Wharyanti Ika Purwaningsih
Unknown Affiliation

Published : 5 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Gammath : Jurnal Ilmiah Program Studi Pendidikan Matematika

Pengembangan Media Pembelajaran Matematika Berbasis Web Berbantu Geogebra untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep Siswa SMP Silvi Triana Safitri; Bambang Priyo Darminto; Wharyanti Ika Purwaningsih
Gammath : Jurnal Ilmiah Program Studi Pendidikan Matematika Vol. 8 No. 1 (2023): Gammath : Jurnal Ilmiah Program Studi Pendidikan Matematika
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/gammath.v8i1.276

Abstract

Penelitian ini mempunyai tujuan untuk mengembangkan dan mengetahui kevalidan, kepraktisan, keefektifan media pembelajaran matematika berbasis web berbantu GeoGebra untuk meningkatkan pemahaman konsep siswa SMP. Penelitian ini termasuk jenis penelitian R&D dengan model pengembangan yang digunakan adalah ADDIE. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, angket, dan tes. Instrumen yang digunakan meliputi lembar validasi ahli (materi dan media), lembar angket respon (siswa dan guru), dan soal tes pemahaman konsep. Subjek penelitian ini merupakan siswa SMP Negeri 20 Purworejo kelas VIII E. Teknik analisis data menggunakan analisis kevalidan, analisis kepraktisan, dan analisis keefektifan. Rata-rata hasil analisis kevalidan dari penilaian ahli sebesar 3,715 memenuhi kriteria valid. Analisis kepraktisan dari angket respon yang dijawab siswa dan guru memenuhi kriteria positif dengan persentase sebesar 81,64%. Analisis keefektifan tes pemahaman konsep siswa menunjukkan bahwa tingkat ketuntasan belajar sebesar 92,31% dan kemampuan pemahaman konsep sebesar 85,77% memenuhi kriteria sangat baik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media pembelajaran yang dikembangkan dinilai valid, praktis, dan efektif, serta mampu atau berpotensi meningkatkan pemahaman konsep siswa.