p-Index From 2021 - 2026
0.444
P-Index
This Author published in this journals
All Journal JIS
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

PENERAPAN METODE WATERFALL DALAM PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI PERSEDIAAN PLASTIK BERBASIS WEB DI DEPARTEMENT PAKING PT. INDOCIPTA HASTA PERKASA Sri Wahyuningsih, Anik; agung lesmana, Adri
Jurnal Informatika SIMANTIK Vol 4 No 1 (2019): Jurnal Informatika SIMANTIK
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Panca Sakti Bekasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Indocipta hasta perkasa merupakan perusahaan yang bergerak di bidang Stamping yang memproduksi segala macam varian onderdil. Saat ini department paking pada PT.Indocipta hasta perkasa  mengolah data dengan cara menyalin  semua data plastik dari buku catatan sehingga muncul permasalahan dalam mengolah data barang dan transaksi disana. Sehingga untuk mengatasinya membutuhkan sistem secara terkomputerisasi dan sistem dapat diakses dimana saja, kapan saja dengan akses internet. Sistem ini dirancang dengan metode UML (Unified Modeling Language). Bahasa pemrograman menggunakan HTML, PHP, javascript dan database MySQL. Sistem informasi inventori dapat memberikan inforamasi yang dapat diakses oleh admin dan user. Admin dapat menambah, mengedit, dan menghapus data persediaan barang, transaksi, laporan, dan untuk menambah user, sedangkan User dapat melihat stok plastik dan detail transksi . Sistem dibuat dan diuji dengan metode black box dan pengujian user Dari beberapa responden menyatakan sistem berjalan baik berdasarkan hasil responden dengan rata-rata 87%. Dengan Sistem informasi persediaan plastik dapat membantu proses pengelolaan data pda  transaksi penggunaan plastik,transaksi plastik masuk dan persediaan plastik  secara cepat dan tepat. 
PENERAPAN MODEL WATERFALL PADA PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI KOPERASI SIMPAN PINJAM CIPTA USAHA MANDIRI BERBASIS WEB Sri Wahyuningsih, Anik; Soklastika maruao, Juniarni
Jurnal Informatika SIMANTIK Vol 4 No 2 (2019): Jurnal Informatika SIMANTIK
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Panca Sakti Bekasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Koperasi Simpan Pinjam Cipta Usaha Mandiri adalah merupakan koperasi yang memfasilitasi warga untuk melakukan pinjaman, dan simpanan. Saat ini masih digunakan sistem manual dalam pengelolaan data sehingga sering ditemukan kesulitan dalam menentukan anggota Koperasi yang memiliki spesifikasi berhak mendapatkan pinjaman, sering terjadi kesalahan pencatatan data, sering terjadi kehilangan data dan kurang efektif dan efisien dalam melakukan pelayanan. Penggunaan Sistem Informasi Koperasi Simpan Pinjam yang akan dibuat ini diharapkan semua permasalahan tersebut terpecahkan.  Metode Waterfall merupakan metode yang sangat mudah diikuti dari Setiap tahapannya, dengan tahapan-tahapan yang ada dimetode waterfall maka sistem terdokumentasi dengan baik. Setiap tahapan tidak dapat dilewati sehingga peneliti atau perancang sistem dapat lebih fokus pada setiap tahapannya
PENERAPAN KNOWLEDGE MANAGEMENT SISTEM LAYANAN PERBAIKAN DEVICE DISTRIBUTION CENTER (DC) SUPPORT PT.INDOMARCO PRISMATAMA CABANG BEKASI Sri Wahyuningsih, Anik; Junianto, Sigit
Jurnal Informatika SIMANTIK Vol 5 No 1 (2020): Jurnal Informatika SIMANTIK
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Panca Sakti Bekasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

 Perkembangan teknologi dan komunikasi yang semakin cepat menuntut manusia untuk bertindak semakin cepat dengan memperhatikan efisiensi dan efektifitas. PT.Indomarco Prismatama sebagai perusahaan yang bergerak di bidang Ritel. Tujuan yang diharapkan dari penelitian ini adalah membangun sistem informasi Knowledge Management System Dc Support yang digunakan untuk menyimpan dan memanfaatkan knowledge yang dimiliki Dc Support sehingga mempermudah untuk menemukan solusi dari masalah yang di hadapi. Untuk metode pengumpulan data peneliti melakukan dengan cara observasi langsung. Knowledge management dilakukan dengan penciptaan pengetahuan, berbagi pengetahuan dan penerapan pengetahuan. Metode pengembangan system dengan metode Waterfall dan dimodelkan dengan menggunakan sistem analisis menggunakan Unified Modelling Language(UML). Teknik pengujian perangkat lunak dengan menggunakan software Blackbox Testing dan menggunakan metode kuesioner. Hasil dari penilitian ini adalah menujukan bahwa penerapan knowledge management system adalah solusi dari permasalahan. 
PENERAPAN METODE DEEP FIRST SEARCH (DFS) PADA SISTEM PAKAR PENYAKIT KUCING MENGGUNAKAN FRAMEWORK CODEIGNITER Sri Wahyuningsih, Anik; Januari, Alan
Jurnal Informatika SIMANTIK Vol 5 No 2 (2020): Jurnal Informatika SIMANTIK
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Panca Sakti Bekasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Saat ini hewan kesayangan yang diminati oleh masyarakat adalah kucing. Banyak pemilik hewan tidak mengetahui cara merawat hewan kesayangan dengan baik. Hal ini dapat menyebabkan hewan kesayangan mereka terserang penyakit. Penelitian ini mengembangkan aplikasi sistem pakar untuk diagnosa penyakit kucing. Sistem pakar memiliki 11 basis pengetahuan tentang penyakit kucing. Sistem pakar dibangun dengan bahasa pemrograman PHP, framework CodeIgniter, dan DBMS MySQL. Sistem pakar memberikan output diagnosa dan penanganan pertolongan pertama penyakit pada kucing berdasarkan input gejala yang dilakukan oleh user. Sistem pakar yang dikembangkan berguna untuk membantu masyarakat dalam memperoleh informasi mengenai penyakit kucing beserta solusinya secara mudah dan cepat
PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS LOKASI FASILITAS KESEHATAN PENYEDIA BPJS CIKARANG BERBASIS ANDROID Sri Wahyuningsih, Anik; Pianto, Rayis
Jurnal Informatika SIMANTIK Vol 7 No 1 (2022): Jurnal Informatika SIMANTIK
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Panca Sakti Bekasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan (BPJS) merupakan Badan Usaha Milik Negara yang berubah menjadi Badan Hukum Publik yang ditugaskan khusus oleh pemerintah untuk menyelenggarakan jaminan pemeliharaan kesehatan bagi seluruh rakyat Indonesia, terutama untuk Pegawai Negri Sipil, Penerima Pensiun PNS, TNI/POLRI, Veteran, Perintis Kemerdekaan beserta keluarganya, Badan Usaha lainnya ataupun rakyat biasa. Tetapi tidak semua Fasilitas Kesehatan (Faskes) menyediakan layanan BPJS, hanya Faskes tertentu yang memberikan layanan BPJS. Maka dari itu dibutuhkan suatu sistem informasi mengenai lokasi Faskes mana saja yang menyediakan layanan BPJS.Saat ini banyak media dan cara penyampaian informasi antara lain dengan menggunakan teknologi Sistem Informasi Geografis (SIG). SIG merupakan suatu teknologi yang memiliki kemampuan dalam menunjukan suatu lokasi baik berbasis web maupun berbasis android. Dengan adanya SIG dapat membantu penyajian suatu peta yang lebih interak tif dimana pengguna dapat mengakses informasi geografis melalui mobile smartphone.Maka di butuhkan suatu sistem informasi geografis yang dapat memberikan infromasi. Dengan adanya Sistem Informasi Geografis Lokasi Faskes Penyedia BPJS Di Cikarang Berbasis Android maka akan mempermudah masyarakat Cikarang untuk mengetahui Faskes mana saja yang menyediakan layanan BPJS
IMPLEMENTASI FUZZY LOGIC DALAM SISTEM PAKAR UNTUK MENGETAHUI TINGKAT KEPUASAN KONSUMEN PADA PT. NUSANTARA EKSPRES KILAT (SPX EXPRESS) HUB. KARANG BAHAGIA Sri Wahyuningsih, Anik; Krisnayadi, Yogie; Akhmad Muzakki, Abi
Jurnal Informatika SIMANTIK Vol 9 No 2 (2024): Jurnal Informatika SIMANTIK
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Panca Sakti Bekasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasikan sistem pakar berbasis Fuzzy Logic dalam mengevaluasi tingkat kepuasan konsumen di PT. Nusantara Ekspres Kilat (SPX Express). Data yang digunakan dalam penelitian ini dikumpulkan melalui survei yang dilakukan terhadap konsumen perusahaan. Selanjutnya, data yang diperoleh dianalisis menggunakan MATLAB untuk mengaplikasikan metode Fuzzy Logic. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode Fuzzy Logic dapat memberikan penilaian yang lebih akurat dan holistik terhadap tingkat kepuasan konsumen. Evaluasi yang dihasilkan oleh sistem ini tidak hanya mencerminkan persepsi konsumen secara keseluruhan, tetapi juga memperhitungkan variasi dan ketidakpastian dalam preferensi konsumen. Dengan demikian, sistem ini mampu memberikan insight yang lebih mendalam mengenai aspek-aspek layanan yang perlu ditingkatkan oleh perusahaan. Implementasi sistem ini diharapkan dapat membantu PT. Nusantara Ekspres Kilat dalam meningkatkan kualitas layanan, sehingga berpotensi memperkuat loyalitas konsumen dan daya saing perusahaan di pasar. Secara keseluruhan, penelitian ini membuktikan bahwa penerapan Fuzzy Logic dalam evaluasi kepuasan konsumen merupakan pendekatan yang efektif dan dapat diandalkan untuk mendukung keputusan manajemen yang lebih tepat sasaran