Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Penerapan Kompres Hangat dalam Menurunkan Skala Nyeri pada Pasien Gastritis Rostika, Iis; Salmiyah, Emy; halimatusyadiah, halimatusyadiah; Hardian, Ratna Wulan
Health Idea Vol 2, No 2 (2024): Agustus 2024
Publisher : Ide Insan Kreatif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63860/hi2207

Abstract

Gastritis adalah penyakit  peradangan pada mukosa lambung yang disebabkan oleh iritasi dan infeksi pada lambung serta pola makanan yang tidak teratur. Salah satu gejala yang sering terjadi pada penderita gastritis adalah nyeri, keluhan nyeri menimbulkan rasa tidak nyaman dan mengganggu aktivitas sehari-hari. Penanganan nyeri dapat dilakukan dengan teknik Farmakologi dan non-farmakologi salah satuya dengan menggunakan Kompres Hangat. Tujuan : Penerapan Kompres Hangat dapat membantu pasien gastritis dalam menurunkan skala nyeri, mengurangi kecemasan dan memberikan rasa nyaman. Metode : metode yang digunakan dalam penulisan karya tulis ilmiah ini adalah Studi Kasus. Alat ukur yang digunakan penulis adalah pengkajian, wawancara, observasi, untuk mengukur skala nyeri Numeric Rating Scale dan Standar Oerasional Prosedur. Hasil: Hasil Studi Kasus menunjukan setelah pemberian Kompres Hangat 2x sehari selama 3 hari dalam waktu 15 menit skala nyeri menurun, yaitu sebelum dilakukan kompres hangat skala nyeri 6 dan setelah dilakukan kompres hangat skala nyeri menjadi 3. Simpulan dan Saran : pemberian kompres hangat ini dapat diberikan kepada pasien dengan penderita gastritis, tidak hanya mengurangi nyeri pada pasien tetapi dapat memberikan rasa nyaman setelah diberikan kompres hangat.
PENGARUH METODE THERAPY BEKAM BASAH TERHADAP PENURUNAN TEKANAN DARAH PADA LANSIA DENGAN HIPERTENSI DI RUMAH SEHAT NUR SUNDA GUS MUS THERAPY CIANJUR Salmiyah, Emy; Barus, Sada Ukur; Reza, Muhamad
Jurnal Kesehatan Budi Luhur : Jurnal Ilmu-Ilmu Kesehatan Masyarakat, Keperawatan, dan Kebidanan Vol. 14 No. 1 (2021): Januari 2021
Publisher : STIKes Budi Luhur Cimahi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62817/jkbl.v14i1.138

Abstract

Hipertensi adalah peningkatan tekanan darah, dimana sistolik ≥140 dan diastolik 90 mmHg. Lansia merupakan usia yang beresiko terhadap penyakit degenerative seperti hipertensi. Proses penuaan mempengaruhi perubahan fisik dan mental yang mengakibatkan penurunan daya tahan tubuh. Pengobatan atau terapi non farmakologis yang bisa digunakan sebagai alternative pengobatan refleksi tubuh adalah bekam. Salah satunya bekam basah merupakan pengobatan dengan membekam titik – titik dipermukaan kulit, yang berupa titik akupuntur, akupresur, refleksi, dan sebagainya. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh metode therapy bekam basah terhadap penurunan tekanan darah pada lansia dengan hipertensi di Rumah Sehat Nur Sunda Gus Mus Therapy Cianjur. Desain penelitian adalah one group pre and post test desain. Jumlah sample pada penelitian 20 responden. Uji statistik yang digunakan adalah uji Paired t-test. Hasil penelitian adanya pengaruh dengan nilai p value(0,0001) < α (0,0005) untuk tekanan darah sistol dan p value (0,0002) < α (0,0005) untuk tekanan darah diastol. Kesimpulan bahwa therapy bekam basah merupakan salah satu terapi non farmakologi yang berpengaruh terhadap penurunan tekanan darah pada lansia dengan hipertensi. Saran therapy bekam salah satu alternative pengobatan untuk menurunkan tekanan darah pada lansia dengan hipertensi. Kata Kunci : Hipertensi, Lansia, Bekam basah