Pendahuluan: Beban kerja perawat mengacu pada segala aktivitas atau kegiatan yang dilakukan oleh perawat selama bekerja di departemen pelayanan keperawatan. Beban kerja yang melebihi kemampuan perawat sehingga mengakibatkan kondisi fisik perawat mudah lelah dan tegang .Selama masa pandemi COVID-19 kepuasan kerja sangat penting untuk mencegah daripada kejenuhan, mengurangi perasaan cemas dan tertekan. Tujuan : Untuk mengetahui hubungan beban kerja terhadap kepuasan perawat di masa covid-19 di Rumah Sakit Metode: Menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan teknik cross sectional. Teknik pengambilan sampel dengan cluster random sampling kepada perawat sebanyak 119 responden. Penelitian ini dilaksanakan di RSUD Ansari Saleh dan RSD Idaman. Pengambilan data memakai kuesioner, uji analisis menggunakan uji korelasi Pearson. Hasil : Pada variabel kepuasan kerja dengan beban kerja menunjukkan nilai p value < α (0,02 < 0,05) dan nilai r yaitu – 0,284 di RSUD Ansari Saleh, p value < α (0,001 < 0,05) dan nilai r yaitu – 0,612 di RSD Idaman. Dapat disimpulkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara kepuasan kerja dengan beban kerja perawat di RSUD Dr. H. Moch. Ansari Saleh Banjarmasin dan RSD Idaman Banjarbaru. Kesimpulan: Ada hubungan yang signifikan antara kepuasan kerja dengan beban kerja perawat di RSUD Dr. H. Moch. Ansari Saleh Banjarmasin dan RSD Idaman Banjarbaru