Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

HUBUNGAN BEBAN KERJA PERAWAT DENGAN TINGKAT KEPUASAN PASIEN DALAM PEMBERIAN ASUHAN KEPERAWATAN DI RUANG RAWAT INAP RSU GMIM PANCARAN KASIH MANADO Mawikere, Yolanda; Manampiring, Aaltje Ellen; Toar, Juwita M.
JURNAL KEPERAWATAN Vol 9, No 1 (2021): E-JOURNAL KEPERAWATAN
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jkp.v9i1.36771

Abstract

Abstract: Nursing as a professional service is an integral part that cannot be separated from the overall health care efforts. The quality nursing service is a determining factor in the level of patient satisfaction. The high demands of the community for nursing services can be unconsciously lead to workloads for nurses. The aim of this study is finding the corelation between the workload of nurses and the level of patient satisfaction in providing nursing care in the patient ward of the RSU GMIM Pancaran Kasih Manado. The design of the research was descriptive analytic with a cross sectional study approach. Samples of 42 nurses and 42 patients were obtained using a total sampling technique. The results of statistical research using the Chi-square test at a significance level of 95%, obtained a significant value ρ = 0.000 <α (0.05). There is a corelation between the workload of nurses and the level of patient satisfaction. The suggestions especially for the nurses are policy of managing health personnel, establish and firm job descriptions for each nurse in the hospital.Keywords : workload, patient satisfaction, NurseAbstrak: Keperawatan sebagai bentuk pelayanan profesional merupakan bagian integral yang tidak dapat dipisahkan dari upaya pelayanan kesehatan secara menyeluruh. Pelayanan keperawatan yang berkualitas menjadi faktor penentu tingkat kepuasan pasien. Tuntutan yang tinggi dari masyarakat akan pelayanan keperawatan secara tidak disadari dapat menimbulkan suatu beban kerja bagi perawat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan beban kerja perawat dengan tingkat kepuasan pasien dalam pemberian asuhan keperawatan di ruang rawat inap RSU GMIM Pancaran Kasih Manado. Desain penelitian yang digunakan yaitu Deskriptif Analitik dengan pendekatan Cross Sectional Study. Sampel berjumlah 42 Perawat dan 42 Pasien yang didapat dengan menggunakan tehnik Total Sampling. Hasil penelitian uji statistik menggunakan uji Chi-square pada tingkat kemaknaan 95%, didapatkan nilai signifikan ρ = 0,000 < α (0,05). Kesimpulan ada hubungan antara beban kerja perawat dengan tingkat kepuasan pasien. Saran dalam kebijakan pengelolaan tenaga kesehatan, khususnya perawat untuk dapat menetapkan pembagian tugas yang jelas dan tegas pada tiaptiap perawat di rumah sakit.Kata kunci : beban kerja, kepuasan pasien, Perawat
Hubungan Tingkat Stres Dengan Kualitas Tidur Pada Lanjut Usia Di Desa Tiniawangko Kecamatan Sinonsayang Kabupaten Minahasa Selatan Saroinsong, Fira Takasili; Kundre, Rina M.; Toar, Juwita M.
Mapalus Nursing Science Journal Vol. 1 No. 1 (2023): Mapalus Nursing Science Journal (Jurnal Ilmu Keperawatan Mapalus)
Publisher : Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Kedokteran Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract Background. Stress is an unpleasant condition in individuals where it can cause physical and psychological stress to individuals. Sleep is a state of unconsciousness when a person can be awakened with sensory stimuli or other stimuli and is a reparative, restorative, physiological and very important phenomenon for the body. Objective. To determine the level of stress and sleep quality in the elderly in Tiniawangko Village, Sinonsayang District, South Minasaha Regency. Method This study used a cross-sectional study design where the population in this study were all elderly people in Tiniawangko Village, totaling 157 elderly people. The sampling technique used the Total Sampling Technique with inclusion criteria, namely the elderly aged 60 years and over and able to communicate well, while the exclusion criteria were the elderly who were addicted to drugs and the elderly who suffered from mental disorders. The instruments used for stress levels used the DASS questionnaire and for sleep quality used the PSQI questionnaire. The results of the static test study with (p – 0.000 or p<0.05) showed a value of p = 0.003 with Ho rejected and Ha accepted. Discussion There is a significant relationship between stress levels and sleep quality in the elderly in Tiniawangko Village. The conclusion is that there is a relationship between stress levels and sleep quality in the elderly. Keywords: Stress levels; Quality of Sleep; Elderly
Literasi Kesehatan Dan Kemampuan Perawatan Diri Penderita Diabetes Melitus Tipe 2 Di Kota Manado Mewo, Glory; Toar, Juwita M.; Mariana, Dina
Mapalus Nursing Science Journal Vol. 1 No. 1 (2023): Mapalus Nursing Science Journal (Jurnal Ilmu Keperawatan Mapalus)
Publisher : Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Kedokteran Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract Background: Diabetes is also known as “long life disease” because this disease cannot be cured during the life span of the sufferer, so diabetes requires patients to actively manage their own disease in their daily lives. Therefore, self-care skills need to be carried out to improve health achievement. Having good health literacy allows patients to apply health-related behaviors. The Purpose: to find out the relationship between health literacy and self-care skills in people with type 2 diabetes mellitus in Manado City. Method: to find out the relationship between health literacy and self-care skills in people with type 2 diabetes mellitus in Manado City. Method: This research is a quantitative research with a cross sectional approach. The samples in this study were all patients with type 2 diabetes mellitus in Manado City and the determination of the sample size using the G*Power application and 46 samples were obtained. The research instrument used the HLS-EU-Q16 Health Literacy questionnaire and the SDSCA self-care capability questionnaire. Data analysis to determine the relationship between health literacy and self-care skills using the spearman test. Results: obtained a result of p.value 0.000 and obtained a value of r = 0.694 where it was stated that there was a relationship with strong correlation strength with a positive direction which proved that the higher the level of health literacy, the higher the level of self-care ability, and vice versa. Conclusion: There is a relationship between health literacy and the self-care ability of people with type 2 diabetes mellitus in Manado City. Researchers suggest to health care institutions to provide health information to patients more clearly by adjusting patient limitations, more often holding exercise programs, researchers also suggest educating the importance of self-care for patients and collaborating with patients' families to perform foot care for patients who have limitations. Keywords: Health Literacy, Self-Care, Diabetes Mellitus Abstrak Latar Belakang: Diabetes dikenal juga dengan sebutan “life long disease” dikarenakan penyakit ini tidak dapat disembuhkan selama rentang hidup penderitanya sehingga diabetes mengharuskan pasien untuk secara aktif mengelola penyakitnya sendiri dalam kehidupan sehari-hari mereka. Oleh karena itu, kemampuan perawatan diri perlu dilakukan untuk meningkatkan pencapaian kesehatan. Memiliki literasi kesehatan yang baik memungkinkan pasien untuk menerapkan perilaku terkait kesehatan. Tujuan: untuk mengetahui hubungan literasi kesehatan dan kemampuan perawatan diri pada penderita diabetes melitus tipe 2 di Kota Manado. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Sampel dalam penelitian ini yaitu semua penderita diabetes melitus tipe 2 di Kota Manado dan penentuan besar sampel menggunakan aplikasi G*Power dan didapatkan 46 sampel. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner Literasi Kesehatan HLS-EU-Q16 dan kuesioner kemampuan perawatan diri SDSCA. Analisa data untuk mengetahui hubungan literasi kesehatan dan kemampuan perawatan diri menggunakan uji spearman. Hasil: didapatkan hasil p.value 0,000 dan didapatkan nilai r = 0,694 dimana dinyatakan bahwa adanya hubungan dengan kekuatan korelasi kuat dengan arah yang positif yang membuktikan bahwa semakin tinggi tingkat literasi kesehatan maka semakin tinggi tingkat kemampuan perawatan diri, begitupun sebaliknya. Kesimpulan : Ada hubungan literasi kesehatan dengan kemampuan perawatan diri penderita diabetes melitus tipe 2 di Kota Manado. Peneliti menyarankan pada institusi pelayanan kesehatan untuk pemberian informasi kesehatan pada pasien lebih jelas dengan menyesuaikan keterbatasan pasien, lebih sering diadakannya program olahraga, peneliti juga menyarankan untuk melakukan edukasi pentingnya self care terhadap pasien serta kolaborasi dengan keluarga pasien untuk melakukan perawatan kaki pada pasien yang memiliki keterbatasan. Kata Kunci: Literasi Kesehatan, Perawatan Diri, Diabetes Melitus