Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh gaya kepemimpinan, sarana prasarana, dan kinerja pegawai terhadap mutu lulusan. Metode penelitian dengan menggunakan metode kuantitatif. Metode analisis data menggunakan analisis deksriptif dan analisis regresi linier berganda dengan SPSS 16. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Gaya kepemimpinan secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap mutu lulusan dibuktikan dengan nilai t.hitung 3,431> t.tabel 1,672. Semakin baik gaya kepemimpinan maka mutu lulusan juga semakin meningkat. Dengan tingkat signifikansi 0,001<0,005. (2) Sarana prasarana secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap mutu lulusan dibuktikan dengan nilai t.hitung 2,324> t.tabel 1,672. Semakin baik sarana prasarana maka mutu lulusan juga semakin meningkat. Dengan tingkat signifikansi 0,002<0,005. (3) Kinerja pegawai secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap mutu lulusan dibuktikan dengan nilai t.hitung 4,299> t.tabel 1,672. Semakin baik kinerja pegawai maka mutu lulusan juga semakin meningkat. Dengan tingkat signifikansi 0,000<0,005. (4) Gaya kepemimpinan, sarana prasarana, kinerja pegawai secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap mutu lulusan dibuktikan dengan nilai f.hitung 101,250> f. tabel 2,77. Semakin baik gaya kepemimpinan, sarana prasarana kinerja pegawai maka mutu lulusan juga semakin meningkat. Dengan tingkat signifikansi 0,000<0,005. Hasil koefisien determinasi sebesar 84,4%.