Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

Efektivitas Konseling Menggunakan Media Roda Klop Terhadap Motivasi PUS Menjadi Calon Akseptor KB Di Puskesmas Tiong Ohang Kecamatan Long Apari Kabupaten Mahulu Tahun 2023 Ernawati, Ernawati; Rahman, Gajali; Putri, Rosalin Ariefah; Hendriani, Dwi
Bunda Edu-Midwifery Journal (BEMJ) Vol. 7 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : Akademi Kebidanan Bunga Husada Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54100/bemj.v7i1.138

Abstract

Pendahuluan: Program Keluarga Berencana (KB) merupakan strategi penting dalam mengatur keluarga secara sehat. Namun, motivasi perempuan usia subur (PUS) untuk menjadi calon akseptor KB masih perlu ditingkatkan. Konseling menggunakan media roda klop menjadi pendekatan yang efektif dalam membantu PUS memahami manfaat KB dan mempertimbangkan keputusan. Tulisan ini membahas efektivitas konseling media roda klop terhadap motivasi PUS menjadi calon akseptor KB. Tujuan: Mengetahui efektivitas konseling menggunakan media roda KLOP terhadap motivasi PUS menjadi calon Akseptor KB di Puskesmas Tiong Ohang Kecamatan Long Apari. Metode: Penelitian ini menggunakan jenis pre-eksperiment. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah one group pretest and posttest. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh PUS yang terdata di Puskesmas Tiong Ohang Kecamatan Long Apari Kabupaten Mahulu. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan probability random sampling. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 42 orang. Hasil: Diperoleh motivasi sebelum pemberian konseling menggunakan roda KLOP sebagian besar motivasi rendah. Diperoleh motivasi sesudah pemberian konseling menggunakan roda KLOP sebagian besar motivasi tinggi. Diperoleh hasil uji wilcoxon nilai-p = 0,002 sehingga Ha diterima dan Ho ditolak, yang berarti terdapat efektivitas konseling menggunakan media roda KLOP terhadap motivasi PUS menjadi calon Akseptor KB di Puskesmas Tiong Ohang Kecamatan Long Apari Kabupaten Mahulu. Kesimpulan: Terdapat efektivitas konseling menggunakan media roda KLOP terhadap motivasi PUS menjadi calon Akseptor KB di Puskesmas Tiong Ohang Kecamatan Long Apari Kabupaten Mahulu.
Hubungan Antara Pengetahuan Dengan Perilaku Personal Hygiene Saat Menstruasi Pada Remaja Putri Kelas 9 Di SMPN 1 Long Bagun Tahun 2023 Ding, Natalia Karuhe; Rahman, Gajali; Putri, Rosalin Ariefah; Hendriani, Dwi
Bunda Edu-Midwifery Journal (BEMJ) Vol. 7 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : Akademi Kebidanan Bunga Husada Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54100/bemj.v7i1.139

Abstract

Pendahuluan: Menstruasi adalah peristiwa penting bagi remaja dimana proses keluarnya darah dari dalam rahim yang terjadi karena luruhnya dinding rahim karena tidak dibuahi. Pengetahuan tentang personal hygiene saat menstruasi sangat penting dan dibutuhkan untuk membentuk perilaku personal hygiene yang benar saat menstruasi. Tujuan penelitian ini mengetahui hubungan pengetahuan dengan perilaku personal hygiene saat menstruasi pada remaja putri kelas 3 Di SMPN 1 Long Bagun Tahun 2023. Metode: Jenis penelitian ini adalah “cross sectional”. Populasi penelitian ini adalah siswi kelas III SMPN 1 Long Bagun, Sample diambil dengan total sampling sebanyak 63 siswi. Analisa data yang digunakan adalah chi square. Hasil: Berdasarkan uji chi square  nilai p value 0.022 < α (0,05), menunjukan Ha diterima dengan menolak Ho yaitu ada hubungan pengetahuan dengan Perilaku Personal Hygiene Saat Menstruasi. Pembahasan: Kurangnya pengetahuan saat menstruasi berdampak seseorang berperillaku buruk terhadap personal hygiene  saat menstruasi. Beresiko terkena infeksi saluran kemih, keputihan, kanker serviks dan kesehatan reproduksi lainnya. Maka dibutuhkan peran aktif petugas kesehatan untuk memberikan pelayanan dan edukasi kepada siswi.  Kesimpulan: ada hubungan pengetahuan dengan Perilaku Personal Hygiene Saat Menstruasi pada Remaja Putri Kelas 3 Di SMPN 1 Long Bagun Tahun 2023.
Pengaruh Penyuluhan Kesehatan Reproduksi Melalui Audio Visual Terhadap Tingkat Pengetahuan Remaja Tentang Kesehatan Reproduksi Dew, Marvera; Rahman, Gajali; Putri, Rosalin Ariefah
Bunda Edu-Midwifery Journal (BEMJ) Vol. 7 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : Akademi Kebidanan Bunga Husada Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54100/bemj.v7i1.140

Abstract

Menjaga kesehatan reproduksi adalah hal yang sangat penting terutama bagi para remaja karena kurangnya pengetahuan tentang kesehatan reproduksi dapat menimbulkan suatu kasus. Studi pendahuluan di SMAN Long Bagun belum pernah diberikan penyuluhan melalui audio visual pada remaja. Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh penyuluhan kesehatan reproduksi melalui audio visual terhadap tingkat pengetahuan remaja tentang kesehatan reproduksi. Jenis penelitian yang di gunakan adalah pre-eksperimental design dengan rancangan one group pretest and posttest design. Populasi yaitu siswa dan siswi di SMAN 1 Long Bagun berjumlah 658 orang. Penentuan besar sampel menurut rumus Slovin diperoleh 87 orang. Teknik sampling dengan metode proporsional random sampling Analisa data menggunakan Wilcoxon Signed Rank Test. Karakteristik responden sebagian besar usia 15 tahun (35,6 persen), pendidikan orang tua tamat SMA (48,3 persen) dan pekerjaan orang tua sebagai wiraswasta (49,4 persen). Skor rata-rata perilaku pengetahuan remaja tentang kesehatan reproduksi sebelum pemberian penyuluhan melalui audio visual yaitu 20,97 dan setelah pemberian penyuluhan melalui audio visual yaitu 27,43. Ada pengaruh penyuluhan kesehatan reproduksi melalui audio visual terhadap tingkat pengetahuan remaja tentang kesehatan reproduksi (p value : 0,024 kurang dari α : 0,05). Ada pengaruh penyuluhan kesehatan reproduksi melalui audio visual terhadap tingkat pengetahuan remaja tentang kesehatan reproduksi.
Edukasi Prelakteal Pada Kader Dalam Upaya Meningkatkan Pemberian ASI Eksklusif di Desa Bukit Raya Sihaloho, Cristinawati B/R; Siregar, Nursyahid; Putri, Rosalin Ariefah; Lushinta, Lidia
Jurnal SOLMA Vol. 14 No. 2 (2025)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka (UHAMKA Press)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22236/solma.v14i2.18597

Abstract

Background: Prelakteal adalah pemberian makanan atau minuman selain ASI sejak lahir atau sebelum ASI keluar, yang berkontribusi pada rendahnya cakupan ASI dan meningkatnya angka stunting. Di Kalimantan Timur, angka prelakteal mencapai 23,9%. Meski pemerintah telah mempromosikan pentingnya ASI eksklusif, cakupan pemberian ASI hingga 6 bulan di Kutai Kartanegara menurun dari 69,1% (2020) menjadi 50% (2022). Penelitian sebelumnya menunjukkan 73% ibu di Desa Bukit Raya memberikan prelakteal, dan tak satu pun dari bayi tersebut menerima ASI hingga 6 bulan. Dari ibu yang tidak memberikan prelakteal, hanya sebagian yang memberi ASI selama 6 bulan. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan pengetahuan kader dan mencegah praktik prelakteal. Metode: Metode edukasi dilakukakan dalam kegiatan ini. Tahap pertama yang dilakukan adalah melakukan pengkajian alasan terkait prelakteal yang dilakukan masyarakat kemudian tahap kedua memberikan edukasi terkait cara mencegah prelakteal berdasakan keluhan yang ada di masyarakat kemudian mempraktikkan metode pijat oksitosin dan pemberian minuman pelancar ASI yaitu kunyit asam yang dipercaya mengandung laktogogum untuk melancarkan ASI. Hasil: Sebanyak 30 kader mengalami peningkatan pengetahuan terkait bahaya dan cara mencegah prelakteal menggunakan pijatan oksitosin serta ramuan kunyit asam. Kesimpulan: Dalam kegiatan ini kader berkomitmen menjadi tim pencegah prelakteal dan diketahui oleh kepala desa untuk seterusnya membantu ibu nifas dalam melancarkan ASI.