Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PENGARUH DESAIN PRODUK DAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK PLAFON PVC UPTON DI CV. MITRA SUKSES BERSAMA MEDAN Ayu, Weny; Hardian, Arief
Jurnal Bisnis Mahasiswa Vol 1 No 2 (2021): Jurnal Bisnis Mahasiswa
Publisher : PT Aksara Indo Rajawali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (279.296 KB) | DOI: 10.60036/jbm.v1i2.16

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh desain produk dan harga terhadap keputusan pembelian produk plafon PVC UPTON di CV. Mitra sukses bersama medan. Metode analisis data yang digunakan yaitu deskriptif dan kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah. konsumen CV. Mitra Sukses Bersama Medan. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 765 Konsumen responden. Penelitian ini dilakukan pada perusahaan Di CV. Mitra Sukses Bersama Medan Jl. KH Syeikh Abdul Wahab Rokan gg. Pasaman no. 72F. Penelitian ini dilaksanakan selama 5 bulan yang dimulai dari bulan Maret 2021 sampai dengan Juli 2021. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa desain produk secara partial berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian produk plafon pvc upton di CV. Mitra Sukses Bersama Medan, Harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian produk plafon PVC UPTON di CV. Mitra Sukses Bersama medan, sehingga hipotesis kedua diterima, Desain Produk dan Harga secara simultan berpengaruh terhadap variabel terikat terhadap Keputusan pembelian produk plafon PVC UPTON di CV. Mitra Sukses Bersama Medan. Desain Produk dan Harga terhadap Keputusan pembelian produk plafon PVC UPTON adalah sebesar 0,495 atau 49,5%, sedangkan sisanya sebesar 50,5% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti oleh penelitian ini.
PENGARUH BUDAYA ORGANISASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI DINAS PERTANIAN WILAYAH KANTOR BUPATI SERDANG BEDAGAI Maytari, Mahlya Eva; Lubis, Tukimin; Hardian, Arief
Jurnal Bisnis Mahasiswa Vol 1 No 2 (2021): Jurnal Bisnis Mahasiswa
Publisher : PT Aksara Indo Rajawali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (313.462 KB) | DOI: 10.60036/jbm.v1i2.18

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Pengaruh Budaya Organisasi dan Motivasi Kerja secara simultan berpengaruh terhadap Kinerja Pegawai Pada Dinas Pertanian Wilayah Kantor Bupati Serdang Bedagai. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah bersifat kuantitatif. Penelitian ini akan dilakukan di Dinas Pertanian Wilayah Kantor Bupati Serdang Bedagai. Dan waktu penelitian akan dilaksanakan selama 6 (enam) bulan yaitu bulan Maret-September 2021.Metode Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Observasi, dokumentasi dan kuesioner dengan menggunakan skala likert. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 100 orang Pegawai, Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah sampling jenuh. Teknik sampling jenuh merupakan teknik penentuan sampel apabila semua anggota populasi digunakan sabagai sampel. Berhubung jumlah Pegawai Dinas Pertanian Wilayah Kantor Bupati Serdang Bedagai berjumlah 100 orang (kurang dari 100 orang), maka semua Pegawai diambil jadi objek penelitian. Metode analisis yang digunakan adalah metode regresi linear berganda dengan menggunakan program SPSS. Hasil penelitian dengan uji secara parsial bahwa Budaya Organisasi memiliki nilai t hitung sebesar 3,612 > 1,984, sehingga dapat disimpulkan bahwa variabel Budaya Organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Pegawai Dinas Pertanian Wilayah Kantor Bupati Serdang Bedagai. Motivasi Kerja memiliki nilai t hitung sebesar 6,774 > 1,984, sehingga dapat disimpulkan bahwa bahwa Motivasi Kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Pegawai Dinas Pertanian Wilayah Kantor Bupati Serdang Bedagai. Berdasarkan hasil uji F (Simultan) bahwa secara bersama-sama Budaya Organisasi dan Motivasi Kerja berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap Kinerja Pegawai Dinas Pertanian Wilayah Kantor Bupati Serdang Bedagai. Hasil analisis koefisien determinasi (R2) menunjukkan bahwa Budaya Organisasi dan Motivasi Kerja memberikan pengaruh terhadap Kinerja Pegawai Dinas Pertanian Wilayah Kantor Bupati Serdang Bedagai nilai sebesar 52,8%, sedangkan sisanya sebesar 47,2% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.