Tujuan penelitian ini adalah: (1) Mengetahui karakteristik wanita tani jagung di Desa Duko Tambin, (2) Mengetahui pembagian kerja rumah tangga petani pada usahatani jagung di Desa Duko Tambin, dan (3) mengetahui hubungan antara tingkat pengetahuan wanita tani tentang PTT jagung terhadap pembagian kerja rumah tangga petani pada usahatani jagung di Desa Duko Tambin. Penelitian dilakukan di Desa Duko Tambin, Kecamatan Tragah, Kabupaten Bangkalan yang dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis korelasi menggunakan software SPSS. Sampel pada penelitian adalah sebanayak 30 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakteristik wanita tani meliputi usia, pendidikan, pekerjaan utama, dan pengalaman bertani. Pembagian kerja rumah tangga petani pada usahatani jagung di Desa Duko Tambin dikerjakan oleh dominan wanita, dominan laki-laki, dan dikerjakan bersama. Pekerjaan pada usahatani meliputi penentuan komoditas, perencanaan kebutuhan saprodi, perencanaan kebutuhan tenaga kerja, prakiraan kebutuhan biaya, perencanaan waktu usahatani, pengolahan lahan, pembersihan lahan, pemupukan, penanaman, penyiraman, penyiangan, pengendalian hama, pemanenan, penjemuran, dan pemipilan. Pembagian kerja yang dilakukan oleh rumah tangga petani di Desa Duko Tambin pada kegiatan usahatani jagung yaitu sebesar 46,22 persen dominan dikerjakan oleh wanita, 30,89 persen dominan dikerjakan oleh laki-laki, dan 22,89 persen dikerjakan secara bersama-sama.