Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH PENERAPAN TEKNIK SELF CONTROL UNTUK MENGURANGI PERILAKU BULLYING PADA SISWA TUNALARAS DI SLB E PRAYUWANA YOGYAKARTA Damayanti, Nurlaela
JASSI ANAKKU Vol 19, No 2 (2019): JASSI Anakku: Volume 19, Issue 2, 2019
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (61.324 KB) | DOI: 10.17509/jassi.v19i2.22727

Abstract

Bullying merupakan serangan berulang secara fisik, psikologis, sosial, ataupun verbal, yang dilakukan dalam posisi kekuatan yang secara situasional didefinisikan untuk keuntungan atau kepuasan mereka sendiri. Perilaku bullying terjadi karena berbagai faktor seperti konflik keluarga, budaya feodalisme, konflik di sekolah. Perilaku bullying dapat dikurangi dengan menggunakan teknik self control. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan disain A-B-A. Pada disain A-B-A, mula-mula target behavior diukur pada kondisi baseline 1 (A1). Setelah data kondisi baseline 1 (A1) stabil, pengukuran dilanjutkan pada kondisi intervensi (B). Pada desain A-B-A terdapat fase baseline 2 (A2) sebagai kontrol untuk fase intervensi sehingga memungkinkan untuk menarik kesimpulan adanya hubungan fungsional antara variabel bebas dan variabel terikat. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan pedoman observasi. Observasi digunakan untuk mengamati frekuensi perilaku bullying subyek. Pengamatan dilakukan selama 16 sesi. Hasil penelitian menunjukkan terdapat penurunan frekuensi perilaku bullying yang dibuktikan dengan perubahan rata-rata frekuensi perilaku bullying subyek. Pada kondisi baseline 1 (A1) rata-rata frekuensi bullying sebesar 12,75 yang menurun pada kondisi intervensi (B) sebesar 9,25. Pada kondisi baseline 2 (A2) rata-rata frekuensi bullying  menurun menjadi 4. Estimasi kecenderungan arah menurun baik dari kondisi baseline 1 (A1) ke kondisi intervensi (B) dan dari kondisi intervensi (B) ke kondisi baseline 2 (A2). Kesimpulan dari penelitian ini adalah penerapan teknik self control berpengaruh terhadap penurunan  perilaku bullying pada siswa tunalaras di SLB E Prayuwana Yogyakarta.