Persalinan yang lama menyebabkan ibu mengalami stress dan kelelahan lebih lama sehingga rasa nyeri akan meningkat. Berbagai upaya fisiologis dilakukan untuk mencegah persalinan lama, seperti senam hamil, teknik nafas dalam, Pelvic Rocking dengan Birthing Ball yang mendukung persalinan membantu merespon rasa sakit dengan cara aktif dan mengurangi lama persalinan kala I fase aktif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Pelvic Rocking Birth Ball terhadap kemajuan persalinan Kala I pada Ibu Primigravida di Klinik Ibu dan Anak Hj. Titiek Kota Makassar. Penelitian ini menggunakan penelitian pra eksperimen dengan menggunakan desain static group comparison dengan teknik accidental sampling. Dengan jumlah sampel sebanyak 30 inpartu yang di bagi menjadi 2 kelompok yaitu 15 inpartu pada kelompok intervensi dengan melakukan pelvic rocking dengan birth ball pada ibu inpartu kala I fase aktif kemajuan persalinan dan 15 inpartu kelompok kontrol dengan memberikan intervensi relaksasi nafas dalam. Intervensi dilakukan selama 30 menit selama masa kontraksi pada fase aktif. Instrument penelitian menggunakan lembar partograph yang di observasi selama intervensi dilakukan. Analisis data menggunakan paired sample T test dengan menggunakan komputerisasi dengan tingkat kemaknaan α=0,05. Hasilnya menunjukkan ada pengaruh pelvic rocking denganb birth ball terhadap kemajuan persalinan dimana rata-rata kemajuan persalinan untuk status birth ball dilakukan dan relaksasi nafas dalam adalah berbeda dengan nilai p-value sebesar 0,00001 < 0,05. Status birth ball dilakukan lebih cepat 138,2 menit dibandingkan dengan status birth ball tidak dilakukan. Pelvic rocking dengan birth ball membantu bayi berotasi keposisi yang optimal dan mempersingkat kala I persalinan sehingga mengurangi nyeri dan memberi rasa nyaman pada ibu dalam menghadapi persalinan. Diharapkan kepada pelayan kesehatan agar dapat menjadi fasilitator bagi ibu inpartu serta mendukung persalinan berjalan secara fisiologis.