Joko Ibrahim
Program Studi Pendidikan Matematika, FKIP, Universitas Tidar

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Identifikasi Kualitas Guru Matematika dalam Pembelajaran Daring SMK Fadhilah Rahmawati; Detta Ramadhania Putrie; Joko Ibrahim; Ichda Aulia Farda; Desemtika Audry; Anisa Bela Arsita
Alauddin Journal of Mathematics Education Vol 3 No 1 (2021): MAY
Publisher : Department of Mathematics Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/ajme.v3i1.17937

Abstract

Pandemi Covid-19 menyebabkan sekolah harus melaksanakan pembelajaran jarak jauh atau PJJ. Maka dari itu peneliti ingin mengidentifikasi kualitas guru matematika dalam pembelajaran daring. Penelitian ini dilakukan untuk mendapatkan gambaran tentang kualitas guru matematika dalam melaksanakan pembelajaran daring. Penelitian ini dilaksanakan di SMKN 1 Magelang terhadap guru matematika dan siswanya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif analitik. Instrumen yang digunakan merupakan angket atau kuesioner berisi pertanyaan yang dapat mendeskripsikan respon siswa terhadap pembelajaran matematika secara daring. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas guru matematika dalam pembelajaran daring di SMKN 1 Magelang sudah cukup baik. Hal ini didukung dari aspek penelitian yang hampir semuanya terpenuhi, diantaranya aspek pedagogik, profesional, kepribadian, dan sosial. Dengan terpenuhinya standar kompetensi guru, menandakan bahwa kualitas guru matematika SMKN 1 Magelang sudah cukup baik. Hal ini juga didukung dari hasil yang didapat, bahwa siswa merasa cukup memahami materi yang disampaikan oleh para guru secara daring.