Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH MODAL KERJA TERHADAP PROFITABILITAS PERUSAHAAN PADA BUKIT ASAM TBK Nasifah, Tia Nurhayati; Sukomo, Sukomo; Mulyadi, Endang
J-KIP (Jurnal Keguruan dan Ilmu Pendidikan) Vol 2, No 3 (2021): OKTOBER
Publisher : FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS GALUH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (518.274 KB) | DOI: 10.25157/j-kip.v2i3.6147

Abstract

 Suatu analisis terhadap modal kerja sangat penting bagi penganalisa intern maupun extern, masalah modal kerja ini erat hubungannya dengan operasi perusahaan sehari-hari juga menunjukan tingkat keamanan para kreditur terutama kreditur jangka pendek. Adapun  tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui  (1)  Besarnya perkembangan modal kerja pada PT Bukit Asam Tbk, (2) Besarnya perkembangan profitabilitas yang dicapai pada PT Bukit Asam Tbk, (3) Besarnya pengaruh modal kerja terhadap profitabilitas pada PT Bukit Asam Tbk. Metode penelitian  yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Jenis datanya adalah runtut waktu, teknik pengumpulan data dilakukan melalui studi kepustakaan dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa (1)  Besarnya modal kerja yang diukur dengan rasio modal kerja pada PT Bukit Asam Tbk dari tahun ketahun mengalami fluktuatif dengan rata-rata setiap tahunnya sebesar 23,57%, dan jika dilihat dari perkembangannya mengalami kenaikan sebesar 2,58% setiap tahunnya(2) Besarnya tingkat profitabilitas pada PT Bukit Asam Tbk dari tahun ketahun mengalmi fluktuatif dengan rata-rata setiap tahunnya sebesar 19,04% dan jika dilihat dari perkembangannya mengalami kenaikan sebesar 0,96% setiap tahunnya. (3) Modal kerja yang diukur dengan rasio modal kerja mempunyai pengaruh positif dan signifikan  terhadap profitabilitas perusahaan pada PT Bukit Asam Tbk, adapun besarnya pengaruh sebesar 79,21%. Kata kunci : Pengaruh Modal Kerja, Profitabilitas, PT Bukit Asam TbkÂ