Claim Missing Document
Check
Articles

Found 16 Documents
Search

Upaya Meningkatkan Minat Investasi Pasar Modal Pada Tahun 2023 (Studi Kasus Mahasiswa FEB Di Universitas Selamat Sri) Eka Kurnia Patmasari; Mahfud Nugroho; Ageng Prasetyo; Sathit Puttachaiyong
Jurnal Ekonomika dan Bisnis Vol. 10 No. 1 (2023): Volume 10 Nomor 1 April 2023
Publisher : Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Selamat Sri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51792/3mkmw383

Abstract

Pemahaman tentang investasi pasar modal memilikitujuan dan potensi dalam pengambilan keputusan bagimahasiswa dan para peneliti. Selain itu, pengertian inijuga dapat digunakan untuk memprediksi minat investasimahasiswa di pasar modal, karena masih banyak peluanginvestasi saat ini dan dapat dijadikan sebagai tujuankeuangan untuk masa depan. Informasi yang melalui dataprimer dan informasi dalam kuesioner mengumpulkandari responden melalui Google form. Tujuan penelitianini adalah untuk diketahui pengaruh pengetahuaninvestasi, ekspektasi return dan persepsi risikomahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Selamat Sripada minat investasi pasar modal. Metodologipenelitian yang menggunakan dalam penelitian iniadalah dengan purposive sampling, sampel terdiri dari210 mahasiswa S1 yang menyelesaikan mata kuliahinvestasi dan pasar modal, serta manajemen danakuntansi. Hasil penelitian ditunjukkan adanyapengetahuan investasi, ekspektasi return dan persepsirisiko berpengaruh positif pada minat investasimahasiswa.
Pengaruh Motivasi dan Kompensasi Terhadap Peningkatan Produktivitas Kerja Karyawan pada PT. Faradha Cakra Buana Muarifudin; Ageng Prasetyo
Journal Economic Insights Vol. 4 No. 2 (2025): Journal Economic Insights
Publisher : Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Selamat Sri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51792/3tnjrx34

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk memahami sejauh mana motivasi dan kompensasi dapat berperan dalam meningkatkan produktivitas kerja karyawan di PT. Faradha Cakra Buana. Menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei, data diperoleh dari 80 karyawan yang menjadi responden. Hasil analisis statistik menunjukkan bahwa baik motivasi maupun kompensasi memiliki pengaruh yang signifikan terhadap produktivitas kerja. Temuan ini diperkuat dengan uji t dan uji F, yang menunjukkan bahwa kedua variabel tersebut secara individu maupun simultan berdampak nyata terhadap produktivitas karyawan. Koefisien determinasi sebesar 31,2% mengindikasikan bahwa motivasi dan kompensasi memberikan kontribusi yang cukup berarti terhadap peningkatan produktivitas kerja, meskipun faktor lain seperti kepemimpinan, lingkungan kerja, pelatihan, dan teknologi juga memiliki peran penting. Studi ini menyoroti pentingnya perhatian manajemen terhadap aspek motivasional dan kompensasi sebagai strategi peningkatan kinerja SDM di sektor jasa.
Pengaruh Debt Equity Ratio, Current Ratio dan Return On Asset Terhadap Price Book Value (Studi Kasus Perusahaan Sub Sektor Transportasi Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2019-2023) Zaumil Zifa Titaningrum; Eka kurnia Patmasari; Ageng Prasetyo
Jurnal Ekonomika dan Bisnis Vol. 12 No. 1 (2025): Volume 12 Nomer 1 April 2025
Publisher : Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Selamat Sri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51792/m1khr824

Abstract

This study aims to determine the effect of Capital Structure, Liquidity, and Profitability on Firm Value in the transportation sub-sector listed on the Indonesia Stock Exchange (IDX) during the 2019–2023 period. Capital Structure is proxied by the Debt to Equity Ratio (DER), Liquidity is proxied by the Current Ratio (CR), Profitability is proxied by the Return on Assets (ROA), and Firm Value is proxied by the Price to Book Value (PBV). The study was conducted on 30 transportation sub-sector companies during the 2019–2023 period, selected using a purposive sampling method with a secondary quantitative approach. The analytical technique used in this research is Multiple Regression Analysis. The results show that, partially, Capital Structure has a significant positive effect on Firm Value, while Liquidity and Profitability have no effect on Firm Value. However, simultaneously, Capital Structure, Liquidity, and Profitability together influence Firm Value.      
Analisis Dampak Return On Asset, Earning Per Share dan Net Profit Margin terhadap Harga Saham Ageng Prasetyo
Journal Economic Insights Vol. 4 No. 1 (2025): Journal Economic Insights
Publisher : Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Selamat Sri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51792/jei.v4i1.166

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dampak Return On Asset (ROA), Earning Per Share (EPS) dan Net Profit Margin (NPM) secara parsial maupun simultan terhadap harga saham pada perusahaan manufaktu yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2020-2022. Penelitian ini menggunakan sampel perusahaan sub sektor telekomunikasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama periode 2020 sampai dengan 2022. Jumlah perusahaan telekomunikasi yang dijadikan sampel pada penelitian ini sebanyak 10 perusahaan dengan periode pengamatan selama 3 tahun. Berdasarkan metode penelitian purposive sampling, total sampel penelitian adalah 30. Variabel dependen atau terikat pada penelitian ini adalah harga saham. variabel independen atau bebas pada penelitian ini adalah Return On Asset (ROA), Earning Per Share (EPS) dan Net Profit Margin (NPM). Pengujian hipotesis ini menggunakan uji parsial (t), uji simultan (F) dan uji koefisien determinasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Return On Asset (ROA) tidak berpengaruh terhadap harga saham, Earning Per Share (EPS) tidak berpengaruh terhadap harga saham dan Net Profit Margin (NPM) berpengaruh positif dan signifikan terhadap harga saham.
Dasar Filosofis Riset Kualitatif Dan Kuantitatif kharisma putra, gilang; Rizki Ridhansyah; Sherli Junianingrum; Ageng Prasetyo; Moh Eko Saputro
Jurnal AbdiMas Ekonomi Terapan Vol. 1 No. 2 (2023): JURNAL ABDIMAS EKONOMI TERAPAN
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM), Universitas Selamat Sri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.45681/jamet.v1i2.12

Abstract

Pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman kepada mahasiswa yang akan menghadapi tugas akhir atau skripsi terhadap kemampuan dan pemahaman mereka akan metode penelitian baik metode penelitian kualitatif maupun kuantitatif dengan memberikan ketrampilan berupa dasar-dasar filosofis metode penelitian kualitatif dan metode penelitian kuantitatif. Ini dirasa penting, sebab berdasarkan pengamatan waktu-waktu lalu, masih banyak mahasiswa yang memilih metodologi penelitian hanya berdasarkan ikut-ikutan teman. Hasil pengabdian ini adalah mahasiswa dapat memahami filosofis penelitian kualitatif dan penelitian kuantitatif. Lebih dari itu, diharapkan mahasiswa dapat memilih dengan baik akan menggunakan metode penelitian apa dalam memecahkan permasalahan penelitiannya kelak dan dapat menyelesaikan karya ilmiahnya dengan baik dan tepat waktu.
Sosialisasi Ecobrick Sebagai Solusi Cerdas Dan Kreatif Dalam Mengurangi Sampah Plastik Di Kecamatan Brangsong Kendal Astuti, Fitria Yuni; Ageng Prasetyo; Abdul Khafid; Gilang Kharisma Putra
Jurnal AbdiMas Ekonomi Terapan Vol. 1 No. 2 (2023): JURNAL ABDIMAS EKONOMI TERAPAN
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM), Universitas Selamat Sri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.45681/jamet.v1i2.13

Abstract

Permasalahan sampah di Indonesia antara lain semakin banyaknya limbah sampah yang dihasilkan masyarakat, kurangnya tempat sebagai pembuangan sampah.sebagaimana di Kabupaten Kendal terdapat dua lokasi yakni TPA terdapat di daerah Draupono Kecamatan Kaliwungu selatan dan di Desa Pagergunung, Kecamatan Pageruyung,yang kini  ditutup karena permintaan masyarakat. Oleh karena itu, diperlukan solusi untuk mengatasi permasalahan sampah tersebut. Metode yang digunakan adalah penyampaian materi ceramah dan tanya jawab dilanjutkan dengan praktikum membuat ecobrick dari plastik bekas Hasil pelaksanaan kegaiatan adalah kader TP.PKK Kecamatan Brangsong lebih bisa memahami asal-usul plastik serta bahaya plastik terhadap kelestarian lingkungan dan keselamatan makhluk hidup,melalui pengabdian kepada masyarakat ini diharapkan metode  ecobrick sebagai solusi cerdas dan kreatif dalam mengurangi sampah plastik khususnya di kecamatan Brangsong.