Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pemanfaatan Aplikasi Canva Dalam Penyusunan Media Pembelajaran Berbasis Teknologi Nurul Ainia; Imarotun Nisa; Dany Miftah M. Nur
RUKASI: Jurnal Ilmiah Perkembangan Pendidikan dan Pembelajaran Vol. 2 No. 02 (2025): RUKASI Edisi Maret
Publisher : Ruang Publikasi Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70294/9fga4682

Abstract

Pemanfaatan teknologi dalam pendidikan menjadi kebutuhan penting di era globalisasi. Artikel ini membahas penggunaan aplikasi Canva sebagai alat untuk menyusun media pembelajaran berbasis teknologi yang kreatif, efektif, dan menarik. Canva merupakan platform desain grafis berbasis web yang menyediakan berbagai fitur dan template siap pakai, memudahkan guru dalam menciptakan media pembelajaran interaktif seperti infografis, poster, video, dan presentasi. Dengan aplikasi ini, proses pembelajaran menjadi lebih visual, kolaboratif, dan berpusat pada peserta didik. Selain itu, Canva mendukung pengembangan kreativitas guru dan siswa serta menghemat waktu dalam mendesain media pembelajaran. Artikel ini menggunakan metode kajian pustaka untuk mengeksplorasi manfaat dan cara penggunaan Canva dalam pendidikan. Hasilnya menunjukkan bahwa Canva mampu meningkatkan efektivitas pembelajaran dengan memotivasi siswa, memfokuskan perhatian mereka, serta membuat konsep materi lebih mudah dipahami.