Nuranita; Erma Desmaliana; Anissa Cahyani Pertiwi
RekaRacana: Jurnal Teknil Sipil Vol 7, No 3: November 2021
Publisher : Institut Teknologi Nasional, Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26760/rekaracana.v7i3.148

Abstract

ABSTRAKPenggunaan baja ringan sebagai material rangka atap sudah sangat umum ditemui. Selain baja ringan, terdapat alternatif material lain yaitu kayu LVL atau Laminated Veneer Lumber. Pada penelitian ini dibahas mengenai penggunaan material baja ringan dan LVL sebagai rangka atap kuda-kuda pada hunian. Berdasarkan perhitungan, luas penampang  antara kayu LVL terhadap baja ringan pada batang bawah memiliki perbandingan 7,31 dan 55,64, batang vertikal 6,10 dan 124,30, batang diagonal atas 33,67 dan untuk batang diagonal bawah 90,46 dan 5,33. Perbandingan tersebut menghasilkan  yang lebih besar untuk kayu LVL. Meskipun didapatkan  yang lebih kecil pada material baja ringan, namun terdapat persyaratan kelangsingan yang menyebabkan baja ringan memerlukan profil yang lebih besar. Sedangkan untuk lendutan didapatkan lendutan sebesar 0,88 mm rangka baja ringan dan 2,69 mm untuk kayu LVL, keduanya memenuhi persyaratan terhadap lendutan ijinnya. Untuk perbandingan berat, rangka baja ringan memiliki berat 24,99 kg dan kayu LVL sebesar 7,71 kg.Kata kunci: rangka atap kuda-kuda, baja ringan, kayu Laminated Veneer Lumber ABSTRACTThe use of cold-formed steel as a roof truss material is very common. In addition to cold-formed steel, there is other material alternatives that has a fairly light weight namely LVL or Laminated Veener Lumber. This study disscussed the used of cold-formed steel and LVL as a roof truss. The analysis result indicated that the section area  between LVL to cold-form steel for bottom chord in the range of 7,31-55,64, and 6,10-124,30 for vertical beam, 33,67 for diagonal bottom chord, and 90,46-5,33 for diagonal top chord. As a result,  of LVL was larger than cold-form steel. However, there are slendersness requirements that the cold-form steel was needed the larger profil than LVL. In terms of structure stiffness, the cold-form steel roof truss have 0,88 mm deflection and 2,69 mm for LVL, however they were able to accomodate the deflection requirements. The total weight of cold-formed steel is 24,99 kg and 7,71 kg for LVL.Keywords: roof truss, cold-formed steel, Laminated Veneer Lumber
Evaluasi Perencanaan Jembatan Kereta Api Rangka Baja Double Track Tipe Welded Through Truss Bentang 50 meter Badriana Nuranita; Erma Desmaliana; Kenny Gesa
RekaRacana: Jurnal Teknil Sipil Vol 6, No 3: November 2020
Publisher : Institut Teknologi Nasional, Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26760/rekaracana.v6i3.132

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini menganalisis perencanaan struktur atas jembatan kereta api rangka baja double track tipe Welded Through Truss (WTT) dengan bentang jembatan 50 m melalui Gambar Standar Tipikal Jembatan yang ada di lapangan. Analisis dan pembebanan jembatan sesuai kriteria teknis yang mengacu pada Lampiran Peraturan Menteri Perhubungan No. 60 Tahun 2012 tentang Persyaratan Teknis Jalur Kereta Api. Hasilnya dievaluasi dalam nilai tegangan dan defleksi. Hasil analisis menunjukan bahwa terdapat beberapa batang diagonal yang menghasilkan angka rasio tegangan > 1, sehingga perlu dilakukan penambahan tebal profil penampang atau juga menambahkan stiffener pada elemen-elemen jembatan yang kritis. Namun demikian nilai lendutan aktual di tengah bentang sebesar 46,651 mm masih memenuhi syarat karena kurang dari lendutan ijin 50 mm.Kata kunci: jembatan kereta api, welded through truss, PM 60 Tahun 2012, rasio tegangan dan defleksi ABSTRACTThis study analyzed the performance design about the uper structure of typical railway bridge for the 50 m WTT (Welded Through Truss) steel frame railway bridge with double track. Planning criteria refer to Attachment to the Minister of Transportation Regulation No. 60 of 2012 for Technical Requirements for Railroad. The results are evaluated in terms of stress ratio and deflection. The analysis result show that the 50 m WTT (Welded Through Truss) steel frame railway bridge has several diagonal bars that produce a stress ratio > 1, so it is necessary to add the thickness of the cross sectional profile or also to add a stiffener to the bridge structure. However the actual deflection value in the middle of the span of 46.651 mm still meets the requirements because it is less than the allowable deflection of 50 mm.Keywords: railway bridge, welded through truss, PM 60 of 2012, stress ratio and deflection
Evaluasi Struktur Atas Jembatan Kereta Api WTT dengan Modifikasi Lebar Jalan Rel Standard Gauge Badriana Nuranita
RekaRacana: Jurnal Teknil Sipil Vol 9, No 1: Maret 2023
Publisher : Institut Teknologi Nasional, Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26760/rekaracana.v9i1.46

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini mengevaluasi kapasitas struktur atas Jembatan KA WTT (Welded Through Truss) Tipikal bentang 42 meter dengan modifikasi pada bagian lebar jalan rel atau lebar sepur. Desain Jembatan yang ada saat ini diperuntukkan untuk lebar sepur 1067 mm, sedangkan untuk lebar sepur 1435 mm terjadi perubahan lebar jembatan dari 4,9 meter menjadi 5,5 meter. Evaluasi ditinjau berdasarkan analisis pada nilai defleksi jembatan dan rasio kapasitas. Hasil analisis menunjukkan defleksi maksimum jembatan sebasar 30,7 mm tidak melebihi defleksi izinnya yakni 42 mm sehingga masih memenuhi persyaratan. Namun berdasarkan hasil pengecekan rasio kapasitas, terjadi overstress pada beberapa batang seperti pada rangka/tiang ujung, gelagar memanjang dan gelagar melintang jembatan, sehingga dilakukan perencanaan struktur baru melalui modifikasi pada dimensi profil penampang guna menghasilkan desain jembatan yang memenuhi kriteria kekuatan dan kekakuan.Kata kunci: jembatan KA, rangka baja, WTT, sepur 1435 mm ABSTRACTThis study evaluated the capacity of the upper structure of the WTT (Welded Through Truss) Railway Bridge typical for 42 meters span with railway track gauge modification. The current bridge design is intended for a narrow gauge (1067 mm), while for a standar gauge (1435 mm) there is a change of the bridge width from 4,9 meters to 5,5 meters. The evaluation is reviewed based on the analysis on the bridge deflection value and capacity ratio. The results show that the maximum deflection of the bridge is 30,7 mm which does not exceed the allowable deflection (L/1000) so that adequate. However, based on the results of the capacity ratio, there is overstress on several beams such as the end post, stringers and floor beams. Therefore, a new or modified structure is required to get a bridge design with full strength and stiffness criteria.Keywords: railway bridges, steel truss, WTT, 1435 mm track gauge
Kajian Analisis Struktur PC-I Girder Prestressed pada Jembatan Bentang 35,8 meter Darojatun, Bagas Kautsar; Nuranita, Badriana
RekaRacana: Jurnal Teknil Sipil Vol 10, No 1: Maret 2024
Publisher : Institut Teknologi Nasional, Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26760/rekaracana.v10i1.1

Abstract

ABSTRAKBeton prategang merupakan salah satu tipe struktur atas yang banyak diaplikasikan pada jembatan-jembatan mulai bentang pendek hingga bentang panjang. Prinsip beton prategang yang banyak digunakan pada setiap pembangunan konstruksi karena kelebihannya dapat mengatasi masalah keretakan akibat lemah menahan tegangan tarik sehingga dapat menghasilkan beton yang lebih kuat. Disisi lain, karena merupakan beton precast, maka dapat memangkas waktu pelaksanaan konstruksi. Hal tersebut menjadi bahan kajian penelitian di mana prinsip beton prategang diaplikasikan pada penampang PC-I girder jembatan bentang 35,8 meter. Analisis dilakukan dengan menghasilkan nilai tegangan dan nilai lendutan. Dari penampang tersebut didapatkan nilai tegangan yang tidak jauh dari tegangan izin. Namun, pada penampang PC-I girder khususnya pada serat bawah girder melebihi dari rasio kapasitas tegangan izin yaitu sebesar 1,000. Disisi lain, nilai lendutan dari penampang PC-I girder tersebut sudah memenuhi dari lendutan izin. Maka, penampang PC-I girder dapat dijadikan sebagai bahan pertimbangan.Kata kunci: jembatan, PC-I girder, beton prategang ABSTRACKPrestressed concrete is one type of upper structure that is widely applied to bridges ranging from short spans to long spans. The principle of prestressed concrete is widely used in every construction because of its advantages which can overcome the problem of cracking due to not being strong enough to withstand tensile pressure so that it can produce stronger concrete. On the other hand, because the concrete is precast, it produces concrete that can reduce construction time. This is a research topic where the principles of prestressed concrete are applied to PC-I girder cross-sections. The cross-sections are compared to the stress values and deflection values. From the cross section, a stress value is obtained which is not far from the allowable stress. However, the cross-section of the PC-I girder, especially the bottom fiber of the girder, exceeds the allowable stress capacity ratio, which is 1,000. On the other hand, the deflection value of the cross-section of the PC-I girder already meets the permit deflection. So, the cross-section of the PC-I girder can be used as a consideration.Keywords: bridge, PC-I girder, prestressed concrete 
Analisis Pushover terhadap Variasi Penampang Kolom pada Struktur Gedung Special Plate Shear Wall Nuranita, Badriana; Desimaliana, Erma; Sobana, Novian Arief Subagja
Journal of Sustainable Construction Vol 1 No 2 (2022): Journal of Sustainable Construction
Publisher : Universitas Katolik Parahyangan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (525.905 KB) | DOI: 10.26593/josc.v1i2.5699

Abstract

Special Plate Shear Wall (SPSW) merupakan struktur rangka yang terdiri dari pelat baja vertikal (infill plate) sebagai dinding pengisi yang tersambung dengan balok dan kolom, berfungsi untuk menahan beban seismik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kinerja struktur gedung SPSW terhadap variasi penampang kolom menggunakan metode analisis pushover dengan bantuan software ETABS. Struktur gedung klinik 6 lantai, dengan total tinggi lantai 21,5 m. Variasi penampang kolom yaitu profil king cross pada model 1 dan profil hollow pada model 2. Standar analisis mengacu pada SNI 1726:2019 dan FEMA 356. Hasil penelitian menunjukkan bahwa struktur gedung SPSW model 1 memiliki kinerja struktur yang paling efektif sebagai struktur rangka penahan beban gempa. Hasil perhitungan berdasarkan SNI 1726:2019 menunjukkan bahwa struktur gedung SPSW model 1 memiliki gaya geser dasar terbesar yaitu 3.137,30 kN untuk arah X dan 3.144,66 kN untuk arah Y. Level kinerja struktur gedung SPSW berdasarkan FEMA 356 termasuk dalam kategori aman yaitu Immediate Occupancy (IO), baik untuk model 1 maupun model 2.
Pengaruh Konfigurasi Batang Tunggal dan Ganda Terhadap Kapasitas Kuda-Kuda Kayu Bengkirai Fadillah, Hamzah Haikhal; Nuranita, Badriana
RekaRacana: Jurnal Teknil Sipil Vol 11, No 1: Maret 2025
Publisher : Institut Teknologi Nasional, Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26760/rekaracana.v11i1.1

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini membandingkan efisiensi konfigurasi penampang batang tunggal dan batang ganda terhadap kapasitas struktur kuda-kuda kayu dengan tipe rangka Modified Post Queen bentang 10 m. Analisis dilakukan berdasarkan aspek tegangan, lendutan, dan berat struktur. Jenis kayu yang digunakan adalah kayu Bengkirai yang umum digunakan sebagai material konstruksi bangunan. Perhitunagn struktur mengacu pada kriteria Desain Faktor Beban Ketahanan (DFBK) sesuai SNI 7973-2013 dan SNI 1727-2020. Hasil analisis menunjukkan rasio tegangan tarik dan tegangan tekan pada kuda-kuda batang ganda lebih besar 5,882%-32,496% dan 22,379%-49,333% dibandingkan batang tunggal. Lendutan aktual pada kuda-kuda batang tunggal mencapai 5,018 mm, sementara batang ganda 5,367 mm, keduanya masih memenuhi syarat lenduatan ijin. Sementara untuk berat struktur, batang ganda lebih ringan 16,351% dibandingkan batang tunggal. Secara keseluruhan, kedua jenis kuda-kuda memenuhi standar kekuatan (rasio tegangan) dan kekakuan (lendutan), namun batang ganda lebih unggul dari aspek berat, sehinggal lebih direkomendasikan untuk pengaplikasian struktural.Kata kunci: kuda-kuda kayu, batang tunggal, batang ganda, rasio tegangan, lendutan, berat struktur ABSTRACTThis study compares the efficiency of single-section and double-section configurations in the structural capacity of a 10-meter span wooden truss with a Modified Post Queen frame type. The analysis is conducted based on stress ratios, deflection, and structural weight aspects. Bengkirai wood, commonly used as a construction material, is selected for this study. Structural calculations follow the Load and Resistance Factor Design (LRFD) criteria based on SNI 7973-2013 and SNI 1727-2020. The analysis results indicate that the tensile and compressive stress ratios in the double-section truss are 5.882%-32.496% and 22.379%-49.333% higher, respectively, than those in the single-section truss. The actual deflection of the single-section truss reaches 5.018 mm, while the double-section truss is 5.367 mm, both meeting the allowable deflection limits. In terms of structural weight, the double-section truss is 16.351% lighter than the single-section truss. Overall, both truss configurations meet the strength (stress ratio) and stiffness (deflection) standards, but the double-section truss is superior in terms of weight efficiency, making it more recommended for structural applications.Keywords: wooden truss, single-section, double-section, stress ratio, deflection, structural weight
Studi Efisiensi Desain Jembatan Beton Prategang dengan Variasi Tipe I-Girder Herbudiman, Bernardinus; Nuranita, Badriana; Putra, Sandhi Maulana Ivan
MEDIA KOMUNIKASI TEKNIK SIPIL Volume 31, Nomor 1, JULI 2025
Publisher : Department of Civil Engineering, Diponegoro University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14710/mkts.v31i1.70897

Abstract

The prestressed concrete type I (PC-I) girder is widely used in Indonesia’s flyovers due to its strength and construction efficiency. This paper deals with a case study of the Northern Ring Road Flyover structure in Tasikmalaya. The research is focused on stress and deflection ratios of a range of PC-I girder variations, including the existing girder, a smaller girder with more tendons, and a larger girder with fewer tendons. The loading standard follows SNI 1725:2016, while prestressing and capacity analysis refer to AASHTO LRFD Bridge Design Specifications. Result indicated that the H-170 PC-I girder with 3 tendons provides the most efficient design, with a top fiber stress ratio 0.86 and a deflection ratio 0.27 under permanent and live loads, with a total prestress loss of 19.6%.