Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

KECEMASAN PANDEMI COVID-19 DALAM KEIKUTSERTAAN POSYANDU DI KELURAHAN PEKAN TANJUNG MORAWA TAHUN 2020 Aritonang, Juneris; Anita, Surya; Sinarsi, Sinarsi; Siregar, Wilda Wahyuni
JURNAL HEALTH REPRODUCTIVE Vol 5 No 1 (2020): Jurnal Health Reproductive
Publisher : UNIVERSITAS SARI MUTIARA INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Coronavirus Disease 2019 (COVID-19) telah ditetapkan oleh pemerintah Indonesia sebagai pandemi, dan telah diberlakukannya upaya-upaya dalam pencegahan penyebaran. Dilaporkan kondisi tersebut dapat juga berpengaruh terhadap pelayanan posyandu diantaranya pengukuran tumbuh kembang dan imunisasi. Pelayanan posyandu khususnya pemberian imunisasi tidak berjalan dengan lancar pada masa pandemi ini, hal ini disebabkan adanya rasa kecemasan, ketakutan membawa bayi atau balitanya membawa ke kegiatan posyandu. Begitu juga dengan petugas kesehatan tidak sedikit merasa ragu-ragu dalam melaksanakan pelayanan posyandu di tengah pandemi Covid-19. Penelitian ini menggunakan desain penelitian deskripstif untuk melihat kecemasan ibu dalam membawa bayi-balitanya ke posyandu di Kelurahan Pekan Tanjung Morawa di pandemi Covid-19. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu yang memiliki bayi-balita di Lingkungan V sebesar 63 orang. Pengambilan sampel menggunakan total sampling. Pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner dan data yang diperoleh dianalisa dengan secara univariat.. Hasil penelitian didapati Tingginya kecemasan pandemi covid-19 dalam keikutsertaan posyandu di Kelurahan Pekan Tanjung Morawa Tahun 2020. Perlu dilakukan inovasi terkait terciptanya posyandu yang aman di tengah pandemic sesuai dengan petunjuk teknis, selain itu butuh dilakukan promosi kesehatan menggunakan pendekatan interpersonal
DISINFEKTAN RUMAH IBADAH DAN PENDIDIKAN KESEHATAN PENCEGAHAN COVID-19 DI MESJID AR-RIDHO JALAN BUDI LUHUR LINGKUNGAN I KELURAHAN DWI KORA Wiratma, Dicky Yuswardi; Sinarsi, Sinarsi; Marpaung, Jon Kenedy
Jurnal Abdimas Mutiara Vol. 2 No. 1 (2021): JURNAL ABDIMAS MUTIARA
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Covid-19 adalah penyakit yang menginfeksi saluran pernapasan yang diakibatkan oleh virus SARS-Cov-2. Virus ini umumnya menyebar melalui kontak fisik dan percikan (droplets) dari batuk, bersin, dan saluran pernapasan seperti hidung dan mulut. Bahkan saat ini WHO telah mengumumkan bahwa penyebaran dari Covid-19 dapat melalui udara. Ada beberapa cara yang dapat digunakan untuk mencegah penularan Covid-19, salah satunya tidak bepergian ke daerah pandemi virus, menjalan kan PHBS, mencuci tangan setelah bepergian keluar rumah, menyemprotkan cairan disinfektan ke barang-barang yang beresiko menularkan virus. Mesjid Ar-Ridho Jalan Budi Luhur Lingkungan I salah satu tempat ibadah umat muslim yang tetap melaksanakan kegiatan peribadahan meskipun terjadi pandemi, oleh karena itu diperlakukan kegiatan yang dapat memutus rantai penularan salah satunya dengan penyemprotan disinfektan di lingkungan mesjid khususnya di dalam ruangan ibadah. Kegiatan penyuluhan ini bertujuan sebagai langkah untuk menjaga kebersihan lingkungan serta mencegah penularan Covid-19 di lingkungan Mesjid Ar-Ridho. Kegiatan ini dilakukan dengan metode mengunjungi lokasi bersama lurah, masyarakat dan pengurus mesjid, melakukan penyemprotan dan diakhiri dengan foto bersama. Hasil penelitian ini di respon baik karena dapat mencegah penyebaran virus Covid-19. Berdasarkan hasil kegiatan ini dapat disimpulkan bahwa penyemprotan ini memiliki pengaruh yang baik terhadap pencegahan virus Covid-19 di lingkungan sekitar mesjid Ar-Ridho.
PENCEGAHAN ANEMIA MELALUI PEMBERIAN SUPLEMEN ZAT BESI PADA IBU HAMIL DI PUSKESMAS BANDAR KHALIPAH KECAMATAN PERCUT SEI TUAN Wiratma, Dicky Yuswardi; Sinarsi, Sinarsi; Marpaung, Jon Kenedy
Jurnal Abdimas Mutiara Vol. 2 No. 2 (2021): JURNAL ABDIMAS MUTIARA
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Anemia merupakan suatu keadaan ketika jumlah sel darah merah atau konsentrasi zat pengangkut oksigen dalam darah (Hb) tidak mencukupi. Anemia defisiensi zat besi (Fe) adalah salah satu masalah yang pada umumnya di alami oleh ibu hamil, dikarenakan selama kehamilan terjadi adanya peningkatan energi dan disebabkan pertumbuhan janin yang semakin berkembang, perubahan komposisi kandungan juga mempengaruhi metabolisme pada tubuh. Zat besi dan anemia juga memiliki hubungan yang berkesinambungan dengan angka kesakitan pada ibu hamil. Perdarahan karena anemia menjadi faktor utama dalam kematian ibu yaitu sebesar 31,25%. Penyuluhan ini masih dibutuhkan mengingat masih banyak ibu hamil yang belum mengetahui manfaat dari zat besi. Kegiatan penyuluhan ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan mengenai manfaat dari zat besi dan pencegahan anemia defisiensi besi pada ibu hamil yang akan dilaksanakan di lingkungan Puskesmas Bandar Khalipah Kecamatan Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara. Metode kegiatan ini dilakukan dengan cara survey lokasi dan melakukan pertemuan dengan Kepala Puskesmas beserta staff, memberikan penyuluhan, melakukan pemeriksaan Hb dan diakhiri dengan memberikan suplemen zat besi serta foto bersama. Hasil kegiatan ini disambut dengan baik dan antusias oleh peserta. Berdasarkan hasil kegiatan ini dapat disimpulkan kegiatan penyuluhan ini memiliki dampak yang baik dan positif terhadap pencegahan anemia defisiensi besi pada ibu hamil yang ada di lingkungan Puskesmas Bandar Khalipah.
KETERAMPILAN DAN EDUKASI KESEHATAN MENTAL KADER POSYANDU REMAJA BAGI ANAK DIDIK PEMASYARAKATAN DI LEMBAGA PEMBINAAN KHUSUS ANAK KELAS 1 MEDAN Sinarsi, Sinarsi; Pardede, Jek Amidos; Marpaung, Jhon Kenedi; Wiratma, Dicky Yuswardi
Jurnal Abdimas Mutiara Vol. 3 No. 1 (2022): JURNAL ABDIMAS MUTIARA (In Press)
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Memahami konsep kesehatan tidak pernah dapat dilepaskan dari pengaruh sejarah dan kemajuan kebudayaan. Sepanjang sejarah makna sehat dan sakit ternyata dipengeruhi oleh peradaban. Selain itu tritmen yang dilakukan juga disesuaikan dengan pemahaman terhadap kesehatan tersebut. Budaya Barat dan Timur ternyata memiliki perbedaan yang mendasar mengenai konsep sehat-sakit. Perbedaan ini kemudian memengaruhi system pengobatan di kedua kebudayaan. Akibatnya, pandangan mengenai kesehatan mental juga berbeda. Namun dengan kemajuan teknologi dan komunikasi yang membuat relasi antar manusia semakin mengglobal, pertemuan antara kedua budaya ini tidak lagi dapat dihindari sehingga sekarang ini ditemui berbagai cara penanganan kesehatan yang mencoba mengintegrasikan system pengobatan antara kedua kebudayaan. Kesehatan mental menurut seorang ahli kesehatan Merriam Webster, merupakan suatu keadaan emosional dan psikologis yang baik, dimana individu dapat memanfaatkan kemampuan kognisi dan emosi, berfungsi dalam komunitasnya, dan memenuhi kebutuhan hidupnya sehari-hari. Inti dari kesehatan mental sendiri adalah lebih pada keberadaan dan pemeliharaan mental yang sehat. Akan tetapi, dalam praktiknya seringkali kita temui bahwa tidak sedikit praktisi di bidang kesehatan mental lebih banyak menekankan perhatiannya pada gangguan mental daripada mengupayakan usaha-usaha mempertahankan kesehatan mental itu sendiri. Memahami konsep kesehatan tidak pernah dapat dilepaskan dari pengaruh sejarah dan kemajuan kebudayaan. Sepanjang sejarah makna sehat dan sakit ternyata dipengeruhi oleh peradaban. Selain itu tritmen yang dilakukan juga disesuaikan dengan pemahaman terhadap kesehatan tersebut. Kondisi mental yang sehat pada tiap individu tidaklah dapat disamaratakan. Kondisi inilah yang semakin membuat urgensi pembahasan kesehatan mental yang mengarah pada bagaimana memberdayakan individu, keluarga, maupun komunitas untuk mampu menemukan, menjaga, dan mengoptimalkan kondisi sehat mentalnya dalam menghadapi kehidupan sehari-hari.
EDUKASI PENINGKATAN ASAM AMINO PADA TAPE KETAN HITAM DENGAN PENAMBAHAN SARI BUAH NANAS Maimunah, Siti; Sinarsi, Sinarsi; Wiratma, Dicky Yuswardi
Jurnal Abdimas Mutiara Vol. 1 No. 2 (2020): JURNAL ABDIMAS MUTIARA
Publisher : Universitas Sari Mutiara Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tape ketan memiliki kandungan asam amino 3,8 gram/100 gram bahan. Kadar asam amino pada tape ketan masih tergolong rendah, sedangkan asam amino sendiri merupakan zat makanan untuk pertumbuhan tubuh. Buah nanas mengandung enzim bromelin. Enzim ini merupakan salah satu enzim protease yang dapat menghidrolisa protein, oleh karena itu dapat meningkatkan kadar asam amino. Tujuan pengabdian masyarakat ini untuk memberikan informasi dan edukasi peningkatan asam amino pada tape ketan hitam dengan penambahan sari buah nanas. Hasil kegiatan pelaksanaan program pengabdian masyarakat dalam bentuk memberikan edukasi dan sosialisasi masyarakat tentang peningkatan asam amino pada tape ketan hitam dengan penambahan sari buah nanas. Semakin tinggi volume sari buah nanas yang ditambahkan maka semakin tinggi pula kadar asam aminonya. Sehingga perlu dilakukan edukasi kepada masyarakat bahwa penambahan sari buah nanas dapat meningkatkan asam amino pada tape ketan hitam,yang baik bagi kesehatan. Kesimpulan bahwa sosialisasi terlaksana sesuai pelaksanaan dan rencana, mendapat sambutan yang baik dari pemerintah setempat Dusun 14 Desa Pematang Johar Kecamatan Labuhan Deli, Sumatra Utara, Indonesia.