Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

EFEKTIVITAS VEGETASI UNTUK PENURUNAN KADAR KARBON MONOKSIDA (CO) DAN NITROGEN DIOKSIDA (NO2) Purwanto Utomo, Hendra; Ratnawati, Rhenny
WAKTU Vol 19 No 01 (2021): Waktu: Jurnal Teknik UNIPA
Publisher : Fakultas Teknik , Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/waktu.v19i01.3638

Abstract

Salah satu fungsi tumbuhan mampu membersihkan udara dari partikel debu dan bahan kimia yang berbahaya yang berasal dari emisi kendaraan bermotor. penelitian ini menggunakan reaktor/rumah tumbuhan yang berbentuk kubus berukuran panjang 0,5m; lebar 0,5m; tinggi 1,5m dan dipapari emisi kendaraan bermotor Vespa tahun 1983 dengan bahan bakar bensin yang dihubungkan kedalam rumah tumbuhan selama 15, 10 dan 5 menit. Metode pengambilan sampel karbon monoksida (CO) dan nitrogen dioksida (NO2) menggunakan alat gas analyzer. Efisiensi penurunan kadar CO menggunakan tumbuhan pucuk merah dengan waktu pemaparan 15,10,dan 5 menit secara berturut-turut yaitu sebesar 10,64 %, 8,51 %, dan 7,74 %. Sedangkan efisiensi penurunan kadar CO menggunakan tumbuhan glodokan tiang secara berturut-turut sebesar 13,19 %,11,59 %, dan 12,03%. Efisiensi kadar NO2 menggunakan tumbuhan pucuk merah dengan waktu pemaparan yang sama sebesar 25,00%,20,00%, dan 33,33%. Sedangkan pada tumbuhan glodokan diperoleh nilai efisiensi penurunan kadar NO2 sebesar 50%,50%,dan 33%.