Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PENILAIAN MEDIA PEMBELAJARAN MODUL SUSTAINABLE FASHION UPCYCLE DAN RECYCLE Listiani, Sri; Suryawati; Zahra, E. Lutfia; Putri, Vera Utami Gede
Jurnal Teknologi Pendidikan (JTP) Vol. 18 No. 1 (2025): April - Jurnal Teknologi Pendidikan
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jtp.v18i1.65243

Abstract

Kegiatan upcycle dan recycle tidak dapat dilakukan secara tiba-tiba tanpa pengetahuan mendasar, kegiatan ini dapat mulai diterapkan melalui pelaku-pelaku industri fashion atau orang-orang yang memiliki minat di dunia fashion salah satunya dapat dilakukan pembelajaran dengan membuka mata kuliah sustainable fashion di sekolah-sekolah mode sebagai langkah awal untuk memberikan pengetahuan yang mendasar bagi mahasiswa. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah menciptakan media pembelajaran berupa modul mata kuliah sustainable fashion dengan materi upcycle dan recycle sebagai panduan dalam menjalankan perkuliahan pada mata kuliah sustainable fashion di program studi desain mode Fakultas Teknik UNJ. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode Research and Development (RnD) model 4D. kelayakan media pembelajaran berdasarkan karakteristik modul dan elemen multimedia. Serta pendapat pengguna yaitu mahasiswa program studi Desain Mode yang sedang mengikuti mata kuliah Sustainable Fashion. Berdasarkan hasil penilaian kelayakan, modul ini mendapatkan kategori "sangat baik" berdasarkan karakteristik modul yang mencakup self-instructional, self-contained, stand-alone, adaptive, dan user-friendly. Indikator yang mendapat penilaian tertinggi adalah stand alone dan adaptive. Sedangkan indikator yang mendapatkan penilaian terendah adalah user friendly. Selanjutnya, kelayakan berdasarkan elemen multimedia yang terdiri dari indikator teks, gambar, video, dan audio, mendapatkan hasil penilaian sangat baik. Indikator yang mendapat penilaian tertinggi adalah teks, audio, dan video. Sedangkan indikator yang mendapatkan penilaian terendah adalah gambar.
PENILAIAN ESTETIKA MOTIF RUST DYE Ardiles, Dessy; Zahra, E. Lutfia; Wesnina, Wesnina
Practice of Fashion and Textile Education Journal Vol. 3 No. 2 (2023): Practice of Fashion and Textile Education Journal
Publisher : Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/pftej.v3i2.34227

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh hasil penilaian produk pewarnaan rust dye dilihat berdasarkan teori estetika dengan indikator penelitian meliputi aspek wujud/ rupa, aspek bobot/ isi, dan aspek penyajian. Metode penelitian kuantitatif pendekatan deskriptif dengan desain pre-experimental, model one-shot case study. Teknik pengumpulan data menggunakan instrumen kepada empat panelis ahli dengan skala bertingkat. Hasil penilaian estetika secara keseluruhan berdasarkan aspek wujud, bobot/isi, dan penyajian sebesar 4,25 atau 85% dengan kategori “Indah”. Berdasarkan indikator wujud/ rupa yang terdiri dari sub-indikator, bentuk, ukuran, value, irama (perulangan), harmoni, dan proporsi mendapatkan nilai 4.14 atau 83% dengan kategori “Indah”. Indikator bobot/ isi yang terdiri dari sub-indikator sumber inspirasi/ gagasan ide mengacu pada trend forecasting Co-Exist mendapatkan nilai 4.6 atau 92% dengan kategori “Sangat Indah”. Sementara indikator penyajian yang terdiri dari sub indikator media/ sarana, pada penelitian ini media kain yang digunakan dalam pewarnaan rust dye memperoleh nilai 4.95 atau 99% dengan kategori “Sangat Indah”. Produk dengan penilaian tertinggi diperoleh produk 4 dengan kategori “Sangat Indah”, dan produk 5 memperoleh nilai terendah diantara kelima produk dengan kategori “Indah”.