This Author published in this journals
All Journal Jurnal SUBLIMAPSI
Fatullah, Siti Sari Dewi
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Konsep Diri Dan Kecemasan Komunikasi Fatullah, Siti Sari Dewi; Aspin, Aspin; Silondae, Dodi Priyatmo
Jurnal Sublimapsi Vol 3, No 1 (2022): Jurnal Sublimapsi
Publisher : Jurusan Psikologi FKIP Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36709/sublimapsi.v3i1.18947

Abstract

Siswa yang memiliki konsep diri positif dapat mengatasi rasa cemasnya ketika dihadapkan dengan situasi yang mengharuskannya berkomunikasi di depan banyak orang. Sedangkan siswa yang memiliki konsep diri negatif tidak dapat mengatasi rasa cemasnya karena kurangnya kepercayaan diri dalam menghadapi berbagai situasi yang mengharuskannya melakukan komunikasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan konsep diri dan kecemasan komunikasi pada siswa SMA Negeri 1 Raha. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan desain korelasional. Populasi penelitian ini berjumlah 277 siswa. Sampel penelitian berjumlah 52 siswa diambil menggunakan teknik purposive sampling dengan kriteria sampel yaitu siswa kelas XI jurusan IPA IPS SMA Negeri 1 Raha, berusia 15-17 tahun dan mengalami kecemasan dalam berkomunikasi. Instrumen penelitian ini menggunakan skala konsep diri dan kecemasan komunikasi. Teknik analisis data menggunakan analisis inferensial meliputi uji normalitas, linearitas dan hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara konsep diri dengan kecemasan komunikasi pada siswa SMA Negeri 1 Raha yang ditunjukkan dengan nilai signifikansi sebesar 0,004 yang artinya ada hubungan antara konsep diri dengan kecemasan komunikasi pada siswa. Sehingga hipotesis penelitian diterima. Hasil penelitian juga menunjukkan angka koefisien korelasi sebesar 0,420.